11 Foto Rumah Raisa dan Hamish Daud di Bali, Mewah Kesan Minimalis

Ada kolam renang, ruang bathtub khusus hingga karya seni foto yang sentimental

17 Maret 2022

11 Foto Rumah Raisa Hamish Daud Bali, Mewah Kesan Minimalis
Instagram.com/hamishdw

Selama pandemi 2020, banyak artis Indonesia yang memutuskan untuk pindah dan menetap di Bali. Salah satunya dalah pasangan penyanyi Raisa dan Hamish Daud. Keluarga ini punya rumah mewah di Pulau Dewata sana.

Foto rumah Raisa dan Hamish Daud memang cukup jarang dibagikan keduanya. Namun, pasangan ini pernah membuat video khusus atau house tour terkait hunian baru mereka sekarang.

Rumah yang ditinggali pasangan ini bersama anak mereka, Zalina Raine Wyllie memiliki gaya minimalis. Beberapa sudutnya menggunakan konsep Skandinavia. Ada beberapa sudut dan ruangan yang didesain khusus atas permintaan keduanya.

Berikut Popmama.com rangkum foto rumah Raisa dan Hamish Daud di Bali yang mewah dengan kesan minimalis.

1. Bagian atap dan tampak depan rumah Raisa

1. Bagian atap tampak depan rumah Raisa
Instagram.com/hamishdw & Instagram.com/raisa6690

Dari foto yang dibagikan Hamish dan Raisa di Instagram, bentuk atap rumah mereka sangat kekinian. Bentuk atap ini awam ditemui di desain-desain rumah masa kini. Atapnya didesain tinggi dengan banyak jendela besar agar cahaya yang rumah semakin banyak.

Hamish Daud dan Raisa juga membuat rumahnya tampak rimbun karena dikelilingi dengann banyak tanaman. Dari foto yang dibagikan keduanya, pasangan ini menanam banyak pohon, tanaman hias dan tanaman rambat di rumah mereka.

2. Punya balkon yang besar

2. Pu balkon besar
Instagram.com/raisa6690

Salah satu sudut yang tak lepas dari perhatian, yakni adanya balkon luas di rumah Hamish Daud. Balkon itu langsung menghadap keluar rumah dan bisa melihat halaman hijau di depan. 

Potret balkon kekinian ini bisa sebagai tempat bersantai untuk memandang keluar sembari menghilangkan penat. Raisa dan Hamish tampaknya banyak menghabiskan waktu bersama dengan anak mereka di sini.

3. Ruang keluarga yang cozy dengan warna cream yang hangat

3. Ruang keluarga cozy warna cream hangat
Instagram.com/hamishdw & Instagram.com/raisa6690

Ruang keluarga di rumah Raisa dan Hamish Daud didesain modern. Jendela besar di balkon rumah jadi pemandangan samping yang indah.

Ketika siang hari, ruang keluarga ini akan kaya akan cahaya. Sirkulasi udaranya pun lebih baik karena ada jendela yang difungsikan sebagai pintu geser untuk keluar ke balkon rumah.  

4. Punya karya seni unik di rumah mereka

4. Pu karya seni unik rumah mereka
Instagram.com/hamishdw

Tentunya rumah akan terasa seperti 'rumah' jika punya kesan sentimental bagi penghuninya. Untuk Hamish Daud dan Raisa, foto tangan berbalut clay keluarga ini dijadikan kenangan indah dan pelengkap di rumah mereka. 

Foto itu diambil saat Raisa dan keluarga melakukan road trip bersama Zalina beberapa waktu lalu. Saking berkesannya, foto itu sampai diletakkan Hamish secara spesial di rumah pasangan ini.  

Editors' Pick

5. Dapur dengan konsep minimalis berwarna hijau zamrud

5. Dapur konsep minimalis berwarna hijau zamrud
Instagram.com/hamishdw

Banyak sekali elemen kayu di rumah Raisa. Namun, untuk dapur pasangan ini memilih tampilan yang lebih modern dan sederhana. Raisa memilih tempat penyimpanan minimalis dan fungsional. 

Rak-rak di dapurnya berwarna hijau zamrud berwarna matte yang memanjakan mata. Tak lupa, elemen kayu meski minim masih ada di sana. Bagian pencuci piring dan kompornya dihiasi marmer putih mewah yang cantik.

