Usia Pernikahan Ke-28, Armand Maulana Rilis Lagu 'Sampai Akhir Zaman'
Lagu 'Sampai Akhir Zaman' menjadi kado untuk Dewi Gita di hari ulang tahun pernikahannya
11 Januari 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pasangan Amanda Maulana dan Dewi Gita merayakan hari ulang tahun pernikahannya yang ke-28 tepat pada Selasa (11/1/2022). Di hari bahagia tersebut, vokalis Gigi itu rilis lagu Sampai Akhir Zaman yang dipersembahkan untuk istri tercinta, Dewi Gita.
Sampai Akhir Zaman ini seolah menjadi lagu persembahan kedua setelah lagu yang berjudul 11 Januari yang populer pada 2007 lalu. Alur dari lagu tersebut menceritakan perjalanan cinta mereka saat awal bertemu hingga kini menjalani bahtera rumah tangga bersama selama puluhan tahun.
Pada unggahan video di akun Instagram pribadi Armand Maulana, sang Istri telah melihat lebih dulu lagu yang menjadi kado di ulang tahun pernikahannya tersebut. Mendengar alunan lagu tersebut membuat Dewi Gita nostalgia hingga meneteskan air mata.
Kali ini Popmama.com telah merangkum informasi mengenai Armand Maulana yang merilis lagu Sampai Akhir Zaman di usia pernikahan ke-28 tahun.
Yuk Ma, simak ulasannya!
1. Dibuat oleh dua musisi muda, yakni Hindia dan Rayhan
Dalam pembuatan lagu yang spesial ini, Armand Maulana melibatkan dua musisi muda, yakni Baskara Putra atau lebih dikenal dengan Hindia serta musisi Rayhan Noor. Pada awalnya, Armand meminta Hindia untuk menulis dan produksi lagu ini karena suka dengan arahan musik Hindia.
Kemudian Hindia mengajak salah satu kerabat musiknya bernama Rayhan Noor untuk ikut serta dalam pembuatan lagu ini. Mereka berdua juga mengaku sudah menjadi penggemar Armand sejak Sekolah Dasar (SD), sehingga merasa sangat bangga telah dipercaya untuk memproduksi musik tersebut.
Editors' Pick
2. Menggambarkan sosok Armand Maulana sebagai kepala keluarga
Dalam unggahan foto di akun Instagram pribadinya, Hindia menjelaskan dia bersama Rayhan menulis lagu tersebut jauh dari figur Armand Maulana yang dikenal seluruh Indonesia sebagai rockstar.
Mereka menuliskan sosok Armand sebagai kepala keluarga yang menjadi amanah dan tidak bisa dibayar dengan uang ataupun ketenaran.
"Setelah ngobrol panjang betul dengan kang Armand—belum ngomongin musik, kami cuma ngobrol perjalanan dan cerita hidup aja—akhirnya gue membulatkan tekad untuk nulis sesuatu yang mungkin ‘jauh’ dari figur beliau yang dikenal se-Nusantara, jauh dari hingar bingar kang Armand sebagai rockstar, namun tentang perjalanan dia sebagai kepala keluarga: suatu amanah yang gak bisa kita curangin dengan duit dan ketenaran sebesar apa pun," tulis Hindia dalam caption unggahannya.
Hindia sendiri melihat sosok Armand menjadi kepala keluarga yang menjalankan amanahnya dengan baik dan layak dijadikan panutan untuk banyak orang. Walaupun dia menulis sebuah lagu untuk orang lain, Hindia tidak ingin mengarang cerita dan ingin menjadi kisah yang benar adanya dan personal.
Akhirnya usaha kecil Hindia dan Rayhan dalam merangkum perjalanan hidup selama sekian tahun berhasil menjadi sebuah lagu dengan durasi tiga menit berjudul Sampai Akhir Zaman.