10 Foto Jadul Pernikahan Syahnaz dan Jeje Govinda, Tema Twilight
Ridwan Kamil ditunjuk jadi saksi nikah, sama seperti pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
6 Agustus 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Syahnaz dan Jeje Govinda resmi menyandang status sebagai pasangan suami istri pada 21 April 2018 lalu. Momen akad nikah berlangsung di Bandung dengan nuansa putih sesuai tema yang terinspirasi dari film Twilight.
Setelah papanya meninggal, maka Raffi Ahmad sebagai kakak tertua yang menjadi wali nikah. Lebih menarik lagi, Ridwan Kamil dipilih menjadi saksi pernikahan sama seperti saat pernikahan Raffi Ahmad kala itu.
Berikut ini Popmama.com telah membagikan foto jadul pernikahan Syahnaz dan Jeje Govinda yang bertema Twilight.
Intip momen pernikahan mereka yuk, Ma!
1. Akad nikah berlangsung di outdoor tema Twilight
Sejak merencanakan pernikahan, Syahnaz dan Jeje menginginkan pestanya itu digelar outdoor. Kota Bandung menjadi pilihan mereka berdua, tepatnya di Pine Hill Cibodas.
Uniknya, dekorasi pernikahan tersebut digelar dengan pemandangan hutan pinus dan dekorasi bunga-bunga berwarna putih yang dihias di setiap sudutnya. Suasana pernikahan tersebut terkesan asri, intimate, dan romantis seperti di film Twilight.
Rupanya, Syahnaz dan Jeje memang terinspirasi dari pasangan Bella Swan dan Edward Cullen dalam film Twilight.
2. Raffi Ahmad sebagai wali di pernikahan adik bungsunya
Setelah sang papa meninggal dunia, Syahnaz menjadi tanggung jawab Raffi Ahmad sebagai kakak tertua. Suami Nagita Slavina ini pun menjadi wali di pernikahan adik bungsunya, Syahnaz.
Momen mengharukan berlangsung ketika Raffi Ahmad melontarkan restu terhadap adiknya yang segera menikah kala itu.
"Syahnaz adikku sayang. Aa, Mama, dan keluarga rida dan ikhlas memaafkan semua kesalahan Syahnaz dan kita sekeluarga merestui pernikahan Syahnaz dengan laki-laki pilihan Syahnaz yang sebentar lagi akan menjadi imam Syahnaz, yaitu Ritchie Ismail," ungkapnya.
Raffi Ahmad kala itu menjadi sorotan lantaran ia datang menggunakan helikopter ke lokasi pernikahan. Tak sendiri, ia ditemani Billy Syahputra mantan Syahnaz.
3. Cerita singkat perjalanan cinta Syahnaz dan Jeje
Jeje Govinda atau pemilik nama asli Ritchie Ismail mengungkapkan cerita singkat pertama kali ia bertemu dengan Syahnaz. Ungkapan tersebut ia bagikan dalam video pernikahan mereka yang diunggah pada kanal YouTube Jeje & Nanas Channel.
"Gue awal ketemu Nanas tuh di salah satu ulang tahun infotainment di Purwakarta. Disitu juga nggak kenalan sih, cuman di Jakarta di Dahsyat sering ketemu. Pernah kerja sama video klip juga, jadi ya tumbuh benih-benih cinta," ungkap Jeje.
4. Kedua pengantin menggunakan busana adat Sunda
Pernikahan yang berlangsung pada 21 April 2018 lalu itu bernuansa putih dengan busana pengantin adat Sunda. Syahnaz tampil anggun dibalut dengan kebaya dan siger khas Sunda, begitu pun Jeje yang gagah dengan beskap putih.
Banyak yang menilai, paras Syahnaz di hari pernikahannya itu bikin keluarga dan para tamu pangling.
