Fanny Fabriana dan Zacky Badrudin dari awal pernikahan hingga kini telah memiliki tiga orang anak semakin terlihat harmonis.
Sebagai Millennial Family of the Month Agustus 2020, ada banyak cerita yang bisa diambil dari keluarga kecil Fanny. Tiga anak Fanny yang bernama Kimora Balqis, Kaiza Aqeelah dan Dylan Arrayan pun memberikan warna tersendiri di dalam keluarga.
Jika Mama ingin mengetahui beberapa potret bahagia dari Fanny Fabriana sekeluarga, kali ini Popmama.com telah merangkumnya.
Disimak keharmonisan dari keluarga Fanny yuk, Ma!
1. Pasangan yang olahraga bersama saat memiliki waktu luang
Instagram.com/fannyfabriana
Melalui unggahannya di Instagram, Fanny mengatakan bahwa sang Suami merupakan partner olahraga ketika akhir pekan tiba.
Dulu biasanya susah untuk ngajak hubby olahraga bareng, throwback ke awal nikah. Berawal dari ngajak dia lari dari mulai 500 m aja nggak kuat sampai akhirnya jadi suka banget dan dia rajin ikut marathon, bahkan triathlon.
Akhirnya alhamdulillah pekerjaannya sekarang di bidang olahraga. Semoga ide-ide brilliant-nya bisa memajukan olahraga di Indonesia ya. Semangat!
Olahraga bersama pasangan memang tidak hanya menguntungkan untuk kesehatan saja, namun dapat meningkatkan kualitas hubungan kedua belah pihak.
Dilansir dari Psychology Today, olahraga yang dijalani oleh pasangan suami istri dapat memberikan dampak positif yakni mampu meningkatkan rasa bahagia karena memicu hormon endorfin. Selain itu, olahraga bersama pasangan dapat meningkatkan kekompakan dan menjalin hubungan emosional yang semakin dalam.
2. Fanny Fabriana termasuk orangtua yang begitu memerhatikan tumbuh kembang ketiga anaknya
Popmama.com/Michael Andrew
Photoshoot dilakukan secara virtual saat pandemi virus corona
Sebagai orangtua dari tiga orang anak, Fanny Fabriana sebisa mungkin memerhatikan tumbuh kembang secara adil. Mengingat sekarang banyak momen yang harus dihabiskan untuk menjalani aktivitas bersama anak-anak di rumah.
Tak hanya berkolaborasi dengan suami saja dalam mengasuh ketiga anaknya. Namun, sang Mama selalu hadir dan selalu bisa diandalkan.
"Terima kasih untuk mamaku yang selalu ada untuk aku dan anak-anakku. Support-nya luar biasa," tulis Fanny dalam unggahannya.
Editors' Pick
3. Sang Mama menjadi kekuatan tersendiri untuk Fanny Fabriana saat mengurus anak-anak
Instagram.com/fannyfabriana
Setelah menjadi orangtua dari tiga orang anak, Fanny semakin memahami banyak hal.
"#SetelahJadiIbu aku semakin sadar bahwa peran Ibu sangat besar dalam hidupku. Ibu sebagai penyejuk hati, pelindung, penyemangat hidup, mengajarkan ilmu hidup dan agama sebagai bekalku," tulis Fanny dalam unggahannya.
Berdasarkan ceritanya di Instagram, Fanny mengatakan bahwa sang Mama merupakan kekuatan tersendiri.
"Mamaku adalah kekuatan aku. Berarti aku adalah kekuatannnya anak-anakku. Jadi apapun yang terjadi aku harus kuat," kata Fanny.
Menurutnya, kuat di sini dalam artian ketika sedang menghadapi ujian kehidupan. Momen bahagia pun bisa menjadi ujian tersendiri.
"Kuat untuk belajar taat, jadi orangtua yang lebih baik dan kuat untuk gendong," ucapnya.
4. Di usia pernikahan ke-9 tahun, Fanny Fabriana bersyukur terhadap banyak pembelajaran yang diberikan oleh sang Pencipta
Instagram.com/fannyfabriana
Fanny Fabriana dan Zacky Badrudin sudah membina pernikahan cukup lama yakni 9 tahun. Pasangan yang menikah pada 9 Juli 2011 ini selalu seolah tidak pernah sama sekali diterpa gosip atau komentar negatif.
Ada banyak cerita yang terukir di antara mereka sampai sekarang telah memiliki tiga orang anak.
"Perjalanan 9 tahun dengan banyak sekali hikmah yang membuat aku ingin belajar lebih baik lagi. Semoga diridhoi Allah SWT," ucap Fanny dalam unggahannya.
Semoga pasangan ini selalu saling berkolaborasi setiap kali harus melewati babak baru ya, Ma.
5. Fanny Fabriana memberikan apresiasi positif untuk suaminya
Instagram.com/fannyfabriana
Sebagai seorang istri, Fanny Fabriana memberikan dukungan serta apresiasi positif kepada sang Suami. Kata-kata tersebut sempat dituliskan olehnya di Instagram.
"The father of our children. I appreciate everything that you do for our family. Semangat Papabaw! Kesayangannya anak-anak, jangan bosen bikin kejutan tiap malam abis pulang kerja," tulis Fanny.
Walau hanya sebuah kata-kata, namun energi positif yang diberikan Fanny kepada suaminya tentu memberikan kehangatan di dalam keluarga. Momen tersebut bisa memberikan manfaat positif untuk hubungan mereka sebagai pasangan suami istri.
6. Menciptakan banyak momen menyenangkan selama traveling bersama anak
Instagram.com/fannyfabriana
Sebelum pandemi Covid-19, Fanny sekeluarga termasuk yang senang sekali melakukan traveling ke berbagai tempat. Walau membawa tiga orang anak saat liburan, namun Fanny merasakan ada banyak kebahagiaan serta banyak momen tercipta.
"Setiap jalan berasa tour leader dalam hati ngitung jumlah anak. Ujian buat aku adalah saat makan, secara aku pencinta makan dan tetap harus multitasking dari mulai lagi asik makan tiba-tiba ada yang mau pipis bahkan pup. Alhasil lapar terus aku karena jarang konsen makan dan bakar kalori terus," cerita Fanny dalam unggahannya.
Walau ada banyak drama yang terjadi saat traveling bersama anak-anak, namun Fanny merasa bahagia karena selalu mendapatkan pengalaman berharga.
Tanpa disadari juga bahwa traveling dapat menciptakan pengalaman yang menyenangkan untuk anak-anak sebagai investasi jangka panjang.
7. Ikut serta dalam membimbing anak selama home schooling
Di tengah pandemi seperti sekarang, Fanny termasuk orangtua yang ikut serta untuk mendampingi anak-anak ketika sedang home schooling.
Ketika penyebaran virus ini masih berlangsung, anak-anak juga masih melaksanakan proses belajar mengajar dari rumah. Sekolah online ini menjadi salah satu proteksi agar anak-anak Indonesia tidak terpapar virus.
Sebagai seorang Mama, Fanny pun membantu tugas anak-anak yang cukup beraneka ragam termasuk membuat sebuah video dance.
Itulah beberapa potret kebersamaan yang diperlihatkan oleh Fanny Fabriana dan keluarga. Terlihat hangat dan harmonis ya, Ma.
Semoga beberapa cerita dan potret hangat dari keluarga ini bisa menjadi inspirasi tersendiri untuk banyak orang.