Furniture Rumah Bertema Iridescent yang Bikin Kamu Jatuh Cinta!
Futuristik namun tetap cantik ya!
13 Juli 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Memiliki hunian yang nyaman dan sesuai dengan karakter penghuninya merupakan idaman bagi setiap orang. Tak terkecuali kamu, bukan?
Jika berbicara mengenai hunian, maka tak lengkap rasanya jika tidak membahas mengenai furnitur.
Peran furniture di dalam rumah sangatlah penting, salah satunya untuk memperkuat nuansa yang diciptakan oleh penghuninya.
Sebagai contoh, jika kamu menyukai rumah dengan tema klasik, maka furniture-nya pun harus disamakan dengan tema rumah itu sendiri.
Beda halnya jika kamu pecinta futuristik.
Desain rumah bertema minimalis lah yang dapat kamu jadikan acuan jika kamu termasuk orang yang menyukai desain futuristik.
Namun jika kamu bosan dengan pilihan warna minimalis yang monoton seperti abu-abu, hitam, dan putih, maka kamu bisa mencoba pilihan warna yang satu ini.
Yup, iridescent!
Warna iridescent sendiri berasal dari warna metalik, namun berbeda dengan metalik lainnya, warna iridescent dapat membiaskan warna pelangi jika terkena cahaya.
Cantik sekali!
Nah, bagi kamu yang tertarik menggunakan furniture bertema iridescent, berikut beberapa referensi dari Popmama.com yang dapat kamu aplikasikan di rumah!
1. Iridescent shower curtain
Jika berbicara mengenai tirai kamar mandi, maka warna putih bening lah yang pertama kali terlintas di kepala kita.
Namun, untuk membuatnya semakin menarik dan jauh dari kata kuno, maka kamu bisa lho mengaplikasikan shower curtain bertema iridescent di kamar mandimu.
Sangat kekinian, bukan?
2. Iridescent chair
Agar kursi belajar di kamarmu semakin terlihat menyenagkan, kamu bisa mengganti kursi lamamu menjadi kursi iridescent yang sangat gemilau.
Selain warnanya yang unik dan menggemaskan, menggunakan iridescent chair pun akan membuatmu semakin semangat untuk belajar, bukan?