7 Fakta Keluarga Sakti Ari Seno, Mantan Gitaris Sheila on 7
Sejak memutuskan hijrah, Sakti Ari Seno membangun keluarga harmonis yang sangat religius
24 Juli 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sakti Ari Seno atau pemilik nama panggilan Salman Al Jugjawy adalah mantan gitaris band asal Yogyakarta, Sheila on 7. Ia populer sebagai gitaris pada formasi pertama band tersebut di tahun 1996.
Namun, Sakti diketahui memutuskan hengkang dari Sheila on 7 pada tahun 2006. Setelah keluar, mantan gitaris itu diketahui fokus hijrah mendalami agama Islam yang dianutnya.
Sakti kini telah membangun keluarga bahagia bersama Ita Miftahul Jannah sejak 2007. Ia juga dikaruniai seorang anak yang akrab disapa Zahro.
Nah, kali ini Popmama.com akan membahas lebih detail soal fakta keluarga Sakti Ari Seno, mantan gitaris Sheila on 7.
Disimak yuk, Ma!
1. Keluarga Sakti Ari Seno berasal dari Yogyakarta
Keluarga Sakti Ari Seno berasal dari Yogyakarta. Kota tersebut juga menjadi tempat awal terbentuknya Sheila on 7 melalui sekelompok pelajar SMA dengan formasi pertama yang terdiri dari Duta, Eross Candra, Adam, Anton, dan Sakti Ari Seno.
Sejak memutuskan hijrah, Sakti Ari Seno juga mengubah nama panggilannya menjadi Salman Al Jugjawy yang memiliki arti Salman dari Yogyakarta.
2. Mamanya sempat sakit dan hal itu menjadi salah satu alasan Sakti hengkang dari Sheila on 7
Salah satu alasan yang membuat Sakti hengkang dari band Sheila on 7 karena sang mama yang mendadak sakit. Jadwal bersama band tersebut yang terlalu padat membuatnya kesulitan untuk merawat mamanya.
Akhirnya, Sakti memutuskan keluar dari Sheila on 7 pada 2006.
Editors' Pick
3. Sakti memiliki seorang istri bernama Ita Miftahul Jannah
Sakti mengaku dipermudah dalam urusan jodoh setelah memutuskan berhijrah. Awal ia bertemu dengan sang istri saat dikenalkan oleh rekannya di masjid.
Kemudian Sakti dan Ita Miftahul Jannah menikah pada 2007 lalu dan telah dikaruniai anak perempuan yang akrab disapa Zahro.
4. Punya hubungan yang akrab dengan mama mertuanya
Sakti jadi sosok yang sangat memuliakan sang mama. Tak hanya kepada mama kandungnya, tetapi juga kepada mama mertuanya. Ita Miftahul Jannah sempat menceritakan bagaimana sang mama selalu bertanya soal makanan yang Sakti inginkan.
"Yang di sebelah suami saya itu mama saya. 'Mau makan apa? Mau dimasakin apa?' adalah pertanyaan yang Insyaallah pasti beliau tanyakan. Waktu almarhum abah 'pulang', beliau sangka aktivitas memasaknya akan berkurang, ternyata engga juga. Tetap aja masak-masak terus. Kemarin aja gitu, 'Sakti dimasakin kari daging sama terong suka kan?' hehehe I miss you, mom," tulis istri Sakti pada unggahannya di Instagram.
5. Istri Sakti menyandang gelar Magister Psikologi
Seperti yang dicantumkan pada blog pribadinya, Ita Miftahul Jannah menyandang gelar Magister Psikologi. Ia kerap menuliskan berbagai topik menarik pada blog pribadinya itu, seperti parenting, kisah inspirasi, resep makanan, hingga tulisan yang bernuansa Islami.
Selain itu, ia juga menjalani bisnis pribadi yakni menjual buku anak-anak Islami karangannya sendiri.
6. Anak Sakti menempuh pendidikan homeschooling
Tak seperti kebanyakan orangtua yang menyekolahkan anaknya di sekolah umum, Miftahul Jannah dan Sakti justru memilih homeschooling sebagai jenjang pendidikan pertama untuk anaknya. Istri Sakti sendiri yang menjadi guru untuk anaknya tersebut.
Sebagai seorang mama dan guru, Miftahul Jannah sering membagikan aktivitas belajar sang anak selama menjalani homeschooling. Saat ingin duduk di bangku sekolah dasar, Zahro memutuskan sendiri kalau ia ingin melanjutkan pendidikannya dengan homeschooling lagi.
7. Lahir dari orangtua religius, Zahro sudah mengenakan niqab sejak usia dini
Lahir dari dua orangtua yang sangat religius, Zahro sudah mengenakan niqab sejak usia dini. Gaya berpakaiannya pun hampir sama dengan mamanya, menutup aurat dengan rapat mulai dari kepala hingga kaki.
Bahkan Zahro pernah mengaku kepada sang kakek bahwa keputusannya memakai niqab adalah keinginannya sendiri, karena ia tahu bahwa mengenakan niqab adalah sunah sebagai perempuan Muslim.
Itulah beberapa fakta keluarga Sakti Ari Seno, mantan gitaris Sheila on 7 yang cukup religius. Salah satu keluarga yang sangat menginspirasi nih, Ma.
Baca juga:
- 7 Fakta Keluarga Nindy Ayunda yang Tak Diketahui, Lagi Jadi Sorotan
- 7 Fakta Keluarga Raline Shah, Konglomerat di Medan
- 7 Fakta Keluarga Rebecca Klopper yang Jarang Terekspos