7 Cara Membedakan Lightstick Blackpink Asli dan Palsu untuk Dekorasi
Jangan sampai salah beli, ketahui cara mudah membedakan lightstick Blackpink asli dan palsu
9 Maret 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Di zaman sekarang siapa sih yang tidak mengenal Blackpink?
Girlband besutan YG Entertainment ini menjadi salah satu grup Kpop yang mendunia dengan lagu-lagunya yang hits. Keempat anggota Blackpink, yaitu Jennie, Rose, Jisoo, dan Lisa juga memiliki pesona masing-masing yang berhasil membuat banyak orang terpikat.
BLINK (nama penggemar Blackpink) banyak tersebar di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia. Dalam waktu dekat, Blackpink akan kembali menyapa para penggemarnya di Indonesia dengan konser bertajuk BLACKPINK WORLD TOUR [BORN PINK] JAKARTA.
Menjelang konser pertama Blackpink di Indonesia setelah pandemi, tentu lightstick menjadi salah satu barang yang tidak boleh ketinggalan untuk dibawa konser. Selain untuk keperluan konser, lightstick juga dapat digunakan untuk mendekorasi kamar bernuansa Blackpink.
Nah, untuk kamu yang berniat membeli lightstick, berikut Popmama.com siap membahas ulasan seputar cara membedakan lightstick Blackpinkasli dan palsu mengutip unggahan TikTok @rf.eva.
1. Perbedaan dari segi kemasan atau packaging
Untuk membedakan lighstick asli atau palsu, hal pertama yang bisa kamu perhatikan ialah melihat kemasan atau packaging dari produk tersebut. Kemasan lighstick original dan KW tentu memiliki perbedaan.
Tidak mungkin produk palsu dapat dengan sempurna meniru yang asli. Kemasan lighstick Blackpink yang asli memiliki logo YG yang bagus dan jernih. Sedangkan, kemasan lighstick palsu mempunyai logo YG yang blur dan tidak jernih.
Untuk menjaga keutuhan produk, kemasan lightstick sengaja didesain kokoh dan lebih padat. Terdapat pula barcode di bagian bawah kemasan untuk bisa discan. Kamu harus berhati-hati jika menemukan kemasan mudah rusak dengan barcode tak terbaca.
2. Warna pada body lightstick yang berbeda
Tentu kamu pasti tahu jika bagian utama lightstick Blackpink adalah bagian body yang memiliki bentuk love di masing-masing sisi. Body lightstick original terbuat dari bahan silikon berkualitas.
Sedangkan, untuk produk palsu juga terbuat dari bahan silikon, namun dengan kualitas murahan. Warna pink pada body lightstick Blackpink sekilas memang tampak sama.
Tetapi, warna pink pada produk asli menggunakan pink yang sangat khas dengan Blackpink, sehingga tidak bisa diduplikasi. Untuk lebih mudah membedakan, warna pink pada produk palsu terkesan lebih terang dan cerah.