13 Foto Rumah Mewah Intan Nuraini, Punya Fasilitas Lengkap
Rumah Intan Nuraini dilengkapi dengan fasilitas kolam renang dan ruang karaoke
14 April 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Aktris Indonesia, Intan Nuraini bersama dengan suaminya telah membagikan cerita tentang rumah baru milik mereka. Ia memiliki sebuah kanal YouTube bernama Intan Nuraini Official yang yang banyak membagikan momen keluarga mereka.
Beberapa bulan yang lalu, Intan memutuskan untuk merenovasi rumah yang telah ia tempati karena ingin menambah kamar untuk anak ketiganya. Ia pun menamai rumahnya sebagai “D.I. House” atau Donny Intan House, yang terambil dari nama dirinya dan sang Suami.
Rumah ini memiliki banyak spot menarik dan tips bagi Mama yang hendak membangun rumah juga lho, Ma!
Jika Mama penasaran, berikut 13 foto rumah mewah Intan Nuraini yang sudah Popmama.com rangkum. Yuk Ma, disimak!
1. Tampilan luar yang abstrak
Jika melihat tampilan luar dari rumah Intan Nuraini, Mama pasti bingung dengan konsep desainnya yang tidak biasa dari rumah biasanya.
Kata pertama yang mungkin muncul pada benak Mama setelah melihatnya mungkin terkesan “abstrak”. Dengan bernuansa abu-abu, rumah ini ternyata sengaja didesain dalam bentuk yang agak unik, miring-miring serta abstrak.
Arsiteknya sendiri menjelaskan bahwa desain rumah tersebut sengaja dibuat seperti itu karena mewakili karakter pemilik rumah. Rumah ini pada dasarnya memiliki konsep modern dengan suasana natural a la resort seperti permintaan Intan Nuraini.
2. Ruang tamu semi teras
Salah satu tempat yang sangat menarik dan unik di rumah Intan Nuraini, yakni bagian ruang tamu.
Alih-alih membuat ruang tamu yang biasa dengan banyak sofa, Intan justru memilih konsep semi teras untuk ruang tamunya. Ia juga menambahkan ayunan untuk duduk santai di ruang tamu tersebut.
Intan mengaku ia sengaja menggunakan konsep semi teras ini karena ukuran rumahnya tidak terlalu besar, sehingga ia mau memaksimalkan setiap tempat yang ada.
Dengan pemandangan langsung ke kolam renang, setiap tamu yang datang dapat merasakan kesegaran di rumah ini.
3. Kolam Renang yang cukup panjang
Area selanjutnya masih tepat di sebelah ruang tamu tersebut, yaitu kolam renang.
Biasanya, Mama mungkin akan menemukan kolam renang di area belakang rumah. Namun, Intan Nuraini dan Donny menempatkan kolam renang ini di bagian depan dari rumah mereka.
Awalnya kolam renang ini sengaja dibuat untuk pengobatan cedera tulang belakang yang dialami suaminya. Sebagai bonus, ternyata kolam renang ini juga bisa menjadi tempat bermain bagi anak-anaknya, apalagi di masa-masa pandemi yang harus berdiam diri di rumah.
Intan juga menambahkan sekat yang bisa digeser dan menjadi penghalang antara ruang tamu dan kolam renangnya.
4. Tempat kumpul keluarga di ruang keluarga dan ruang makan
Beranjak ke area dalam rumah Intan Nuraini, ada ruang keluarga dan ruang makan yang berada di area yang sama. Intan mengaku bahwa area ini menjadi tempat favorit keluarganya karena di sanalah tempat mereka berkumpul sambil menonton televisi.
Pada sisi kanan dan kirinya, sengaja dipasang pintu kaca bergeser agar lebih menyejukkan ruangan tanpa bantuan AC. Tampaknya rumah ini sengaja dibuat agar dapat sejuk secar alami ya, Ma!
5. Taman mini di area samping
Hobi menanam tanaman tidak hanya disukai oleh para perempuan. Nyatanya, suami dari Intan Nuraini, Donny juga menyukai tanaman lho, Ma!
Maka dari itu, mereka juga membuat taman mini di area samping agar bisa menanam tanaman koleksi keluarga mereka. Sebagai bonus, tempat ini juga bisa dialokasikan sebagai tempat foto-foto karena desainnya yang Instagramable.
Editors' Pick
6. Lorong lantai satu dengan pemandangan ikan
Mama mungkin menyadari keberadaan aquarium saat melihat ruang keluarga di rumah Intan Nuraini.
Aquarium tersebut berfungsi sebagai sekat antara ruang keluarga dengan ruang lainnya. Intan Nuraini sengaja menambahkan aquarium agar lorongnya tidak terkesan bosan.
Selain itu, ada juga lemari besar dengan banyak kabinet untuk menyimpan barang-barang di rumah agar terlihat lebih rapi dan aman. Menarik sekali penempatan aquarium ini ya, Ma!
