Wajib Tahu! Begini 5 Fakta Pernikahan Syahrini dan Reino Barack

Seperti apa suasana pernikahan yang dijalani oleh Syahrini dan Reino, ya?

4 Maret 2019

Wajib Tahu Begini 5 Fakta Pernikahan Syahrini Reino Barack
Instagram.com/princessyahrini

Pernikahan Syahrini dan Reino Barack yang sempat heboh beberapa waktu lalu memang mengundang perhatian masyarakat. Sederet kisah pun mengiringi perjalanan cinta Syahrini dan Reino, sampai akhirnya memutuskan untuk menikah.

Meski keduanya belum memberikan informasi secara buka-bukaan tentang pernikahannya, namun beberapa fakta tentang acara tersebut sudah mulai terungkap ke publik.

Baru-baru ini, Syahrini dan Reino bahkan sama-sama mengunggah foto yang mereka sebut sebagai lamaran di akun media sosialnya masing-masing.  Sedikit demi sedikit, fakta pun kembali terungkap ya, Ma.

Penasaran apa saja fakta pernikahan Syahrini dan Reino Barack yang kini kian terungkap? Berikut informasinya dari Popmama.com:

1. Menikah di Masjid Tokyo Camii

1. Menikah Masjid Tokyo Camii
Instagram.com/halalmediajapan

Syahrini dan Reino disebut menikah pada 27 Februari 2019 silam, Ma. Tak sembarang tempat, keduanya memilih untuk melangsungkan pernikahan di Masjid Tokyo Camii, Jepang.

Masjid ini merupakan masjid terbesar dan salah satu masjid tertua di Negeri Sakura tersebut, Ma. Oleh sebab itu, bangunannya pun tampak mewah dan luar biasa.

Kabarnya, keluarga dari Reino merupakan salah satu donatur dalam proses pembangunan dan renovasi masjid tersebut.

Masjid Tokyo Camii ini juga merupakan masjid yang juga pernah menjadi saksi pernikahan antara Maia Estianty dan Irwan Mussry beberapa waktu lalu.

Penjagaan di area masjid selama acara pernikahan Syahrini dan Reino berlangsung sangat ketat. Wartawan tidak bisa masuk ke dalam lokasi acara, sementara itu para tamu juga tidak diperkenankan membawa ponsel dan gadget lainnya ke dalam masjid.

Editors' Pick

2. Dekorasi penuh bunga mawar putih

2. Dekorasi penuh bunga mawar putih
Instagram.com/princessyahrini

Dalam sebuah foto yang baru-baru ini diunggah oleh Syahrini dan Reino di akun Instagramnya masing-masing, tampak suasana dari salah satu tahapan acara pernikahan mereka menggunakan dekorasi bunga mawar putih.

Dinding yang menjadi latar belakang acara keduanya dipenuhi dengan bunga-bunga putih yang sangat indah, Ma.

Selain itu, tampak pula bunga-bunga lainnya yang berwarna pastel dan juga tetap memancarkan keindahan di acara tersebut.

Ya, tak cuma bunga mawar putih, beberapa waktu lalu sempat beredar juga foto yang diduga kuat menjadi dekorasi tempat pernikahan Syahrini dan Reino. Dalam foto tersebut, ruangan dipenuhi dengan bunga berwarna putih, pink dan ungu.

Suasana dekorasi rustic dengan banyak lilin pun juga terlihat sangat indah, Ma. Sofa panjang berwarna putih dihiasi dengan bunga mawar putih pun menjadi tempat pelaminan bagi sang pengantin.

3. Lamaran dilakukan Reino di Jepang

3. Lamaran dilakukan Reino Jepang
Instagram.com/reinobarack

Syahrini dan Reino sama-sama menulis caption sebuah lamaran di foto yang mereka unggah di akun Instagramnya masing-masing. Caption tersebut sama-sama mengisyaratkan salah satu tahapan acara mereka.

Ya, dalam foto tersebut Reino tampak berlutut membawa buket bunga mawar putih. Sementara Syahrini berdiri di hadapannya.

Reino tampak gagah mengenakan setelah jas berwarna putih gading, sementara Syahrini pun tampak anggun mengenakan dress panjang berwarna pastel.

“Aku melamarmu dengan Bismillah @princessyahrini”, tulis Reino di akun Instagramnya.

Setelah itu, Syahrini pun mengunggah foto yang sama, dengan caption “Bismillah aku menerima lamaranmu @reinobarack”.

4. Dihadiri sejumlah tamu penting

4. Dihadiri sejumlah tamu penting
Instagram.com/maiaestiantyreal

Pernikahan yang digelar secara mewah di Jepang ini dihadiri juga oleh tamu-tamu penting, mulai dari sesama artis, pejabat, hingga tokoh agama dari Indonesia.

Sebut saja ada Rahmat Gobel, Surya Paloh, serta para tokoh dari Kedutaan Besar Indonesia di Jepang. Ada pula Quraish Shihab yang diundang oleh Syahrini dan Reino.

Syahrini juga diketahui mengundang teman-teman artisnya seperti Krisdayanti dan Maia Estianty.

Maia bahkan juga sempat mengunggah foto bersama sang suami, Irwan Mussry, di depan Masjid Tokyo Camii. Ini merupakan masjid tempat keduanya melangsungkan pernikahan juga, Ma.

5. Menggunakan pakaian mewah dari desainer

5. Menggunakan pakaian mewah dari desainer
Instagram.com/princessyahrini

Jika dalam setiap penampilannya di panggung saat bernyanyi Syahrini dikenal selalu selektif dalam memilih gaun dan kerap tampil mewah, maka hal serupa juga dilakukan Syahrini dalam hari pernikahannya.

Sebelumnya salah seorang desainer kenamaan Indonesia yaitu Hengki Kawilarang, sempat mengunggah foto Syahrini yang sedang mengenakan gaun buatannya di Instagram.

Dalam foto tersebut, Syahrini tampak cantik dan anggun mengenakan gaun berwarna cokelat muda yang dihiasi dengan payet berkilauan.

Sebuah caption pun disampaikan oleh Hengki yang berharap hari pernikahan Syahrini akan menjadi berkah bagi kehidupannya kelak. Namun sayangnya, kini foto tersebut sudah dihapus oleh Hengki.

Kita doakan bersama semoga pernikahan Syahrini dan Reino Barack bahagia selalu ya, Ma!

The Latest