Lirik Lagu 'Iya Lagi' Stevan Pasaribu, Takut Kehilangan

Kolaborasi lirik dan pembuatan lagu ini bersama musisi terkenal Indonesia yaitu Hanin Dhiya

7 April 2025

Lirik Lagu 'Iya Lagi' Stevan Pasaribu, Takut Kehilangan
Instagram.com/stevan_pasaribu

Stevan Pasaribu kembali menghadirkan lagu yang penuh emosi berjudul ‘Iya Lagi’. Lagu ini menggambarkan perasaan jatuh cinta yang datang secara tiba-tiba, seolah mengubah hubungan yang awalnya biasa saja menjadi sesuatu yang penuh makna.

Dengan lirik yang sederhana namun menyentuh, ‘Iya Lagi’ berhasil menangkap perasaan rindu dan takut kehilangan yang dialami seseorang saat menyadari betapa berharganya kehadiran seseorang dalam hidupnya.

Melodi yang lembut berpadu dengan vokal khas Stevan semakin memperkuat pesan emosional dalam lagu ini.

Kali ini Popmama.com telah merangkum lengkap makna dan lirik lagu 'Iya Lagi' Stevan Pasaribu.

Lirik Lagu 'Iya Lagi' Stevan Pasaribu

Lirik Lagu 'Iya Lagi' Stevan Pasaribu
Youtube.com/Stevan Pasaribu Musica Official

Hm-hm

 

Sejak awalnya kita berjumpa

Biasa saja, tak ada yang berbeda

Namun, kini tak pernah kusangka

Kamu buatku rindu

Buatku terus memikirkanmu

 

Iya lagi, kau menarik hati

Iya lagi, ku mulai jatuh hati

Sadarkah kamu, Kasih

Semua tanda yang t'lah kuberi?

 

Iya lagi, kita satu frekuensi

Iya lagi, ku mulai takut kamu pergi

Gimana caranya biar kamu ngerti?

Aku naksir setengah mati

 

Hu-wo-uh-ho, ho-wo-wo

Ha-ah

Ho, oh-oh-oh

 

Iya lagi, kau menarik hati

Iya lagi, ku mulai jatuh hati

Sadarkah kamu, Kasih

Semua tanda yang t'lah kuberi?

 

Iya lagi, kita satu frekuensi

Iya lagi, ku mulai takut kamu pergi

Gimana cara biar kamu ngerti?

Aku naksir kamu, hu-oh-oh (setengah mati)

 

Aku naksir kamu

Setengah mati

Editors' Pick

1. Kolaborasi penulisan lirik dengan musisi terkenal Hanin Dhiya

1. Kolaborasi penulisan lirik musisi terkenal Hanin Dhiya
Youtube.com/Stevan Pasaribu Musica Official

Lirik lagu ‘Iya Lagi’ ditulis bersama oleh Stevan Pasaribu dan Hanin Dhiya. Mereka sebelumnya berduet dalam lagu ‘Selalu Untuk Selamanya’.

Kolaborasi ini menghasilkan lirik menyentuh dan memperkuat tema cinta yang datang tiba-tiba.

2. Tema lagu ini tentang cinta yang tak terduga datang tiba-tiba

2. Tema lagu ini tentang cinta tak terduga datang tiba-tiba
Youtube.com/Stevan Pasaribu Musica Official

Lagu ‘Iya Lagi’ dari Stevan Pasaribu mengangkat tema cinta yang datang secara tiba-tiba dan tak terduga.

Kisah dalam lagu ini menggambarkan seseorang yang awalnya menganggap hubungan dengan orang lain sebagai sesuatu yang biasa saja. Namun, tanpa disadari, perasaan tersebut perlahan berubah menjadi lebih dalam, sehingga menghadirkan rindu yang mendalam serta ketakutan akan kehilangan.

3. 'Iya Lagi’ juga menceritakan tentang cinta bisa datang kapan saja tanpa disadari

3. 'Iya Lagi’ juga menceritakan tentang cinta bisa datang kapan saja tanpa disadari
Youtube.com/Stevan Pasaribu Musica Official

Lagu ‘Iya Lagi’ Stevan Pasaribu tidak hanya menggambarkan perasaan jatuh cinta yang tiba-tiba, tetapi juga menyoroti bagaimana cinta bisa datang kapan saja tanpa disadari.

Lagu ini menunjukkan bahwa seseorang bisa saja menganggap sebuah hubungan sebagai sesuatu yang biasa, hingga akhirnya menyadari bahwa perasaan cinta telah tumbuh tanpa direncanakan.

Lagu 'Iya Lagi' berhasil menggambarkan perasaan cinta yang datang secara tiba-tiba dan tanpa disadari. Dengan lirik yang sederhana namun penuh makna, lagu ini menghadirkan kisah yang relatable bagi banyak pendengar yang pernah mengalami perubahan perasaan yang tak terduga dalam hubungan mereka.

Itulah rangkuman lengkap makna dan lirik lagu 'Iya Lagi' Stevan Pasaribu.

Apakah Mama sudah pernah mendengarkan lagu ini?

Baca juga:

The Latest