Zodiak Leo Cocok dengan Zodiak Apa Saja?
Terkenal seru dan suka menjadi pusat perhatian menjadi alasan Leo mudah mendapat pasangan
8 Agustus 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Apakah kamu seorang yang berzodiak Leo? Rasanya kamu senang menjadi central attention, bukan? Para Leo memang terkenal senang jadi pusat perhatian, sebab mereka terkenal ceria, periang, dan memiliki jiwa pemimpin sejak kecil.
Itu sebabnya banyak orang yang gemar berteman dengan Leo karena ia paham cara-cara tersendiri untuk membuat temannya terhibur. Lalu dalam urusan cinta, mereka dikenal setia dan kreatif dalam melakukan hal-hal seru baru bersama pasangan. Itu semua dilakukan demi menjaga hubungannya agar tetap hangat dan tidak bosan.
Namun, hal negatif dari Leo dalam urusan asmara ialah mereka gampang cemburu dan posesif. Hal tersebut terjadi lantaran mereka tidak mudah untuk membuka diri kepada orang baru, dan memilih untuk komitmen bersama pasangan.
Lantas, zodiak Leo cocok dengan zodiak apa saja? Jika dikutip dari laman Hindustan Times, Leo tidak cocok dengan Scorpio dan Taurus.
Berikut Popmama.com telah merangkum beberapa zodiak yang cocok dengan Leo secara lebih detail.
Yuk Ma, disimak!
Zodiak Leo Cocok dengan Zodiak Apa?
Karakter Leo dalam Urusan Cinta
Leo adalah zodiak yang bersemangat dan penuh gairah, dirinya cenderung lebih banyak bertindak daripada hanya berbicara. Mereka juga terkenal romantis dan ingin mendominasi kala sedang menjalin hubungan bersama pasangan.
Itu sebabnya, orang-orang kelahiran 22 Juli - 22 Agustus tersebut akan lebih cocok dengan orang yang juga berambisi dan penuh semangat. Namun, Leo akan jadi lebih senang jika menemukan pasangan yang juga bisa melengkapi kekurangannya.
Siapa saja zodiak tersebut?
Editors' Pick
1. Aries
Dalam urusan cinta dan asmara, sudah tidak asing lagi jika mendengar Leo dan Aries adalah pasangan yang cocok. Kedua zodiak ini memiliki banyak kesamaan, hingga akhirnya rasa perhatian yang kental pun terbentuk dalam hubungan mereka.
Ciri yang paling melekat dalam kepribadian keduanya, yakni mereka itu energik, bersemangat, proaktif, dan sedikit egois. Namun, keduanya juga memiliki sikap yang dewasa karena sama-sama berjiwa sebagai pemimpin. Hal ini membuat rasa hormat serta pengertian terus terjalin di perjalanan cinta antara Leo dan Aries.
2. Gemini
Leo adalah zodiak yang tidak bisa diatur, sementara Gemini lebih memilih untuk menjalani hidup dengan hal-hal yang dia sukai. Meski keduanya terkesan seperti tidak mungkin untuk dapat menjalin hubungan yang berkomitmen, tetapi jangan salah, ya. Mereka bisa menjadi pasangan yang diidamkan oleh banyak orang.
Dengan sifat Leo yang menonjol dan ceria, ia sering menemukan keselarasan dengan kecerdasan serta keingintahuan dari Gemini. Hal tersebut membuat keduanya dapat menemukan komunikasi yang baik. Komunikasi itulah yang menciptakan fondasi yang solid dalam membina hubungan mereka.
3. Libra
Berbeda dari dua zodiak sebelumnya, mungkin hubungan Leo dan Libra termasuk yang paling masuk akal. Sebab, alasan keduanya layak untuk menjadi pasangan ideal karena komunikasi dan pemahaman yang baik.
Saat Leo dan Libra bersama, maka akan cenderung minim terjadinya konflik. Kondisi itu terjadi karena sifat Libra yang pengertian dan lebih mencintai perdamaian di dalam hubungannya dengan pasangan.
Faktor komunikasi dan pemahaman yang baik bisa membuat keduanya bisa lama menjalin keharmonisan hubungan. Saling memberi dukungan bisa dilakukan oleh Leo dan Libra agar dapat menggapai mimpi bersama-sama.
4. Sagitarius
Selanjutnya ada Sagitarius sebagai zodiak yang cocok dengan Leo. Saat menjalin hubungan, keduanya akan menjadi pasangan yang saling memberi semangat dan inspirasi untuk mencapai puncak kesuksesan.
Tidak hanya itu, Leo dan Sagitarius dikenal sebagai zodiak yang 'nakal' dalam urusan keintiman. Karakter tersebut membuat keduanya senang menjadikan seks sebagai cara favorit untuk mempererat hubungan dan quality time.
5. Aquarius
Aquarius dan Leo memiliki beberapa kesamaan tentang prinsip hidup, terutama ambisi untuk meraih apa yang diinginkan. Namun, keduanya juga memiliki tata letak elemen yang saling bersebrangan. Hal itulah yang membuat Aquarius dan Leo cocok serta bisa saling melengkapi satu sama lain ketika menjalin hubungan asmara.
Ditambah lagi, Aquarius dan Leo mampu membangun hubungan asmara maupun hubungan pernikahan yang menyenangkan. Mereka bisa menjadi pasangan yang energik dan selalu menemukan ide baru untuk menjaga keharmonisan hubungan. Itulah sebabnya, hubungan asmara Aquarius dan Leo merupakan pasangan yang serasi.
Semoga informasi terkait zodiak Leo cocok dengan zodiak apa saja ini dapat menjadi pengetahuan baru. Semoga dapat bermanfaat dan membuatmu yakin dalam menentukan pasangan, ya.
Baca juga:
- 7 Fakta Love Language Zodiak Leo, Salah Satunya Pujian dan Pengakuan
- 7 Fakta Kehidupan Seks Zodiak Leo di Ranjang
- 8 Karakter Laki-Laki Zodiak Leo, Senang Dipuji