Hadiah Lebaran, Raffi Ahmad Berikan Cincin Berlian untuk Nagita

Nagita Slavina terkejut diberikan cincin berlian oleh suaminya

5 Juni 2019

Hadiah Lebaran, Raffi Ahmad Berikan Cincin Berlian Nagita
Instagram.com/riomotret

Menjelang Lebaran, Raffi mengunggah sebuah video berdurasi lebih dari 14 menit melalui channel YouTube keluarganya. Video berjudul "Surprise Cincin Berlian 1 Miliar? Buat Nagita" ini sudah ditonton satu juta penonton dalam waktu kurang dari 24 jam. 

"Hari ini Papa minta Mama untuk setrika baju, nanti surprise-nya kita taruh di dalam bajunya. Jadi pas Mama Gigi mau menyetrika, tiba-tiba ada sesuatu terus Mama Gigi akan terharu. Kira-kira Mama Gigi akan nangis terharu, ketawa atau gimana menurut Aa?" ucap Raffi kepada Rafathar ketika memberikan ide surprise untuk istrinya. 

Raffi pun meminta Tim Rans Entertaiment untuk menaruh cincin yang akan menjadi surprise di dalam saku baju. 

Namun, saat berada di dalam kamar Raffi dan Rafathar sempat saling berdebat. Ini dikarenakan jagoan kecilnya ini sempat ingin membocorkan kejutan ini. 

"Bete kalau kerjasama bareng Rafathar. Aa jangan berisik dong, jangan dikasih tahu. Nanti Mama nggak surprise lho," ucap Raffi. 

Sewaktu ingin memberikan surprise, Raffi dan Nagita sempat membahas mengenai cincin pernikahan mereka. Apalagi menurut pernyataan Nagita, suaminya sudah hampir dua tahun tidak memakai cincin pernikahan. 

Meskipun sempat gagal akibat ulah Rafathar, namun akhirnya Nagita terkejut ketika menemukan sebuah cincin berlian di dalam saku baju yang sedang disetrikanya. 

"Ini cincin? Wah, gede banget kayak cincin Thanos," ucap Nagita sambil tertawa. 

Cincin berlian ini dibelikan Raffi karena dirinya sempat kecewa dan kasihan saat Nagita menghilangkan dua anting mahal pemberiannya. Karena kasihan anting istrinya hilang, akhirnya Raffi mengganti dengan cincin yang ukurannya lebih besar. 

Cincin berlian yang diberikan kepada Nagita ini hampir 7 karat. 

"Tolong disimpan ya. Jadi ini adalah hadiah Lebaran, kamu Lebaran boleh pakai cincinnya. Tetapi jangan sampai hilang," kata Raffi. 

"Ini sebenarnya bagus banget, cuman yang lebih nggak bisa ternilai karena Raffi itu orangnya nggak pernah beliin aku apa-apa. Biasanya cuman di Lebarang doang, jadi ini aku senang banget karena tiba-tiba," tambah Nagita. 

Gemas sekali keluarga ini ya, Ma!

Walau Raffi jarang memberikan kejutan untuk istrinya, namun perlu disadari bahwa ada banyak dampak positif dari sebuah kejutan untuk pasangan. Kali ini Popmama.com telah merangkum beberapa manfaat positif dari sebuah kejutan yang diberikan kepada pasangan, 

Editors' Pick

1. Menciptakan momen bahagia

1. Menciptakan momen bahagia
Freepik/prostooleh

Saat memberikan kejutan untuk pasangan, perlu disadari bahwa penerima dan pemberi kejutan akan merasakan kebahagiaan tersendiri. Apalagi ketika pasangan terlihat tersenyum bahagia secara tidak langsung Mama sebagai pemberi kejutan juga akan ikut tersenyum. 

Momen bahagia yang tak terduga seperti ini tentunya juga dapat meningkatkan kualitas hubungan semakin lebih bahagia. 

Setuju nggak nih, Ma?

2. Meningkatkan perhatian dan keintiman rumah tangga

2. Meningkatkan perhatian keintiman rumah tangga
Freepik

Sebuah kejutan walau sederhana pasti dapat memberikan kesan tertentu, salah satunya sebuah perhatian. Disadari atau tidak ketika memberikan sebuah kejutan ke pasangan, Mama pun sudah meluangkan waktu sedikit untuk lebih perhatian melalui sebuah kejutan. 

Bahkan kejutan ini akan semakin menyadari pasangan bahwa dirinya berharga dan masih diberikan perhatian dari orang terkasih.

Baca juga: 

3. Menghindari rasa bosan dalam sebuah hubungan

3. Menghindari rasa bosan dalam sebuah hubungan
Freepik

Menjalani usia pernikahan yang sudah bertahun-tahun, tak jarang membuat seseorang merasa jenuh. Apalagi tidak ada sebuah momen atau aktivitas baru yang dilakukan berdua demi meningkatkan kualitas hubungan.

Dengan memberikan sebuah kejutan dapat membuat hubungan menjadi lebih manis dan berwarna. Ketika ingin memberikan kejutan, usahakan tidak perlu mahal karena sesuatu yang sederhana pun bisa menjadi bermakna. 

Itulah beberapa dampak positif yang bisa dirasakan dari sebuah kejutan kecil untuk pasangan. 

Semoga bisa menginspirasi ya, Ma!

Baca juga: 

The Latest