Resmi Menikah, 7 Fakta Kisah Cinta Jang Hansol dan Jeanette
Jang Hansol dan kekasihnya, Jeanette telah menjalani hubungan sejak mereka masih kuliah tahun 2016
29 Juni 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
YouTuber blasteran Korea Indonesia, Jang Hansol membawa kabar gembira untuk masyarakat Indonesia, terutama bagi para penggemarnya.
Jang Hansol membagikan momen bahagia pernikahannya bersama Jeanette Ong Sze Min di Instagram pribadinya, @hansoljang110. Unggahan foto ini menunjukkan Hansol dan istrinya tengah bergandengan tangan di altar yang telah dihiasi bunga-bunga.
Pernikahan Hansol dan Jeanette berlangsung di Daergu, Korea Selatan pada Sabtu, (25/6/2022). Bagi yang belum tahu, Jeanette Ong Sze Min ini merupakan seorang perempuan yang lahir dan besar di Singapura.
Hansol dan Jeanette sudah menjalin hubungan sejak mereka masih duduk di bangku perkuliahan yang sama. Penasaran mengenai perjalanan cinta Jang Hansol dan Jeanette hingga menikah?
Nah, kali ini Popmama.com telah merangkumnya dari berbagai sumber.
Yuk, simak perjalanan cinta pasangan ini!
1. Jang Hansol dan istrinya telah berpacaran selama lebih dari 5 tahun
Pemilik nama Jeanette Ong Sze Min ini bertemu dengan Jang Hansol pertama kali di Singapura. Keduanya saat itu sedang menempuh pendidikan sarjana di kampus yang sama.
Setelah melewati proses pendekatan, pasangan kekasih ini mulai menjalin hubungan sejak tahun 2016 lalu.
2. Jang Hansol melamar Jeanette di sebuah kamar hotel di Seoul, Korea
Akhirnya pada Juli 2021, Jang Hansol memutuskan untuk melamar Jeanette. Momen bahagia ini juga kerap dibagikannya melalui akun Instagram pribadi dan kanal YouTube Jeanette.
Kala itu, Hansol melamar Jeanette di sebuah kamar hotel dengan pemandangan yang indah di Seoul, Korea Selatan. Tak hanya itu, laki-laki keturunan Indonesia dan Korea ini juga mendekorasi kamar tersebut dengan menggunakan bunga serta lilin yang dibentuk seperti hati.
Hansol juga tidak lupa untuk menambahkan dekorasi dengan foto-foto kebersamaan mereka selama ini.
Wah, romantis banget ya, Ma?
Editors' Pick
3. Mereka berdua sempat menunda rencana pernikahannya karena pandemi
Kabar bahagia mengenai lamaran pasangan inipun disambut oleh kedua belah pihak keluarga. Masing-masing orangtua Hansol dan Jeanette telah memberikan restu untuk mereka melanjutkan hubungannya ke jenjang pernikahan.
Namun, sayangnya karena pandemi Covid-19 tengah melanda Korea Selatan saat itu, mereka terpaksa harus menunda acara pernikahannya.
4. Hansol memperkenalkan Jeanette di kanal YouTube pribadinya
Hansol kala itu memutuskan untuk merahasiakan hubungannya dari publik. Hingga pada akhirnya tahun 2020 lalu, Hansol pertama kali memperkenalkan Jeanette di kanal YouTube pribadinya, Korea Reomit.
Pengumuman tentang kekasihnya ini tentu membuat para penggemar terkejut. Pasalnya, tidak sedikit penggemar Hansol yang mengira dirinya masih single dan tidak menjalin hubungan asmara dengan siapapun.
Hansol juga kerap membagikan fotonya bersama Jeanette untuk pertama kalinya. “Akhirnya belahan hati haha. Iya rek pacarku aku tunjukkan kepada bolo-bolo,” tulis Jang Hansol, (10/12/2022).
5. Jeanette setia menemani Hansol sejak dirinya belum menjadi YouTuber
Setiap perjalanan kisah asmara tentu tak terlepas dari pengorbanan dua insan manusia. Selama menjalin hubungan Jeanette dan Hansol juga telah melakukan berbagai pengorbanan untuk tetap bersama.
Seperti halnya Jeanette yang selalu menemani Hansol sejak mereka masih kuliah. Jeanette juga tetap menemani Hansol saat dirinya sempat dua kali di PHK.
Hingga kini Hansol telah menjadi YouTuber sukses, Jeanette masih setia menemani.
6. Dikarenakan rasa cintanya, Jeanette rela menjadi pramugari untuk bertemu Hansol
Seusai Hansol lulus kuliah, ia terpaksa harus pindah ke Korea Selatan. Karena itu, keduanya sempat harus menjalani hubungan jarak jauh (LDR) Singapura – Korea Selatan selama 2,5 tahun lamanya.
Dikarenakan rasa rindunya ingin bertemu, Jeanette memutuskan untuk bekerja sebagai pramugari hingga awal tahun 2020 lalu. Berkat profesi barunya ini, Hansol dan Jeanette dapat bertemu setiap satu bulan sekali.
Mengharukan banget perjuangan pasangan ini ya, Ma.
7. Jeanette menjadi salah satu dukungan terbesar untuk Hansol
Jang Hansol pernah mengaku, dirinya sempat mengalami depresi tahun 2020 lalu. Sebab, itu pula dirinya sempat absen sementara waktu dari YouTube. Meskipun telah kembali, beberapa penggemar mengaku YouTube Hansol sudah tidak seceria sebelumnya.
Dalam keadaan sulit itu, Hansol tetap merasa bersyukur karena memiliki sang kekasih, Jeanette di sisinya.
Itulah kumpulan perjalanan kisah cinta Jang Hansol dan Jeanette Ong Sze Min. Semoga pasangan ini bisa hidup langgeng dan bahagia bersama ya, Ma.
Baca juga:
- 7 Tanda Pasangan Suami Istri Memiliki Ikatan Pernikahan yang Kuat
- 7 Gaya Artis yang Datang ke Pernikahan Jang Nara, Meriah!
- 7 Alasan Nikita Mirzani Tunda Pernikahan dengan John Hopkins