8 Fakta Keluarga Jackie Chan, Masa Lalunya Kelam

Mama Jackie Chan sempat jadi pengedar narkoba hingga penjudi legendaris

7 Juli 2023

8 Fakta Keluarga Jackie Chan, Masa Lalu Kelam
Instagram.com/jackiechan

Jackie Chan mendadak viral karena potongan video dirinya sedang menangis dengan seorang perempuan muda beredar di media sosial. Banyak yang menduga kalau perempuan muda tersebut adalah putrinya, namun ternyata bukan. 

Perempuan tersebut adalah lawan main Jackie Chan dalam film yang sedang mereka bintangi. Dikarenakan video tersebut viral, keluarga Jackie Chan jadi membuat penasaran publik. 

Kehidupan masa lalu Jackie Chan sendiri menyimpan banyak cerita menarik, mulai dari orangtua hingga anak-anaknya. Hal yang sempat jadi sorotan ialah kehidupan orangtua Jackie Chan yang kelam sebelum mereka menikah. 

Agar tak penasaran, berikut ini Popmama.com telah merangkum beberapa fakta keluarga Jackie Chan yang punya masa lalu kelam. 

1. Mamanya Jackie Chan punya masa lalu yang kelam

1. Mama Jackie Chan pu masa lalu kelam
Facebook.com/Kulay Colorization

Jackie Chan lahir dari orangtua yang kurang mampu. Mamanya yang bernama Lee-Lee Chan lahir pada tahun 1916 dari keluarga sederhana di Tiongkok. 

Dia menikah di usia muda, namun suaminya tersebut meninggal ketika serangan bom Jepang terjadi. Lee-Lee Chan kemudian jadi janda muda dengan dua anak perempuan, Chen Guilan dan Chen Yulan. 

Perekonomiannya terpuruk, ia nekat menjual anak pertamanya. Walau terdengar mengagetkan, namun itu adalah hal biasa di Tiongkok. 

Selain itu, mama Jackie Chan juga menjual narkoba jenis opium demi bisa bertahan hidup. Dalam dunia kriminal, ia punya julukan 'kakak ketiga' dan menjadi penjudi legendaris. 

2. Charles Chan berprofesi sebagai petugas bea cukai

2. Charles Chan berprofesi sebagai petugas bea cukai
Facebook.com/Jackie Chan Fan Club

Hidupnya Lee-Lee Chan berubah usai ia bertemu dengan Charles Chan, papa Jackie Chan. Suatu saat Lee-Lee Chan ditangkap oleh Charles selaku petugas bea cukai yang mengamankan opium miliknya. 

Namun, Charles membebaskan Lee-Lee Chan ketika ia melihat perempuan tersebut membawa dua anak. Pada akhirnya mereka jatuh cinta dan menikah. 

Jackie Chan sendiri lahir pada 7 April 1954 di Victoria Peak, Hong Kong. Setelah usianya menginjak 6 tahun, orangtua Jackie Chan pergi ke Australia hingga membuatnya hidup sendiri tanpa orangtua. 

3. Jackie Chan terpaksa menikah karena kekasihnya hamil

3. Jackie Chan terpaksa menikah karena kekasih hamil
Facebook.com/Jackie Chan - Armenia

Pertemuan pertama Jackie Chan dengan Joan Lin terjadi pada 1981 ketika mereka bekerja sama dalam sebuah film. Awalnya mereka pacaran, namun hubungan tersebut disembunyikan dari publik sampai akhirnya menikah. 

Sebelum resmi menikah, Lin diketahui hamil. Dikarenakan mereka merasa khawatir terhadap reaksi para penggemar, akhirnya Lin dipindahkan ke Amerika secara diam-diam bersama manajer Jackie Chan. 

Sementara itu, sang aktor sibuk bekerja dan tak pernah menemui kekasihnya. Mereka kembali bertemu ketika aktris tersebut akan melahirkan. 

Sang manajer menyarankan Jackie Chan untuk menikah, tepat sehari sebelum Joan Lin melahirkan anak pertama mereka. 

Dalam wawancara pada tahun 2015, Jackie Chan mengaku terpaksa menikah karena kehamilan sang kekasih tersebut. Ia mengungkapkan tak pernah memikirkan soal pernikahan, namun ia merasa saat itu harus menikah. 

