7 Perbedaan Rumah Pevita Pearce dan Dian Sastro, Estetik Instagramable

Sama-sama punya kesan tropical, keduanya menata rumah dengan gaya unik masing-masing

20 November 2022

7 Perbedaan Rumah Pevita Pearce Dian Sastro, Estetik Instagramable
Instagram.com/pevpearce/therealdisastr

Pevita Pearce dan Dian Sastrowardoyo adalah dua artis perempuan Indonesia yang banyak dijadikan panutan. Tidak hanya berprestasi di dunia akting, mereka juga menunjukkan bakat lain dan terlibat dalam berbagai kegiatan inspiratif.

Oleh karenanya banyak yang ingin mengenal lebih dekat dua sosok ini. Salah satunya adalah tempat tinggal mereka yang ternyata estetik dan instagramable lho.

Keduanya pernah membagikan potret rumahnya dan langsung jadi sorotan netizen. Pasalnya hunian dua aktris papan atas ini tak hanya mewah, tapi juga aesthetically pleasing dengan konsep yang berbeda.

Berikut Popmama.com rangkum perbedaan rumah Pevita Pearce dan Dian Sastro yang estetik.

1. Bagian depan rumah, kedua rumah ini punya konsep dari alam

1. Bagian depan rumah, kedua rumah ini pu konsep dari alam
TikTok.com/pevpearce6 & Instagram.com/biasalahanakmuda

Dilihat dari bagian depan rumah, keduanya sama-sama berkonsep tropical. Pevita menggabungkan batu alam menjadi salah satu hiasan untuk bagian tembok depannya. Ia memadukannya dengan cat warna abu-abu hasil dari semen expose.

Sementara untuk rumah Dian Sastro, konsep tropical diambil ala-ala rumah tradisional Indonesia zaman dulu. Ia memadukan tembok bata expose warna merah dengan cat tembok putih. Selain itu, terlihat kalau detail gypsum bak ukiran membuat rumah aktris ini makin unik.

2. Bagian ruang tengah, Dian punya banyak buku

2. Bagian ruang tengah, Dian pu banyak buku
Instagram.com/biasalahanakmuda

Salah satu spot yang menyita perhatian ini ialah ruang santai untuk membaca di rumah Dian Sastro. Di area ini Dian dan keluarganya cukup sering menghabiskan waktu. Dian biasa bersantai atau baca buku di sana.

Sudut rumah ini memiliki sofa dekat jendela yang besar. Sangat cocok dijadikan tempat bersantai sembari melihat ke luar rumah sambil membaca buku atau menyeruput teh di sore hari.

Editors' Pick

3. Rumah Pevita banyak memiliki unsur kayu

3. Rumah Pevita banyak memiliki unsur kayu
TikTok.com/pevpearce6

Dalam akun TikTok, Pevita pernah menyebut konsep rumahnya bergaya modern-tropical. Dalam video itu terlihat konsep yang dipilih aktris 1992 ini dari warna cat tembok dan elemen di dalam rumah.

Pevita memilih warna cat tembok earth tone yakni krem, cokelat muda, hijau rumput dan abu-abu muda dominan di rumahnya. Pevita memadukan warna-warna bumi itu dengan furnitur terbuat dari kayu yang membuat perpaduannya semakin harmonis.

4. Dinding rumah Dian banyak dihiasi piring keramik

4. Dinding rumah Dian banyak dihiasi piring keramik
Instagram.com/biasalahanakmuda

Gemar mengoleksi pajangan, hobi Dian juga merambah hingga piring. Dalam Instagram @biasalahanakmuda, menunjukkan sudut-sudut rumah Dian yang punya banyak koleksi piring.

Di beberapa ruang piring-piring tersebut ditempelkan di dinding rumahnya. Ada beberapa piring unik juga dijadikan pajangan di lemari dan rak-rak kecil di rumah Dian.

5. Pevita punya lampu gantung mengagumkan

5. Pevita pu lampu gantung mengagumkan
Instagram.com/pevpearce

Sementara di rumah Pevita pun tak kalah mengagumkan. Di bagian siling tinggi rumah pemeran Sri Asih ini memiliki lampu yang menawan.

Lampu tersebut bergaya modern dengan lengkungan indah untuk dipandang mata. Ini membuat spot ini menjadi salah satu sudut yang cukup menarik di rumah Pevita Pearce.

6. Cara keduanya menghias dinding di rumah, Dian lebih ramai

6. Cara kedua menghias dinding rumah, Dian lebih ramai
Instagram.com/pevpearce/biasalahanakmuda

Meski sama-sama memiliki konsep tropical, cara keduanya menghias dinding cukup jauh berbeda. Dian Sastro lebih bebas mengekspresikan kreativitasnya dengan banyak memiliki hiasan dinding di berbagai sudut.

Mulai dari foto polaroid, piring hingga pigura cantik di berbagai sudut tembok. Sementara itu, tembok rumah Pevita lebih tidak ramai dibandingkan Dian.

Pevita tak menghias banyak tembok rumahnya. Di beberapa sudut ia hanya menggantung pigura foto besar atau lukisan. Salah satunya di sudut ini yang terletak pada bagian menuju pintu keluar terdapat lukisan unik besar.

7. Bagian taman dalam rumah Pevita dan Dian Sastro

7. Bagian taman dalam rumah Pevita Dian Sastro
Instagram.com/pevpearce/biasalahanakmuda

Keduanya pun memiliki taman kecil di bagian dalam rumah. Dian Sastro menghias halaman atau tamannya ini dengan banyak hal. Mulai dari tanaman di dalam pot hingga tananam rambat yang cantik.

Ini seolah semakin menguatkan konsep tropical forest di rumah pemeran Ada Apa Dengan Cinta? tersebut

Sementara itu, Pevita lebih memilih membuat taman rumahnya terlihat sederhana. Pevita yang kerap berpose di halaman rumahnya itu tak banyak tanaman pot di sana. Area tersebut hanya diisi oleh rumput hijau yang menyejukkan mata.

Itulah tadi perbedaan rumah Pevita Pearce dan Dian Sastro yang estetik. Konsep tropical ala siapa nih yang lebih kamu suka?

Baca juga:

The Latest