Lirik Lagu 'Luka Kecil' Prilly Latuconsina, Jadi Soundtrack Film
Jadi soundtrack film '12 Cerita Glen Anggara', begini lirik lagu 'Luka Kecil' Prilly Latuconsina
26 Juli 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Prilly Latuconsina merupakan seorang pemeran ternama Indonesia yang telah membintangi banyak film dan juga sinetron. Baru-baru ini, Prilly juga merilis sebuah lagu yang berjudul ‘Luka Kecil’.
Lagu ini dirilis melalui Massive Music Entertainment dan sudah dapat didengarkan di berbagai platform musik digital. Perlu diketahui juga kalau lagu 'Luka Kecil' milik Prilly ini dikomposeri oleh Choki Simanjuntak.
Nah, kali ini Popmama.com merangkum lirik lagu 'Luka Kecil' Prilly Latuconsina yang menjadi soundtrack film ‘12 Cerita Glen Anggara’.
Yuk, disimak!
Lirik Lagu 'Luka Kecil' Prilly Latuconsina
Silakan saja ambil ingatanku
yang ternyata tak sanggup lupa kamu
Tak bisa ku tahan lebih lama
bayanganmu dihatiku
Mengapa kekasih ?
Mengapa jadi begini ?
Mengapa cerita kita berakhir disini
Mengapa berjumpa bila tak bisa bersama
ini luka kecil..
tapi berdarah di hati
Tak bisa ku tahan lebih lama bayanganmu
terlalu indah
Mengapa kekasih ?
Mengapa jadi begini ?
Mengapa cerita kita berakhir disini
Mengapa berjumpa bila tak bisa bersama
ini luka kecil..
tapi berdarah di hati
Editors' Pick
1. Makna lagu 'Luka Kecil' Prilly Latuconsina
Jika dilihat dari liriknya, lagu 'Luka Kecil' menceritakan kesedihan seseorang yang tengah mengalami perpisahan. Indahnya kenangan membuat hatinya menjadi terluka.
Tak hanya itu, ia juga bertanya-tanya mengapa cintanya ini berakhir dan tak bisa bersatu bersama dengan kekasih hatinya.
2. Lagu Prilly ini menjadi soundtrack film ‘12 Cerita Glen Anggara’
Lagu 'Luka Kecil' dipilih sendiri oleh Prilly untuk dijadikan soundtrack film ‘12 Cerita Glen Anggara’. Perlu diketahui bahwa film ini akan tayang di bioskop pada tanggal 18 Agustus 2022 mendatang.
Prilly merasa lagu ini sangat cocok menggambarkan perasaan Shena sebagai karakter utama perempuan di film ini. Apalagi karakter tersebut merasa sedih karena harus berpisah dengan orang terkasih.
3. Cerita film ‘12 Cerita Glen Anggara’
Cerita film yang disutradarai oleh Fajar Bustomi ini diadaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Luluk HF. Film ini merupakan spin-off dari film ‘Mariposa’ yang telah dirilis sebelumnya pada tahun 2020.
Tak hanya menyanyikan lagu untuk soundtrack film, Prilly juga menjadi pemeran utama dalam film ini bersama dengan Junior Roberts, Angga Yunanda, Adhisty Zara, Abun Sungkar, Dannia Salsabilla, hingga Alya Rohali.
Nah, itulah lirik lagu 'Luka Kecil' Prilly Latuconsina yang merupakan soundtrack film ‘12 Cerita Glen Anggara’. Kalau Mama sendiri sudah mendengarkan lagu ini belum nih?
Baca juga:
- Lirik Lagu 'Rela' Shanna Shannon, Karya Galau Ciptaan Melly Goeslaw
- Lirik Lagu 'Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti' Anneth
- Lirik Lagu 'Sekali Seumur Hidup' Lesti Kejora, Trending di YouTube