Editors' Pick

4. Jackie Chan sempat melakukan KDRT pada anaknya

4. Jackie Chan sempat melakukan KDRT anaknya
Jackie Chan - Armenia

Jackie Chan dikenal sebagai sosok yang susah mengendalikan amarahnya. Suatu saat ketika ia sedang berselisih dengan istrinya, Jackie Chan mengutarakan amarah pada sang putra yang masih kecil.

Sang aktor mengangkat putranya dengan satu tangan, kemudian melemparnya sampai jatuh menghantam sofa. Kala itu, ia mengaku menyesal dengan tindakannya tersebut dan berjanji tidak melakukannya lagi. 

5. Putra Jackie Chan sukses jadi seorang aktor

5. Putra Jackie Chan sukses jadi seorang aktor
Facebook.com/Jackie Chan

Jayce Chan kini dikenal sebagai bintang film yang mengikuti jejak orangtuanya, Jackie Chan dan Joan Lin. Ia jadi salah satu aktor Taiwan ternama yang telah mencetak banyak prestasi. 

Pada tahun 2003, ia memutuskan pindah ke Hong Kong demi mengejar kariernya. 

Film pertama Jayce Chan berjudul The TwinsEffect II dengan papanya sebagai kameo di dalamnya. Jayce Chan dan Jackie Chan juga sempat beradu akting dalam film 2 Young dan Break Up Club

6. Selingkuh dengan Elaine Ng hingga dikaruniai seorang putri

6. Selingkuh Elaine Ng hingga dikaruniai seorang putri
indiatimes.com

Pada tahun 1999 nama Jackie Chan jadi perhatian publik karena kabar perselingkuhannya dengan aktris sekaligus beauty queen Elaine Ng Yi-Lei terungkap. Dari skandal tersebut, Jackie Chan sampai memiliki anak perempuan bernama Etta Ng Chok Lam. 

Kala itu, ia mengakui kalau hubungannya dengan Ng hanyalah kesalahan seperti yang dilakukan banyak laki-laki di dunia. 

Menariknya, perselingkuhan ini tak membuat rumah tangga Jackie Chan dengan Joan Lin kandas. Respons Lin saat mengetahui kabar perselingkuhan suaminya tentu mengejutkan, pasalnya ia tetap memaafkan suami dan menerimanya kembali.

7. Etta Ng hidup sebagai tunawisma meskipun papanya seorang bintang film

7. Etta Ng hidup sebagai tunawisma meskipun papa seorang bintang film
Facebook.com/Stomp

Sejak Etta Ng lahir, Jackie Chan diklaim tak pernah memberikan anaknya uang. Pengakuan tersebut diungkapkan langsung saat Elaine melakukan konferensi pers terkait kaburnya Etta Ng dari rumah pada 2017 lalu. 

Kehidupan Etta Ng langsung jadi sorotan kala fotonya sedang mengantre makanan menggunakan pakaian lusuh beredar di media sosial. Jauh dari kata mewah, ia mengenakan celana baggy dan jaket oversized. 

Etta Ng juga mengaku di depan publik bahwa ia adalah seorang lesbian dan telah menikah dengan Andi Autumn pada 8 November 2017 di Toronto. Ia terpaksa hidup sebagai tunawisma karena orangtuanya yang homofobia. 

8. Video Jackie Chan menangis bersama seorang perempuan viral, sosok tersebut diduga putrinya

8. Video Jackie Chan menangis bersama seorang perempuan viral, sosok tersebut diduga putrinya
Youtube.com/I mean

Beredar luas sebuah video Jackie Chan menangis saat ia sedang menonton klip film laga yang diperankan olehnya. Tak sendirian, Jackie Chan ditemani sosok perempuan muda saat menangis menyaksikan kilas balik film tersebut. 

Namun, perempuan tersebut bukanlah putri Jackie Chan, melainkan aktris bernama Liu Haocun. Klip yang sedang mereka saksikan adalah film bertajuk Ride On yang dibintangi Jackie Chan dan Liu Haocun. 

Itulah beberapa fakta keluarga Jackie Chan yang sempat mengalami beberapa kejadian pilu.

Semoga rangkuman tersebut menjawab rasa penasaran kamu tentang keluarga Jackie Chan, ya. 

Baca juga:

The Latest