6. Meja makan sederhana dengan elemen kayu

6. Meja makan sederhana elemen kayu
Instagram.com/hamishdw

Karena keluarga mereka masih kecil, Raisa dan Hamish Daud tidak menempatkan meja makan besar di rumah mereka. Pasangan ini juga tidak menempatkan furnitur yang akan menyesakkan ruangan atau hal-hal yang tidak perlu.

Untuk meja makan, keduanya memilih menggunakan elemen kayu yang menampilkan warna naturalnya. Hanya ada 3 kursi di meja makan tersebut yang semakin menunjukkan kesan minimalis dari pasangan ini.

7. Punya sudut santai tambahan di samping meja makan

7. Pu sudut santai tambahan samping meja makan
Instagram.com/raisa6690

Sudut di samping meja makan tidak dibiarkan kosong. Hamish Daud dan Raisa menempatkan sofa single, meja kopi serta beberapa bangku tambahan sebagai tempat bersantai tambahan.

Sudut ini bisa dijadikan juga tempat ngopi santai atau menerima tamu dan kerabat mereka. Suasana seakan lebih intim karena ruang santai tambahan ini lebih pribadi dan dekat dengan ruang makan keluarga ini. 

8. Suka berendam, Raisa dan Hamish punya kamar mandi dengan bathtub khusus

8. Suka berendam, Raisa Hamish pu kamar mandi bathtub khusus
Instagram.com/raisa6690

Kegemaran Raisa berendam membuatnya ingin punya ruangan khusus untuk hal ini. Di rumah mereka di Bali hal itu terwujud. Ada satu ruangan yang dikhususkan untuk bisa berendam dengan santai.

Ruangan itu memiliki bathtub berwarna putih dengan sejumlah fungsi modern. Di samping bathtub, ada dinding mural tanaman sehingga tercipta kesan natural dan menyatu dengan alam.

Ruangan ini didesain khusus dengan berbagai elemen yang ada, sehingga dapat dijadikan ruangan untuk merilekskan diri sendiri bagi Raisa dan keluarga kecilnya. 

9. Ada kolam renang di rumah Raisa dan Hamish Daud

9. Ada kolam renang rumah Raisa Hamish Daud
Instagram.com/raisa6690

Fasilitas mewah di rumah artis yang biasanya ada adalah kolam renang. Rumah penyanyi ini di Bali pun memiliki fasilitas tersebut. Kolam renang ini bisa dilihat dari ruangan bathtub atau ruang keluarga mereka.

10. Rumah Hamish Daud dan Raisa penuh tanaman rambat

10. Rumah Hamish Daud Raisa penuh tanaman rambat
Instagram.com/raisa6690

Sudah disinggung di awal bahwa kesan natural dan adem tercipta karena rumah mereka dikelilingi berbagai tanaman. Di taman dan kolam renang terbuka rumah mereka, atas atapnya dihiasi tanaman rambat.

Tanaman rambat bisa menjadi pilihan hiasan untuk ditanam karena tidak membutuhkan banyak tenaga untuk merawatnya. Rumah akan terlihat lebih asri dengan memanfatkan tanaman ini.

Hanya sering-sering saja untuk memotong agar tidak terlalu panjang rambatannya.

11. Zalina punya sudut bermain yang menyenangkan

11. Zalina pu sudut bermain menyenangkan
Instagram.com/raisa6690

Di dalam rumah Raisa Adriana juga terdapat sudut ruangan khusus untuk Zalina, anak mereka. Sudut itu dilengkapi dengan berbagai mainan untuk Zalina mulai dari dapur mainan mini untuk anak, balok-balok dan buku gambar untuk anak.

Dalam salah satu fotonya, Raisa membagikan potret sedang membereskan mainan Zalina. Di sana, Mama satu anak menata mainan Zalina berdasarkan bagian-bagian nih. Ada sudut memasak, ekplorasi hingga sudut balok-balok untuk anaknya bermain. 

Itulah tadi foto rumah Raisa dan Hamish Daud di Bali yang mewah dengan kesan minimalis. Melihat rumah Raisa dan Hamish ini jadi ingin punya rumah dengan desain yang sama ya, Ma?

Baca juga:

The Latest