Suasana Natal akan semakin terasa jika kita meramaikan rumah dengan berbagai hiasan agar meriah dan mewah.
Dekorasi Natal biasanya berwarna emas, merah, hijau, dan putih sebagai simbol kebahagiaan serta kehangatan. Saat menata rumah dengan hiasan Natal tersebut, kita juga harus memikirkan kesesuaiannya pada ruangan.
Nah, kali ini Popmama.comtelah merangkum beberapa rekomendasi ornamen Natal di rumah yang bisa digunakan sebagai referensi.
Yuk, simak satu per satu secara detail!
1. Pohon Natal
Pexels/cottonbro Studio
Dekorasi yang satu ini sudah pasti harus ada di rumah mendekati Hari Natal. Pohon Natal aritifisial berbahan plastik telah tersedia dengan beragam ukuran bahkan warna.
Mama cukup menyesuaikan ukuran pohon dengan peletakannya di ruangan. Selain pohon berukuran besar, ada pula pohon Natal berukuran kecil yang bisa diletakkan di atas meja.
Pastikan untuk menambahkan ornamen pohon Natal dan lampu hiasnya juga, ya.
2. Dekorasi pinus kering
Pexels/Irina Iriser
Meletakkan hiasan pinus kering akan menambah kehangatan dan estetika area rumah mama, lho. Tempatkan pinus kering di atas meja atau di sekitar pohon Natal sebagai dekorasi.
Dengan begitu, suasana Natal akan tercipta di area tersebut.
3. Lampu Natal
Pexels/Francesco Ungaro
Lampu Natal yang gemerlapan selalu digunakan sebagai salah satu dekorasi Natal. Dekorasi yang satu ini dapat menambah keceriaan dan kehangatan di rumah.
Dekorasi ini pun dapat digunakan untuk menghias pohon Natal agar tampilannya semakin indah dan menarik. Ukuran, bentuk, dan warnanya pun beragam.
Mama dapat menggantung lampu Natal di berbagai sudut ruangan di rumah, lho.
4. Dekorasi berbentuk bintang
Pexels/Any Lane
Bintang merupakan simbol kelahiran Tuhan Yesus Kristus dan pengingat bagi umat Kristen tentang peristiwa tersebut.
Dekorasi bintang dapat digunakan sebagai ornamen Natal di rumah. Biasanya dekorasi ini akan digantung di sekitar pohon Natal atau diletakkan tepat di puncak pohon Natal.
5. Rangkaian bunga dan daun (wreath)
Pexels/Pixabay
Sering melihat rangkaian bunga dan daun di depan pintu rumah saat Natal? Ya, ornamen ini sering digunakan sebagai dekorasi perayaan Natal tidak hanya di rumah, tetapi di mana saja.
Bentuk khas dari rangkaian ini ialah lingkaran. Biasanya rangkaian bunga ini akan dihias dengan beragam hiasan seperti bunga, pinus kering, dedaunan, ranting-ranting, dan hal lainnya.
6. Dekorasi figura Sinterklas
Pexels/Laura James
Karakter Sinterklas memang menjadi ikon perayaan Natal. Rekomendasi ornamen Natal di rumah lainnya ialah dekorasi figura Sinterklas.
Sebagai ikon ‘pemberi hadiah’, hiasan ini pastinya akan melengkapi suasana Natal di rumah yang bermakna agar seisi rumah diberikan hal-hal baik.
7. Bantal sofa bernuansa putih dan merah
Pexels/Valeria Boltneva
Warna putih dan merah sangat erat dengan perayaan Natal. Mengganti sarung bantal sofa dengan warna putih dan merah saat Natal juga dapat menjadi opsi dekorasi Natal di rumah.
Tamu yang akan datang pun dapat merasakan kemeriahan Natal saat berkumpul di rumah.
Editors' Pick
8. Ornamen berupa lilin
Pexels/Pixabay
Mendekor ruangan dengan pemberian ornamen lilin Natal di meja dapat menambahkan suasana hangat di rumah.
Lilin Natal juga menjadi simbol perayaan Malam Natal yang penuh dengan ketenangan. Saat ini sudah banyak ornamen lilin Natal elektronik, sehingga tidak berbahaya jika ada anak kecil di rumah.
9. Kado di bawah Pohon Natal
Pexels/Laura James
Di bawah pohon Natal, biasanya akan terletak banyak kado Natal yang dapat dibuka bersama keluarga ketika berkumpul.
Menempatkan hiasan ini pun dapat menjadi simbol kepedulian dan pengingat bahwa rasa syukur di Hari Natal. Kado Natal pun bisa memberikan kenangan indah bagi penerimanya.
10. Garland atau Slinger Natal
Pexels/Tim Mossholder
Garland atau slinger adalah dekorasi yang menguntai panjang dan memiliki beragam warna.
Hiasan ini memang selalu digunakan saat perayaan Natal karena memiliki kesan meriah dan ceria. Garland biasanya dapat digantung di berbagai area rumah, ditempel, atau dipasang melingkari pohon Natal.
11. Pita berwarna merah
Pexels/Jonathan Meyer
Dekorasi pita dapat digunakan di pohon Natal atau ditempel di sekitar area rumah. Bisa di tembok, depan pintu, di tengah rangkaian bunga dan daun, atau lainnya. Pastikan untuk menempelkannya di area yang terlihat, ya.
12. Dekorasi permen payung (Candy Cane)
Pexels/Laura James
Dekorasi permen payung juga dapat digunakan untuk menambah keceriaan dan kemeriahan saat Natal. Mama bisa menggantung atau menempelnya di mana saja. Gunakan permen payung artifisial atau tiruan agar tidak lengket, ya.
13. Ornamen tulisan bertema Natal
Pexels/Houzlook.com
Ornamen ucapan ‘Selamat Natal’ atau ‘Merry Christmas’ juga jangan sampai tidak digunakan.
Figura-figura tersebut menjadi penyampai pesan perayaan kepada yang melihatnya. Mama bisa menempatkan hiasan tersebut di area tertentu.
14. Ornamen lonceng
Pexels/photostock Photobank
Hiasan berbentuk lonceng biasa digunakan saat Natal. Dekorasi ini bisa digantung di pohon Natal, di depan pintu, di sekitar pegangan tangga, atau di meja.
Tampilan area tersebut dijamin akan semakin menarik.
15. Dekorasi bertema musim dingin
Pexels/Laura James
Perayaan Natal di luar negeri biasanya akan bersamaan dengan pergantian musim dingin. Gunakanlah perpaduan warna biru dan putih untuk menciptakan tema dekorasi ini.
Mama bisa memanfaatkan ide suasana musim dingin pada dekorasi Natal di rumah dengan menempatkan ornamen snowman, hiasan bentuk salju buatan, atau memberikan salju buatan dari kapas di sekitar pohon Natal.
16. Dekorasi kaus kaki
Pexels/Any Lane
Pernahkah Mama mendengar mitos jika menggantungkan kaus kaki di sekitar rumah saat Natal, maka Sinterklas akan memberikan hadiah ke dalamnya? Mitos inilah yang membuat dekorasi menggantung kaus kaki saat Natal menjadi kebiasaan untuk sebagian keluarga.
Dekorasi kaus kaki bisa digunakan untuk memperindah ruangan, lho. Kaus kaki bisa digantung atau ditempel di berbagai area rumah. Gunakanlah kaus kaki yang berwarna sama, sehingga penampilannya semakin menarik.
Itulah beberapa rekomendasi ornamen Natal di rumah yang dapat diaplikasikan di rumah. Perayaan Hari Natal bisa semakin meriah dan penuh sukacita.