Serah Terima Donasi Popmama Expo 2018 Kepada SOS Children's Villages

Semoga kebutuhan anak-anak di SOS Children's Villages bisa lebih terbantu!

9 Oktober 2018

Serah Terima Donasi Popmama Expo 2018 Kepada SOS Children's Villages
Popmama.com/FxDimasPrasetyo

Ma, siapa yang sudah membeli barang-barang preloved saat Popmama Expo 2018 yang diadakan di Gandaria City beberapa waktu lalu?

Untuk Mama yang sudah membeli dari Mom Sweet Moms dan para Celeb Mama lainnya berarti sudah ikut berdonasi untuk SOS Children's Villages. Tanpa disadari, Mama sudah cukup membantu para anak-anak dengan segala kebutuhannya selama berada di SOS Children's Villages. 

Hasil penjualan dari barang-barang yang sudah dibeli kemarin pun sudah diterima oleh SOS Children's Villages.

Untuk Mama yang ingin mengetahui cerita dan keseruannya serah terima yang dilakukan di SOS Children's Villages Cibubur, berikut rangkuman dari Popmama.com

Editors' Pick

1. Apa itu SOS Children's Villages?

1. Apa itu SOS Children's Villages
Popmama.com/FxDimasPrasetyo

Sebagian dari Mama mungkin banyak yang belum mengenal SOS Children's Villages. Lembaga ini adalah sebuah organisasi sosial nirlaba non-pemerintah yang aktif dalam mendukung hak-hak anak. 

Tak hanya itu SOS Children's Villages juga berkomitmen dalam memberikan anak-anak yang telah atau beresiko kehilangan pengasuhan orangtua. Misi mulia ini seolah membantu kebutuhan utama dari anak-anak yaitu keluarga dan rumah yang penuh dengan kasih sayang. 

SOS Children's Villages Jakarta yang dikunjungi Tim Popmama.com daerah Cibubur ini mengasuh sekitar 150 anak yatim piatu atau terlantar. Berdiri di atas tanah seluas tiga hektar ini, SOS Children's Villages Jakarta terdiri dari 15 rumah keluarga, sebuah rumah rumah untuk “tante” (asisten atau pengganti Ibu SOS saat cuti), sebuah kantor, rumah bunda dan taman kanak-kanak.

Para Ibu Asuh yang sudah pensiun pun diberikan rumah bernama rumah bunda. Pengabdian para ibu asuh kepada SOS Children's Villages selama mengasuh anak-aak akan dibalas dengan perawatan dan kesehatan yang akan terus dijamin hingga masa tua. 

Bersama SOS Children's Villages, anak-anak akan menemukan rumah baru yang tentunya lebih nyaman dan anak dibandingkan terlanjar di jalan. 

Baca juga: Belanja Murah di Popmama Expo 2018, Semua Tentant Punya Diskon 50%

Baca juga: Sabai Ungkap Cerita Barang Preloved yang Disumbangkan di Popmama Expo

Baca juga: Meisya Siregar Ungkap Tradisi Berbagi ala Mom Sweet Moms

2. Bentuk donasi untuk SOS Children's Villages

2. Bentuk donasi SOS Children's Villages
Popmama.com/FxDimasPrasetyo

Seperti yang sudah Mama ketahui nih kalau Popmama Expo 2018 menghadirkan barang-barang preloved dari para Celeb Mama. Mom Sweet Moms yang terdiri dari Mona Ratuliu, Novita Angie, Riafinola, Ersa Mayori dan Meisya Siregar menjual berbagai baju, buku, sepatu hingga perlengkapan anak lainnya selama di Popmama Expo berlangsung. 

Tak hanya itu Mom Sweet Moms saja yang menjual barang-barang preloved, namun juga ada Tantri dan Chua dari band Kotak, keluarga dari Ringgo dan Sabai, Joanna Alexandra hingga Fira Basuki. 

Hasil penjualan barang-barang preloved dari Mom Sweet Moms dan para Celeb Mama selama di Popmama Expo 2018 berhasil mencapai Rp 5.937.500. Kemudian hasil penjualan ini digenapkan oleh IDN MEDIA sebesar Rp 4.062.500, sehingga uang dengan total Rp 10.000.000 akan diterima oleh SOS Children Village.

Selain membantu berdonasi melalui uang hasil penjualan barang-barang preloved dari Mom Sweet Moms dan para Celeb Mama, Popmama.com juga menyerahkan barang lain yang berguna untuk anak-anak terutama bayi di SOS Children's Villages. 

Ada 2 buah stroller dari Tantri ‘Kotak’, 1 buah stroller dan 1 buah pagar pengaman untuk bayi dari Meisya Siregar hingga sejumlah selimut bayi dari Fira Basuki.

Bentuk serah terima yang dilakukan oleh Popmama.com kepada SOS Children's Villages dilakukan di  Cibubur pada hari Selasa, 9 Oktober. Semoga donasi dalam bentuk uang dan beberapa barang lainnya bisa cukup membantu kebutuhan anak-anak yang ada di SOS Children's Villages. 

Baca juga: 5 Artis Menyumbangkan Barang Kenangan di Booth Preloved Popmama Expo

Baca juga: Mom Sweet Moms dan Celeb Mama Sumbang Baju Preloved Keren

3. Berkunjung ke beberapa rumah di SOS Children's Villages

3. Berkunjung ke beberapa rumah SOS Children's Villages
Popmama.com/FxDimasPrasetyo

Saat menyerahkan donasi di SOS Children Village Cibubur, tim Popmama.com diajak untuk berkeliling ke beberapa rumah yang ada di sana. Rumah Nusa Indah, Kana dan Kenanga menjadi tujuan saat berada di dalam SOS Children Village Cibubur. 

Rumah Nusa Indah milik Ibu Suparmiatun termasuk rumah yang penuh cerita. Dirinya mengaku termasuk salah satu ibu asuh yang sudah merawat lebih dari 40 anak asuh. 

Saat perayaan Lebaran atau Natal, rumah kediamannya ini pun ramai dikujungi oleh anak-anak yang pernah diasuh oleh Ibu Suparmiatun. Tak jarang dari anak-anak yang diasuhnya dulu sekarang sudah memiliki istri dan anak. Banyak dari mereka menyempatkan untuk berkunjung kembali ke SOS Children Village Cibubur terutama Ibu Suparmiatun sekedar berbagi cerita hidup. 

Di rumah milik Ibu Suparmiatun pun terdapat banyak piala dan mendali. Ini semua hasil kerja keras dan perjuangan dari anak-anak yang pernah menjadi anak asuh dalam rumah ini. 

Salut sekali ya, anak-anak di SOS Children Village masih tetap bisa berprestasi!

Baca juga: Seleb Panutan! Mom Sweet Moms Donasikan Barang Preloved untuk Amal

The Latest