Selain kucing, kelinci menjadi hewan mungil menggemaskan yang sering dijadikan peliharaan bagi mereka pencinta hewan. Apa pun yang dilakukan kelinci akan terlihat menggemaskan, mulai dari cara mereka makan, melompat, hingga tertidur.
Namun ada kalanya, kelinci juga bisa lho dijadikan meme kocak dan menghibur. Berbagai ekspresi konyol ditampilkan kelinci untuk membuat siapa pun yang melihatnya terhibur.
Nah, jika Mama pencinta kelinci dan sedang butuh hiburan, berikut Popmama.comtelah siapkan beberapa foto meme kelinci lucu yang pastinya menghibur banget.
Disimak, yuk!
Kumpulan Foto Meme Kelinci Lucu
1. Ekspresi para perempuan saat pasangannya nggak peka
Twitter.com/Hashinshin
Buat para Papa atau laki-laki di luar sana, coba deh belajar lebih peka terhadap perempuan. Biasanya nih, kalau perempuan ditanya “kenapa?” dan jawab “nggak papa” pasti ada apa-apanya deh.
Meme kelinci lucu satu ini persis banget apa yang dialami para perempuan kalau laki-laki yang dicintainya nggak peka. Hayo ngaku siapa yang sering ngalamin ini?
2. Ternyata ini alasan tidak ada kelinci yang pakai kacamata
mlucu.com
Bukan rahasia lagi kalau wortel memang baik untuk kesehatan mata. Rutin mengonsumsi wortel dipercaya dapat menurunkan risiko terkena berbagai penyakit mata.
Walau kocak, kalau dipikir-pikir ternyata meme ini ada benarnya juga ya, Ma. Ternyata rahasia tidak ada kelinci yang pakai kacamata itu karena mereka suka makan wortel? Hmm menarik.
3. Jangan mudah percaya sama orang lain, termasuk meme kelinci ini!
Facebook.com/Meme Comic Toraya
Setiap orangtua pasti selalu berpesan kepada anak-anak mereka untuk tidak boleh mudah percaya kepada orang lain, apalagi kepada orang yang baru dikenal.
Tapi setelah melihat meme ini, pasti sebagian Mama ada yang kekecok. Hayo ngaku siapa aja yang sudah jadi korban dari meme ini?
4. Jangan sampai kasih salah makan hewan kelinci
1cak.com
Sebelum memelihara kelinci, ada baiknya kita tahu ilmu-ilmu basic seputar kelinci, termasuk mengetahui makanan apa saja yang boleh dan tidak boleh diberikan kepada hewan menggemaskan ini.
Kelinci adalah jenis hewan yang memakan dedaunan dan umbi, sehingga dikategorikan sebagai hewan herbivora. Jangan sampai Mama memberikan kelinci daging ya, soalnya bisa-bisa kayak meme satu ini.
Editors' Pick
5. Kelinci ternyata juga bisa insecure lho, Ma
mememaker.net
Ternyata ada momen kelinci merasa insecure dengan kucing dan hamster nih, Ma. Padahal, kelinci juga tidak kalah menggemaskan ya.
Yuk bikin kelinci populer sama seperti kucing dan hamster agar mereka nggak insecure kayak gini.
6. Cocok banget untuk diberikan kepada pasangan
quickmeme.com
Perasaan cinta bisa diungkapkan lewat apa saja, termasuk menggunakan meme. Nah, bagi Mama yang sedang membutuhkan stock atau referensi meme untuk mengungkapkan rasa sayang kepada orang terkasih, coba deh kirim meme ini.
7. Sulit menerima kenyataan pahit akibat sakit hati
krilianeh.com
Tidak ada orang yang ingin merasakan sakit hati. Tapi sayangnya pasti ada saja momen tak terduga yang membuat hati berdenyut sakit, contohnya seperti diputusin oleh pasangan.
Biar nggak sedih-sedih amat, coba deh pakai meme ini buat melampiaskan rasa sakit yang diderita.
8. Penampilan kaum perempuan saat bangun tidur di pagi hari
petkeen.com
Sebagian orang ada yang menyarankan, setelah bangun tidur ada baiknya jangan melihat diri di depan kaca. Karena bisa saja penampilannya tidak sesuai ekspektasi.
Sebagian dari kita pasti sudah membayangkan tampilan bangun tidur di pagi hari tampak mengesankan, layaknya seorang princess. Namun nyatanya, yang ada hanyalah rambut kusut dan tidak beraturan. Miris banget ya?
9. Ketika ada gosip, telinga pun langsung siap-siap mendengarkan
petkeen.com
Hayo ngaku siapa di antara Mama yang kalau mendengar gosip langsung otomatis membuka telinga lebar-lebar untuk mendengar sekaligus nimbrung?
Kayaknya meme ini cocok banget deh buat mereka yang suka bergosip. Mama yang termasuk kayak gini nggak nih?
10. Ketika orang yang disayang memberikan pujian
petkeen.com
Kalimat pujian yang diberikan orang lain, khususnya orang tersayang, kerap kali membuat kita senang bahkan sampai bersemu karena merasa diakui.
Ekspresi lucu kelinci ini seolah menggambarkan tampilan kaum perempuan setelah dipuji oleh pasangannya. Gemas banget ya?
11. Hasil foto memang bergantung dengan siapa yang mengabadikan fotonya
petkeen.com
Perlu diakui bahwa kemampuan mengambil foto bagus tidak dimiliki oleh semua orang. Ada kalanya, kita menjadi pihak yang mahir mengambil foto orang lain.
Sedangkan orang lain justru tidak andal ketika mengabadikan foto kita. Alhasil, foto orang lain terlihat bagus, dan berbanding terbalik dengan foto kita yang justru malah jelek.
Kocak tapi miris juga ya.
12. Perbandingannya bikin makin insecure juga ya
petkeen.com
Dalam sebuah hubungan merupakan hal yang wajar jika Mama dan pasangan melewati fase cemburu. Justru, cemburu itulah yang menjadi pertanda bahwa Mama menyayangi pasangan dengan sepenuh hati.
Tapi, ada kalanya orang yang membuat cemburu itu terlihat lebih baik di mata kita. Kira-kira penggambarannya seperti ini deh, Ma.
Jadi itulah 12 foto meme kelinci lucu. Semoga bisa terhibur dengan sederet meme di atas ya, Ma.