Momen Haru Ridwan Kamil Dipeluk Warga Bern Penolong Adik Eril
Laki-laki paruh baya tersebut memberikan pelukan hangat untuk Ridwan Kamil
31 Mei 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pencarian Emmeril Kahn Mumtadz atau kerap disapa Eril, anak pertama Ridwan Kamil yang hilang di Sungai Aare, Swiss, masih terus berlanjut. Ketika proses pencarian Eril, Ridwan Kamil bertemu dengan seorang warga Bern bernama Heinrich.
Heinrich ternyata warga Bern, Swiss, yang membantuk adik Eril, Camillia Laetitia Azzahra atau disapa Zara, saat naik ke permukaan Sungai Aare. Diketahui saat itu Zara berenang bersama Eril dan temannya.
Pada pertemuan tersebut ada momen haru ketika Ridwan Kamil dipeluk Heinrich, warga Bern yang menolong Zara. Berikut ini Popmama.com bagikan ulasan momen Ridwan Kamil dipeluk warga Bern penolong adik Eril.
Yuk Ma, simak ulasan berikut!
1. Pencarian Eril mendapat perhatian dari otoritas setempat
Tak hanya masyarakat Indonesia saja yang memberikan dukungan dan doa untuk Ridwan Kamil. Simpati dan perhatian juga disampaikan oleh otoritas setempat juga seorang warga kota Bern, Swiss, bernama Heinrich.
Dalam pertemuan di tepi sungai tersebut dihadiri oleh Wali Kota Bern, Duta Besar Indonesia, dan Heinrich selaku warga kota Bern penolong Zara.
Editors' Pick
2. Walikota Bern menyampaikan dukungan yang optimal
Kehadiran Walikota Kota Bern, Alec Van Graffenried juga sekaligus memberikan simpati yang mendalam kepada orangtua Emmeril Kahn Mumtadz. Hal itu dituliskan langsung melalui situs resmi Kedutaan Besar Republik Indonesia atau KBRI.
"Mayor Graffenried menyampaikan dukungan optimal dalam upaya pencarian Sdr. Eril. Dalam kesempatan yang sama, Bapak Ridwan Kamil beserta Ibu Atalia juga bertemu dengan Bapak Heinrich, penduduk Bern yang pada saat kejadian turut membantu adik perempuan Sdr. Eril dan temannya naik ke daratan saat itu," tulis KBRI Bern dalam situs resminya.