5 Rekomendasi Merek Setrika Uap yang Cocok untuk Dipakai di Rumah
Sebelum membeli harus dipertimbangkan terlebih dahulu ya, Ma
17 Mei 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mungkin Mama sudah banyak menemukan kerabat yang menggunakan setrika uap. Penggunaan setrika uap memang akan mempercepat dan memudahkan Mama ketika sedang menyetrika pakaian.
Terlebih lagi, bagi Mama yang memiliki jadwal padat. Menyetrika pakaian biasanya akan memakan waktu lama, sehingga bisa membuat dapat memicu stres karena harus memikirkan pekerjaan rumah yang lainnya. Nah, setrika uap bisa menjadi alternatif yang tepat untuk membantu pakaian di rumah cepat rapi.
Kira-kira apa saja ya merek setrika uap yang bagus dan bisa dibeli?
Kali ini Popmama.com telah merangkum rekomendasi setrika uap yang sesuai dengan kebutuhan.
1. 2 in 1 Steam Q - Rp 599.000
Setrika uap 2 in 1 Steam Q mengandalkan teknologi freestyle uap dengan membutuhkan daya listrik 800 watt. Produk ini bisa difungsikan sebagai setrika uap maupun steamer. 2 in 1 Steam Q ini berukuran mungil dengan dimensi 35 x 8 x 7,5 cm, sehingga mudah dibawa bepergian, Ma.
Lalu, untuk kapasitas tangkinya 100 ml dan mampu bertahan hingga 5-10 menit sebelum diisi ulang.
Sistem injeksi freestyle uap yang digunakan pada setrika uap ini mampu mengeluarkan uap, sehingga dapat menyelinap dengan sempurna hingga ke serat-serat terdalam kain yang tebal sekalipun.
Meski memerlukan stopkontak untuk menyalakannya, Mama tidak perlu khawatir karena setrika uap satu ini memiliki kabel sepanjang 2,5 meter sehingga tidak perlu berada terlalu dekat dengan sumber daya tersebut.
Editors' Pick
2. Oxone OX-839 Garment Steamer - Rp 1.230.000
Kesan pertama yang akan terlihat pada setrika uap ini, yakni terlihat elegan dan praktis. Bagaimana tidak, hanger yang terdapat pada Oxone OX-839 Garment Steamer ini membuat Mama tidak perlu lagi menyetrika menggunakan meja.
Setrika uap dari merk Oxone ini membutuhkan daya sebanyak 1200 watt. Mungkin terlihat besar, tetapi sangat sesuai dengan kelebihannya bisa menyetrika pakaian dengan waktu yang sangat singkat.
Sebelum menggunakannya, setrika uap ini perlu dipanaskan terlebih dahulu. Namun, tak perlu khawatir karena pemanasan hanya membutuhkan waktu 45 detik dan bisa digunakan selama 90 menit.
Selain itu, ketinggian tiang yang terdapat pada setrika uap satu ini bisa Mama atur. Pipa penyalur uapnya pun sangat fleksibel dan lentur.