Editors' Pick
5. Syahnaz jalan ke tempat akad ditemani Nisya Ahmad dan Nagita Slavina
Momen Syahnaz memasuki meja akad nikah menjadi perhatian para tamu yang datang. Ia berjalan di tengah dekorasi pernikahan ditemani oleh kedua kakaknya, Nisya Ahmad dan Nagita Slavina.
Kedua kakaknya itu tampil tak kalah anggun kala mengantarkan sang adik ke lokasi akad nikah. Mereka serasi mengenakan kebaya berwarna pink.
6. Prosesi ijab kabul berjalan lancar dengan maskawin yang bermakna
Usai melewati beberapa prosesi adat dan lantunan doa, Jeje Govinda berhasil mengucap ijab kabul dengan lancar. Dengan itu Syahnaz dan Jeje resmi menyandang status sebagai suami dan istri.
Momen akad nikah itu diakhiri dengan ucapan syukur. Keduanya menikah dengan maskawin dan mas logam seberat 21 gram dan uang sebesar Rp 2.140.218 serta alat salat.
Maskawinnya erat dengan angka 21 sebagai tanda tanggal pernikahan mereka, begitu juga nominal uang yang berarti 21 April 2018.
7. Ridwan Kamil hadir sebagai saksi nikah Syahnaz dan Jeje
Ridwan Kamil hadir sebagai saksi di pernikahan Syahnaz dan Jeje, setelah sebelumnya juga menjadi saksi di pernikahan Raffi Ahmad. Gubernur Jawa Barat itu hadir bersama sang istri tercinta, Atalia Praratya.
Ia nampak bahagia saat menjadi saksi nikah, terlihat dari posenya yang menampilkan kedua jempol saat masih duduk di tempat akad nikah.
"Di nikahan Syahnaz dan Jeje. Momen akad nikah itu selalu mengharukan dan indah, tapi..," kata Ridwan Kamil mengakhiri kalimatnya penuh tanda tanya.
8. Momen pernikahan jadi sorotan warga sekitar
Ada beberapa hal unik yang terjadi saat akad nikah Syahnaz dan Jeje berlangsung. Salah satunya adalah antusias warga sekitar yang rela menonton momen pernikahan dari jarak jauh.
Bahkan, beberapa ibu-ibu tampil sangat rapi dengan makeup untuk hadir menyaksikan pernikahan tersebut. Mereka mengaku ingin melihat langsung Syahnaz dan berharap bisa masuk ke dalam.
9. Usai akad, berlangsung resepsi pada sore harinya
Pada hari yang sama, Syahnaz dan Jeje langsung menggelar acara resepsi. Momen resepsi itu terlihat berbeda dari akad nikah karena lebih mewah dan intim.
Kedua pengantin mengenakan busana modern, dengan setelan jas dan gaun yang menawan bak putri kerajaan. Beberapa kegiatan seru mewarnai setiap rangkaian resepsi pernikahan Syahnaz dan Jeje, seperti menari bersama hingga dansa romantis.
10. Resepsi pernikahan berlangsung mewah dan meriah
Momen resepsi pernikahan Syahnaz dan Jeje berlangsung mewah dan meriah. Apalagi penampilan dansa romantis yang dilakukan oleh kedua pengantin bikin para tamu terkesima.
Dalam video pernikahan di kanal YouTube Jeje & Nanas Channel, keduanya terlihat berdansa dengan luwes. Sebagai penutup tarian, pasangan baru tersebut pun berciuman bibir dengan mesra sambil disaksikan para tamu.
Itulah beberapa foto jadul pernikahan Syahnaz dan Jeje Govinda dengan konsep Twilight. Ternyata momen pernikahan mereka tak kalah romantis dengan pasangan Bella Swan dan Edward Cullen di film Twilight!
Baca juga:
- Resmi Cerai, Ini 7 Foto Jadul Pernikahan Desta dan Natasha Rizky
- 12 Foto Jadul Pernikahan Tasyi Athasyia dan Syech, Mewah Bertema Emas!
- 8 Foto Jadul Pernikahan Shandy Aulia dan David Herbowo