Lirik Lagu 'Pejuang Berkah' Kunto Aji feat Armand Maulana, Cari Berkah

Kolaborasi terbaru Kunto Aji dengan Armand Maulana di bulan Ramadan

17 Maret 2025

Lirik Lagu 'Pejuang Berkah' Kunto Aji feat Armand Maulana, Cari Berkah
Instagram.com/kuntoajiw

Kolaborasi antara Kunto Aji dan Armand Maulana dalam lagu ‘Pejuang Berkah’ menghadirkan sebuah karya yang menggugah semangat serta inspirasi. Lagu ini mengisahkan perjuangan individu dalam mencari berkah dan makna hidup, meskipun menghadapi berbagai tantangan dan rintangan. 

Melalui lirik yang mendalam dan melodi yang menyentuh, ‘Pejuang Berkah’ mengajak pendengar untuk terus berusaha dan berserah diri kepada Tuhan dalam setiap langkah kehidupan.

Nah, kali ini Popmama.com telah merangkum beberapa fakta dan lirik lagu'Pejuang Berkah' Kunto Aji feat Armand Maulana.

Lirik Lagu 'Pejuang Berkah' Kunto Aji feat Armand Maulana

Lirik Lagu 'Pejuang Berkah' Kunto Aji feat Armand Maulana
Instagram.com/urup2025

Aku yakin

Pada semua rencanamu

Pada jalan

Yang telah kupilih

Ah-ah-ah-ah

Dalam hening aku berlindung

 

Hati yang sedang gemuruh

Menenanglah

Ah-ah-ah

Jiwa yang sedang meragu

Berserahlah

Ah-ah-ah-ah

Di malam ini

 

Ada haru

Pada doa yang terbata

Ada makna

Dalam perjuangan ini

Ah-ah-ah-ah

Kekuatan dan keteguhan

 

Hati yang sedang gemuruh

Menenanglah

Ah-ah-ah

Jiwa yang sedang meragu

Berserahlah

Ah-ah-ah-ah

Di malam ini

 

Cahaya tiba badai akan mereda

Insan mulia tak akan sia-sia

Berjuang dan selalu percaya

 

Hati yang sedang gemuruh

Menenanglah

Ah-ah-ah

Jiwa yang sedang meragu

Berserahlah

Ah-ah-ah-ah

 

Hati yang sedang gemuruh (Hati yang sedang gemuruh)

Menenanglah

Ah-ah-ah

Jiwa yang sedang meragu (Jiwa yang sedang meragu)

Berserahlah

Ah-ah-ah-ah

 

Kau yang ku tuju

Kau yang ku tuju

Damai hatiku

Editors' Pick

1. Lagu yang menggambarkan tentang mencari keberkahan dalam perjalanan hidup

1. Lagu menggambarkan tentang mencari keberkahan dalam perjalanan hidup
Instagram.com/urup2025

Lagu ‘Pejuang Berkah’ dari Kunto Aji feat Armand Maulana hadir sebagai karya yang penuh makna. Lagunya menggambarkan perjalanan seseorang dalam mencari keberkahan hidup.

Lirik yang menyentuh dan aransemen musik yang mendalam, lagu ‘Pejuang Berkah’ mengajak pendengar untuk merenungi perjuangan hidup, ketekunan, dan kepasrahan kepada Tuhan.

2. ‘Pejuang Berkah’ menekankan pentingnya berserah diri kepada Tuhan

2. ‘Pejuang Berkah’ menekankan penting berserah diri kepada Tuhan
Instagram.com/kuntoajiw

Lagu ‘Pejuang Berkah’ menekankan pentingnya berserah diri kepada Tuhan di setiap langkah kehidupan. Keberkahan tidak hanya datang dari kerja keras, tetapi juga dari ketulusan dan ikhlas menerima segala ketentuan-Nya.

3. Kunto Aji mengajak untuk selalu berusaha menghadapi rintangan yang dilaluinya semasa hidupnya

3. Kunto Aji mengajak selalu berusaha menghadapi rintangan dilalui semasa hidupnya
Instagram.com/kuntoajiw

Lagu ‘Pejuang Berkah’ ini cocok bagi siapa saja yang sedang berjuang meraih impian, mencari makna dalam kehidupan atau ingin menguatkan hati di tengah ujian.

Kunto Aji mengajak pendengarnya untuk tidak menyerah ketika dihadapkan dengan kesulitan. Setiap perjalanan hidup pasti penuh dengan ujian, tetapi dengan ketekunan dan hati yang lapang, semua rintangan bisa dilewati.

Lagu ini mengajak kita untuk tidak menyerah, tetap optimis, dan mencari keberkahan dalam setiap langkah yang kita ambil.

Hidup adalah perjalanan panjang yang penuh tantangan, namun dengan niat yang baik, usaha yang tulus dan hati yang ikhlas pastinya keberkahan akan selalu menyertai. 

Itulah rangkuman lengkap terkait lirik lagu 'Pejuang Berkah' Kunto Aji feat Armand Maulana.

Apakah Mama tertarik ingin mendengarkan lagunya?

Baca juga:

The Latest