8 Fakta Perjalanan Cinta Derby Romero dan Claudia Adinda
Di perkenalan pertama, Claudia Adinda tidak tahu kalau Derby Romero seorang artis
26 Januari 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Derby Romero dan Claudia Adinda dikenal dengan pasangan yang harmonis serta jarang sekali diterpa isu miring. Sebelum menikah dan mempunyai anak, mereka berdua pernah menjalani kisah asmara yang cukup unik.
Berawal dari sekadar idola kemudian mereka berhasil menjalin rumah tangga bersama. Usai menikah, pasangan ini tinggal di Singapura untuk menyelesaikan studi S1 yang dijalani oleh Derby.
Lantas, bagaimana perjalanan kisah cinta mereka hingga akhirnya berumah tangga?
Berikut ini Popmama.com berikan ulasan fakta perjalanan cinta Derby Romero dan Claudia Adinda.
Simak secara detail yuk, Ma!
1. Awalnya hanya sekadar idola
Setelah putus dari Febby 'Blink', Derby Romero kembali menemukan tambatan hati yang bernama Claudia Adinda. Perempuan yang dikaguminya tersebut merupakan seorang fashion designer keturunan Bandung-Inggris.
Awal perkenalan mereka terjadi di tahun 2015, mereka bertemu di ajang komunitas pencinta motor dan budaya vintage. Bintang film Petualangan Sherina tersebut hanya mengagumi sosok Claudia, hingga salah satu temannya memperkenalkan mereka.
Dari perkenalan tersebut, mereka berdua tak langsung akrab. Saat itu, Claudia sendiri tak mengetahui bahwa Derby merupakan seorang artis tekenal. Namun, akhirnya Derby berhasil meluluhkan hati Claudia dan mereka berpacaran di akhir tahun 2015.
2. Terpaut usia tiga tahun
Derby Romero dan Claudia memiliki perbedaan usia tiga tahun, di mana Claudia lebih tua dari Derby. Namun, hal tersebut tak menjadi masalah bagi keduanya.
Selama menjalani hubungan sekitar dua setengah tahun, Derby dan Claudia jarang terdengar gosip miring akan hubungannya. Hubungan asmara mereka memang jarang disorot publik, hingga akhirnya terdengar kabar bahwa keduanya akan menikah.
3. Melangsungkan lamaran di Hari Natal 2016
Saat hubungan asmara mereka berjalan kurang lebih satu tahun, Derby Romero memberanikan diri untuk melamar kekasih tercinta tepat di Hari Natal tahun 2016. Alasan Derby melamar di Hari Natal karena menurutnya perayaan Natal merupakan hari yang penuh momen indah.
Kala itu, kebahagiaan di Hari Natal dilengkapi dengan acara lamaran Derby dan Claudia. Keduanya juga sempat memamerkan cincin lamaran di akun Instagram pribadi masing-masing.
Editors' Pick
4. Keduanya saling mendukung dan setia satu sama lain
Resmi melakukan acara lamaran, keduanya semakin lengket. Berbagai aktivitas mereka lakukan bersama, ke mana pun dan kapan pun. Kegiatan mereka sering dipamerkan dalam akun Instagram pribadinya.
Misalnya saat Claudia menemani Derby naik motor gedenya, berkumpul bersama teman-teman, berlibur ke luar negeri, dan kegiatan lain yang dilakukan bersama.
Persiapan acara pernikahan juga kompak dilakukan oleh Derby dan Claudia.
5. Resmi menikah di Bali pada tahun 2017
Pada hari Sabtu (14/10/2017), mereka berdua resmi menjadi pasangan suami istri usai mengikat janji suci di Villa Ombak Biru, Badung, Bali. Pesta yang digelar di pinggir laut berlangsung dengan khidmat dengan pemandangan ombak pantai yang indah.
Acara pernikahan mereka rupanya digelar tertutup, hanya dihadiri oleh keluarga dan kerabat dekat saja. Pada pesta pernikahan tersebut, pasangan ini mengusung tema vintage.
6. Menunda untuk punya momongan
Usai menikah, Derby Romero dan istri sepakat untuk menunda memiliki momongan. Alasannya sendiri karena memang mereka ingin menikmati masa pacaran sebagai suami istri.
Selain itu, mereka juga ingin pindah ke Singapura dan menyelesaikan studi Derby. Alasan itulah yang membuat mereka menunda untuk memiliki anak. Pihak keluarga mereka juga menghargai keputusan tersebut, sehingga pasangan ini tidak merasa terbebani.
7. Claudia hamil di usia pernikahan ke-4 tahun
Derby Romero mengunggah kabar bahagia pada Instagram pribadinya pada September 2021 lalu. Kabar tersebut mengungkapkan bahwa Claudia telah mengandung anak pertamanya yang sudah berusia 21 minggu.
Dalam unggahan pribadinya, Derby mengatakan bahwa dia mendapat kejutan dari Claudia tentang kehamilannya. Momen tersebut tepat di hari ulang tahun Derby di bulan Juni 2021.
8. Dikaruniai anak pertama berjenis kelamin perempuan
Selama berbulan-bulan berada di perut Claudia, akhirnya anak pertama mereka lahir dengan jenis kelamin perempuan. Derby Romero dan Claudia turut memperlihatkan wajah anaknya yang telah lahir pada 20 Januari 2022 tersebut.
Mereka kompak memberi nama dengan yang unik, yakni Milicent-Mae Bea Nainggolan. Para warganet di media sosial dan kerabat terdekat turut bahagia serta mengucapkan selamat atas kelahiran anak pertama mereka.
Itulah beberapa fakta perjalanan cinta Derby Romero dan Claudia Adinda yang kini telah dikaruniai anak pertama. Selamat untuk Derby dan Claudia atas kelahiran anak pertamanya!
Baca juga:
- Arti Nama Anak Claudia Adinda dan Derby Romero yang Unik dan Estetik
- Claudia Adinda Melahirkan Anak Pertama, Derby Romero Setia Mendampingi
- 4 Tahun Menanti, Claudia Adinda Istri Derby Romero Hamil Anak Pertama