5 Fakta dan Sinopsis Not Others, Hubungan Love-Hate Mama dan Anak
Drama Korea penuh komedi tentang hubungan Mama dan anak
17 Agustus 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bagi kamu para penggema drama Korea, terutama yang bergenre komedi keluarga, ada sebuah drama terbaru yang pasti menarik perhatianmu.
Drama yang diberi judul Not Others ini membawa kisah yang berfokus pada hubungan antara orangtua dan anak. Lebih tepatnya, drama ini akan menggambarkan dinamika yang ada dalam hubungan antara seorang Mama dan anak.
Untuk kami yang penasaran, yuk simak fakta dan sinopsis Not Othersyang telah Popmama.com rangkum.
Sinopsis Not Others
Dalam drama Not Others, ceritanya berkisar tentang Eun-Mi (diperankan oleh Jeon Hye-Jin) yang menjadi Mama tunggal saat masih di sekolah menengah.
Dia membesarkan putrinya, Jin-Hee (diperankan oleh Sooyoung), sendirian. Sekarang, Eun-Mi berusia 40-an dan tinggal bersama putrinya yang berusia 29 tahun.
Eun-Mi adalah seorang terapis fisik dan Jin-Hee bekerja sebagai petugas polisi di Pos Polisi Namchon. Walaupun mereka sering bertengkar, mereka memiliki hubungan keluarga yang erat.
Suatu hari, muncul seorang pria misterius bernama Jin-Hong (diperankan oleh Ahn Jae-Wook) di depan Eun-Mi. Jin-Hong adalah seorang dokter.
Di sisi lain, ada juga Jae-Won (diperankan oleh Park Sung-Hoon) yang diturunkan pangkatnya ke Pos Polisi Namchon. Hubungannya dengan Jin-Hee tidaklah mulus.
1. Diadaptasi dari webtoon populer
Setelah berhasil meraih lebih dari 25 juta penayangan dan meraih penghargaan Today's Our Manhwa Award (penghargaan komik utama di Korea), webtoon aslinya telah membentuk komunitas penggemar yang kuat.
Karena itulah, banyak penggemar webtoon yang tengah menantikan adaptasi dramanya.
Drama Not Others diadaptasi dari serial webtoon yang populer berjudul "Nam Nam" karya Jeong Young Ryong.
Drama ini akan menyoroti cerita tentang hubungan antara seorang Mama dan anak yang ingin dipisahkan namun merasa tidak dapat dipisahkan.
Dalam bahasa Korea, "Nam Nam" memiliki arti sebagai orang asing atau orang yang tidak berhubungan. Drama ini telah menjadi salah satu drama yang sangat dinantikan, dan para penggemar tidak sabar untuk melihat versi dramanya.