Kebiasaan Baca Chat Suami dengan Orang Lain, Ini Artinya
Apakah ini kewajiban atau hanya sekedar ketakutan kamu saja?
25 Januari 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Katanya cinta, makanya harus dijaga dengan baik. Kalau dijaga bukan berarti setiap chat yang masuk di handphone suami, kamu jadi ikutan ngecek.
Mary Lamia, PhD, seorang psikolog klinis di Marin County, California mengatakan, “Seseorang yang selalu mengecek smartphone milik pasangannya mungkin karena kebutuhan mereka tidak terpenuhi oleh pasangan mereka. Mereka mencoba menghilangkan perasaan negatif yang dirasakan dengan memastikan smartphone pasangannya, dengan begitu ia akan merasa aman atau merasa dicintai.”
Selain penjelasan di atas, bagi kamu yang suka banget mengecek isi chat pasangan kamu dengan teman-temannya, cek deh penyebabnya diulasan Popmama.com berikut ini:
1. Merasa selalu mencurigai pasangan
Kebiasaan mengecek isi chat suami dengan orang lain ternyata bisa disebabkan kamu membayangkan pasangan sedang tertarik pada orang lain.
Hal itu juga bisa mencerminkan kalau kamu memiliki rasa tidak percaya diri. Ini mungkin tidak kamu sadari, tapi inilah bentuk takut kehilangan orang yang kamu cintai.
Editors' Pick
2. Trauma masa lalu
Sering mengecek chat pasangan dengan orang lain juga menandakan kamu pernah punya cerita tersendiri.
Kebiasaan cek isi smartphone pasangan sering terjadi pada orang yang di masa lalunya pernah mendapatkan pengalaman tidak enak sehingga tersimpan menjadi memori buruk baginya.
Seperti apa kenangan buruknya?
Misal, dibohongi oleh pasangannya, dicurangi atau diselingkuhi.
Menurut Lumia, “Jika kamu pernah dibohongi pada hidupmu di masa lalu, kamu bisa jadi hipersensitif terhadap setiap tindakan, pola komunikasi, ataupun perubahan kebiasaan pasangan kamu. Kondisi ini dapat memicu keinginan untuk memeriksa isi smartphone pasangan kamu."