Fakta Teater Musikal 'INTERAKSI' dari Jakarta Movin, Coming Soon!

Berikut ungkapan sutradara dan pemain mengenai teater musikalnya, INTERAKSI!

27 Juni 2024

Fakta Teater Musikal 'INTERAKSI' dari Jakarta Movin, Coming Soon
Popmama.com/Erenzwei Ernawan
Foto sesi penutup Press Confrence INTERAKSI Jakarta Movin, Kamis (27/06/2024), di Grand Indonesia Mall, Jakrta Pusat.

Kini Jakarta Movin akan didukung www.indonesiakaya.com untuk proyek terbarunya yang berbeda dari tema-tema sebelumnya, yaitu INTERAKSI sebuah pertunjukan teater musikal yang mengadaptasi 23 lagu dari setiap album dari penyanyi ternama, Tulus. Penampilan musikal ini akan hadir pada 16-18 Agustus 2024 mendatang.

Pertunjukan teater musikal yang bercerita mengenai karakter Dio yang sedang berjuang untuk melupakan masa lalunya dengan cara memilih bersama Matahari, sedangkan Dio masih menyukai sahabatnya ini, Nadia. Sedangkan permasalahan semakin memanas setelah Nadia menyukai dengan Fajar, musuh masa lalu Dio.

Berikut 5 fakta teater musikal 'INTERAKSI' yang akan pada 16-18 Agustus 2024 dari Popmama.com, kira-kira apa saja ya? Yuk ketahui di bawah ini!

1. Ide berawal dari Nuya Sasontoro

1. Ide berawal dari Nuya Sasontoro
Popmama.com/Erenzwei Ernawan
Potret Kristo Immanuel sebagai salah satu penulis naskah INTERAKSI pada Press Confrence, Kamis (27/06/2024), Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia Mall, Jakarta Pusat.

Pada awalnya, sebelum terbentuk proyek teater musikal INTERAKSI, Nuya Sasontoro sebagai sutradara mengajak Kristo Immanuel untuk makan di sebuah restoran lalu imajinasi mereka membawa arah pembicaraan membahas ide-ide mengenai campuran musikalisasi dan teater.

"Jadi waktu itu gua sama Nuya lagi makan iseng aja di restoran, tapi tahu sendiri lah ya, gua sama dia itu suka halu, dan karena ini serius, kita jalanin INTERAKSI," ungkap Kristo Immanuel sebagai penulis naskah INTERAKSI.

Editors' Pick

2. Dibalut macam-emosi

2. Dibalut macam-emosi
Popmama.com/Erenzwei Ernawan
Potongan mini performance saat Press Confrence INTERAKSI Jakarta Movin, Kamis (27/06/2024), di Grand Indonesia Mall, Jakarta Pusat.

Pertunjukan musikal teater yang hadi pada 16-18 Agustus 2024 mendatang ini menyuguhi lagu-lagu terkenal Tulus yang memiliki emosinya masing-masing, yaitu seperti romantis, sedih, senang, dan galau sehingga penonton dapat merasakan emosi yang bercampur pada genre romance pada pertunjukan INTERAKSI.

"Lirik lagu-lagu dari Tulus itukan lengkap semua, ya. Ada yang happy, sad, romantis, galau jadi kita bisa merasakannya pada cerita yang dibawakan oleh INTERAKSI, ditambah ceritanya yang relate banget sama hubungan jaman sekarang," ungkap Kristo Immanuel.

3. Respon penyanyi Tulus saat mengetahui lagunya akan diadaptasi menjadi teater musikal

3. Respon penyanyi Tulus saat mengetahui lagu akan diadaptasi menjadi teater musikal
Popmama.com/Erenzwei Ernawan
Potongan Press Confrence INTERAKSI Jakarta Movin, Kamis (27/06/2024), di Grand Indonesia Mall, Jakarta Pusat.

Respon yang sangat hangat dan bahagia dari penyanyai ternama tanah air itu dalam menyampaikan pesan kepada tim Jakarta Movin INTERAKSI karena sudah mau berkarya melalui adaptasi dari lagu-lagunya dikemas dengan sentuhan teater musikal.

"Terima kasih banyak untuk Jakarta Movin dan www.indonesiakaya.com karena sudah mengdaptasi lagu-laguku untuk pertunjukan kalian yang berjudul INTERAKSI. Doa terbaik untuk industri teater dan musik di Indonesia," ungkap Tulus melalui rekaman video, Kamis (27/06/2024), di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia Mall.

 

4. Perjalanan cerita INTERAKSI dapat ditonton segala usia dan menampilkan 23 lagu Tulus

4. Perjalanan cerita INTERAKSI dapat ditonton segala usia menampilkan 23 lagu Tulus
Popmama.com/Erenzwei Ernawan
Potongan Press Confrence INTERAKSI Jakarta Movin, Kamis (27/06/2024), di Grand Indonesia Mall, Jakarta Pusat.

Bagi Mama dan Papa yang ingin menghabisi waktu libur sekolah anak dengan menonton sebuah pertunjukan teater musikal dan ramah untuk anak-anak, INTERAKSI menjadi pilihan tepat karena dapat ditonton oleh anak-anak. Namun pada Graha Bhakti Budaya di Taman Ismail Marzuki, anak yang berumur empat tahun ke bawah belum dapat menonton.

"Perjalanan ceritanya yang mudah untuk dipahami, sangat relatable jadi gitu sih, cocok untuk anak-anak," jelas Kristo Immanuel.

"Pada musikalisasi INTERAKSI kita menggunakan 23 lagu Tulus dari album Tujuh Belas hingga INTERAKSI," jelas Nuya Susantoro selaku sutradara INTERAKSI," terang Nuya.

 

5. Arti dari INTERAKSI

5. Arti dari INTERAKSI
Popmama.com/Erenzwei Ernawan
Potongan Press Confrence INTERAKSI Jakarta Movin, Kamis (27/06/2024), di Grand Indonesia Mall, Jakarta Pusat.

Pemilihan judul teater musikal INTERAKSI memiliki arti pada nama album terakhir dari keluaran penyanyi Tulus dan pementasan yang berlakon INTERAKSI ini mengemas cerita yang sangat berhubungan dengan interaksi dan sebuah hubungan.

"Tulus merekomendasikan dengan judul Interaksi karena secara interpretasi secara keseluruhan konteksnya mencakup semua cerita yang ditampilkan pada INTERAKSI, jadi kita juga sangat setuju sih," jelas Nuya Sasontoro sebagai sutradara.

Itu dia 5 fakta teater musikal 'INTERAKSIyang akan tampil pada 16-18 Agustus 2024 di Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki. Semoga informasi ini memberikan gambaran mengenai pertunjukan itu ya!

Baca Juga:

The Latest