7. Mempunyai gudang di bawah tangga
Mengingat area rumah Intan Nuraini yang tidak terlalu besar, ia benar-benar memanfaatkan setiap ruang yang ada.
Salah satu pemanfaatannya, yakni dengan menjadikan ruang bawah tangga menjadi gudang penyimpanan. Meskipun berada di bawah tangga, area ini ternyata cukup luas untuk menyimpan banyak barang lho, Ma!
8. Kamar tamu dengan pemandangan paling cantik
Spot terakhir di lantai satu rumah Intan Nuraini, yakni kamar tamu. Kamar tamu ini bertepatan langsung di sebelah kolam renang, sehingga pemandangannya langsung mengarah ke sana.
Intan bercerita bahwa orang tua dari mereka yang lebih sering untuk menginap di rumahnya, maka dari itu dipersiapkan ruangan dengan pemandangan terbaik.
Selain itu, Mama juga bisa mencontoh kamar ini dengan menggunakan kasur yang bisa dilipat menjadi ukuran untuk satu maupun dua orang. Dengan begitu, kamar ini akan terasa lebih luas ketika kasurnya tidak dilebarkan.
9. Tangga yang memberikan kesan luas
Area lainnya yang juga merupakan area foto Instagramable, yakni berada di bagian tangga.
Berdinding abu-abu polos, tangga ini dipercantik dengan pegangan tangan kayu yang manis dan lampu di bawahnya. Salah satu tips yang bisa diambil dari area tangga ini, yakni dengan menggunakan kaca di sekelilingnya alih-alih sebagai tembok.
Dengan begitu, rumah akan terasa lebih luas karena tidak ada sekat yang membatasi. Di sisi lain, bagian atas dari tangga dibuat langsung mengarah kaca juga sehingga ada banyak sinar matahari yang masuk di rumah ini ketika siang hari.
10. Lorong lantai dua yang disulap menjadi tempat belajar atau WFH
Sekali lagi, Intan Nuraini menunjukkan pemanfaatan ruang yang bisa menjadi inspirasi bagi rumah Mama.
Lorong menuju kamar di lantai dua bisa disulap menjadi ruang yang berguna nih. Arsiteknya mendesain rumah tersebut dengan tambahan sofa, meja panjang yang tinggi beserta kursinya seperti di cafe-cafe.
Sebagai pelengkap, ia juga menempatkan komputer di sana untuk mendukung kegiatan belajar atau WFH. Bekerja atau belajar di sini pasti terasa menyenangkan dengan suasana seperti di cafe ya, Ma.
11. Kamar utama yang digunakan Intan Nuraini dan Donny
Ruangan selanjutnya, yakni kamar utama yang ditempati oleh Intan Nuraini dan Donny. Di dalamnya terdapat kasur yang cukup besar dan bisa untuk 2 hingga 4 orang. Pada sudut kamar, mereka membuat semacam pojok kerja untuk suaminya bekerja di rumah.
Tidak lupa Intan menambahkan jendela yang bisa dibuka agar sirkulasi udara di dalam ruangan berjalan dengan baik. Kamar ini diilengkapi dengan area rias dan lemari yang cukup luas juga.
12. Kamar mandi di dalam kamar
Masih membahas area kamar utama, ada kamar mandi juga di dalamnya. Menariknya, Intan Nuraini sengaja mendesain kamar mandi tersebut terpisah dengan toilet.
Ia berkata hal ini efektif jika ingin melakukan dua kegiatan yang berbeda secara bersamaan. Di depan kamar mandi dan toilet tersebut juga berdiri sebuah wastafel yang dihias dengan tanaman mini di atasnya.
13. Ruang karaoke jadi favorit Intan Nuraini
Bagian terakhir yang juga merupakan ruangan favorit Intan Nuraini sendiri, yakni ruang karaoke. Sesuai dengan namanya, ruangan ini digunakan ketika hendak karaoke bersama kluarga.
Selain itu, ruangan ini juga digunakan oleh anak-anaknya untuk menonton karena TV. Apalagi dilengkapi dengan speaker yang besar sehingga menonton jadi lebih puas. Ruang karaoke ini dilengkapi dengan sofa, dinding kedap suara, dan lampu karaoke.
Itulah 13 foto rumah berkonsep modern dan abstrak milik Intan Nuraini yang. Semoga rumah Intan Nuraini bisa menjadi inspirasi ya, Ma!
Baca Juga :
- 11 Potret Rumah Raisa dan Hamish Daud di Bali, Mewah Kesan Minimalis
- Kuliah di Bogor, Ini 10 Potret Rumah Desy Ratnasari untuk Anaknya
- 7 Potret Rumah Baru Olivia Zalianty, Punya Kolam Renang yang Besar