Ide Warna Cat Dinding Kamar Tidur yang Baik untuk Kesehatan
Ada pilihan cat dinding yang bisa menenangkan suasana hati
21 Juli 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tidak ada salahnya memang menjadikan tren tahun lalu sebagai acuan yang bisa diterapkan pada tahun sekarang. Seperti memilih warna dinding di kamar tidur kita contohnya.
Ada berbagai varian warna yang bisa Mama terapkan tergantung suasana hati dan sebuah ketenangan.
Kebanyakan, warna ini bersifat menenangkan, juga bisa membuat tidur lebih nyenyak tentunya. Jika suka warna gelap, bisa gunakan warna abu-abu juga ya.
Berikut beberapa rekomendasi warna dinding yang bisa diaplikasikan di dalam kamar tidur, Popmama.com sudah menyiapkan informasinya untuk Mama.
Disimak ya!
Editors' Pick
1. Warna biru bisa membantu untuk menenangkan pikiran
Warna biru digambarkan dengan elemen air. Sifatnya menenangkan pikiran dan hati. Jika Mama mengalami insomnia atau sulit tidur, maka dari itu gunakan warna cat kamar tidur ini yang baik untuk kesehatan.
Alhasil, saat pikiran rileks tentu akan lebih mudah untuk tertidur pulas. Saat bangun di pagi hari, tubuh menjadi lebih segar.
Untuk warna cat kamar tidur yang terkesan nyaman, Mama bisa memilih warna biru muda atau biru pastel untuk kombinasi warna ruangan yang mendominasi warna dinding.
Biru bisa dibilang warna terbaik untuk kamar tidur, bahkan secara psikologis memiliki efek menenangkan kinerja otak.
Semua pilihan warna biru dapat membangkitkan suasana ketenangan, tetapi sebaiknya gunakan warna yang lebih terang pada dinding untuk efek terbaik.
Memilih warna biru juga bisa menciptakan kenyamanan di kamar tidur dengan menggunakan spring bed yang berkualitas.
2. Warna hijau menciptakan nuansa alami
Jarang ada orang yang mengecat rumahnya dengan warna hijau. Hijau merupakan salah satu warna cat kamar tidur yang baik untuk kesehatan juga lho, Ma.
Warna ini menciptakan nuansa alami yang dipenuhi dengan tanaman hijau. Ruangan akan terasa asri dan sejuk sehingga lebih nyaman saat tidur.
Hijau dianggap sebagai warna cat kamar tidur yang baik untuk kesehatan mata, terutama bagi Mama yang seharian bekerja di depan layar komputer.
Agar ruangan tidak terlihat membosankan, padukan cat kamar tidur berwarna hijau dan krem sebagai kombinasi warna ruangan pada dinding.
Hijau dapat mengingatkan kita pada alam, yang dapat membuat kita merasa lebih rileks. Bagi banyak orang, hijau juga merupakan warna pilihan yang harmonis dan menyegarkan.
3. Warna abu-abu muda memberikan ketenangan
Secara umum warna abu-abu muda dapat menciptakan suasana sejuk, sejuk, dan modern. Warna ini juga dianggap sebagai salah satu warna cat kamar tidur terbaik, terutama di negara tropis seperti Indonesia.
Kamar tidur yang terlihat luas akan membuat pikiran lebih rileks. Kamar tidur yang sejuk akan memudahkan pemiliknya untuk tertidur.
Banyak orang percaya bahwa warna abu-abu itu dingin dan gelap. Sebuah anggapan yang tidak terlalu salah.
Namun nyatanya, warna abu-abu bisa membawa ketenangan dan kesejukan pikiran. Abu-abu merupakan warna yang memiliki kesan luas, stabil, bahkan menentramkan.
Tipsnya, yakni memadukan pilihan warna tersebut dengan elemen dekoratif yang memiliki unsur biru atau putih.
Beberapa warna cat kamar tidur yang baik untuk kesehatan mungkin memiliki efek yang berbeda pada setiap orang.
Dalam desain interior itu sendiri, warna merupakan salah satu elemen terpenting. Warna cat interior dapat menciptakan kesan dan suasana tertentu.
Oleh karena itu, pemilihan warna tidak bisa dilakukan sembarangan. Kesalahan dalam menentukan pilihan warna dapat menyebabkan suasana tidak nyaman lho.
Semoga rekomendasi tadi cocok jika ingin mengecat ulang atau ketika memiliki rumah baru ya.
Selamat berkreasi, Ma!
Baca juga:
- 6 Inspirasi Warna Cat Dinding dan Interior Dapur Minimalis yang Cantik
- 7 Inspirasi Warna Cat Dinding untuk Rumah Minimalis
- Inspirasi Cat Dinding dan Efeknya bagi Penghuni Rumah