Unggah Video Klip "Halo Sayangku", Andien Ingin Menebar Pesan Positif
Andien ingin menyuarakan bahwa kesederhanaan juga bisa memberi arti bahagia
16 Februari 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Halo sayangku bahagianya diriku
Bersama kamu dan sudah lama kutunggu
Mengisi dunia dengan cerita indah
Kau dan aku kan lalui bersama
Inilah bahagia
Tepat di tanggal 14 Februari lalu, Andien Aisyah mengeluarkan karya terbarunya sekaligus ingin menebar cinta melalui visual di video klip berjudul "Halo Sayangku".
Konsep video klip ini sendiri berasal dari Andien dan dibantu oleh beberapa nama saat pembuatannya berlangsung, salah satunya Vega Prabumi sebagai creative director.
Di video klip kali terbarunya, Andien mengikutsertakan suami dan Kawa. Sebuah keintiman yang terjadi pada keluarga kecil ini memberikan gambaran mengenai kualitas hubungan dapat dibangun dari cara-cara sederhana.
Penasaran seperti apa video klip serta isi lagu "Halo Sayangku"? Kali ini Popmama.com sudah merangkumnya, semoga bisa memberikan inspirasi.
Editors' Pick
1. Andien mengeluarkan single ke-6 dari album Metamorfosa
Jika sebelumnya Andien mengeluarkan lagu berjudul "Kono You No Utsukushisa" alias "Indahnya Dunia" dalam versi bahasa Jepang, kini dirinya mengeluarkan karya lain.
Tepat di hari Valentine, tahun ini Andien ini menebar cinta melalui sebuah lagu beserta video klip yang menggemaskan.
"#HaloSayangku adalah single ke-6 dari album METAMORFOSA. Lagu ini merupakan ciptaan Rieka Roslan dan diaransemen oleh Ali Akbar. Lagu ini berbicara mengenai kebahagiaan yang sederhana. Kebahagaiaan yang dapat ditemui di hal-hal kecil yang kita alami setiap hari," tulis Andien.
Itulah pesan positif yang ingin diberikan Andien melalui salah satu lagu di album Metamorfosa. Semoga pesan yang ingin disuarakan Andien bisa benar-benar tersampaikan ya, Ma.
Baca juga: Memiliki Anak yang Spesial, Agatha Suci Tebar Semangat di Instagram
2. Andien mengingatkan bahwa hal sederhana bisa membuat hidup berwarna
Sama seperti video klip lain di lagu-lagunya yang lain, Andien berusaha memberikan pesan positif untuk para pendengarnya.
Melalui video klip berjudul "Halo Sayangku", istri dari Ippe ini ingin mengingatkan mengenai sebuah kebersamaan yang bisa dilakukan dengan cara-cara sederhana.
"Melalui video yang sangat ringan dan menyenangkan ini, saya ingin berbagi bahwa rasa sayang tidak hanya dapat diungkapkan dengan cara-cara yang romantis. Hal sederhana dan fun, bisa membuat sebuah hubungan terasa lebih berwarna. Semoga temen-temen bisa merasakannya juga," tulis Andien di salah satu deskripsi foto Instagram pribadinya.
Ada yang sudah mendengar lagunya?
Baca juga: Melihat Warna dari Perspektif Berbeda Bersama Andien dan Anak Difabel
3. Kawa gemar bermain drum
Jika Mama perhatikan beberapa unggahan foto dari Andien pasti sempat melihat Kawa yang sedang bermain drum. Melalui video klip lagu "Halo Sayangku", putra pertama dari Andien ini juga menunjukkan aksinya bermain drum.
Perlu disadari bahwa anak-anak yang bermain drum dapat memberikan beberapa manfaat positif untuknya, seperti:
- Melatih motorik kasar pada si Kecil karena drum membantu dirinya lebih banyak bergerak. Apalagi saat memegang kedua stik drum, biasanya anak-anak akan berusaha mengayunkan kedua tangan dengan kuat untuk menabuh drum agar berbunyi. Latihan bermain atau menabuh drum dapat membatu si Kecil lebih lincah dalam melakukan segala aktivitasnya.
- Melatih gerak tangan dan kaki agar lebih berkoordinasi. Saat bermain drum, kaki si Kecil juga akan bermain. Tangan akan memegang stik drum dan memukul beberapa bagian, sedangkan kaki akan bertugas menginjak pedal untuk membunyikan bass drum dan hi-hat. Latihan drum secara rutin dapat membantu koordinasi tangan serta kaki si Kecil semakin baik.
- Meningkatkan konsentrasi. Walau belum terlalu lancar, permainan drum yang dilakukan anak-anak sejak dini dapat membantu merangsang IQ dirinya. Saat bermain drum, si Kecil bisa secara bebas menggerakkan seluruh anggota tubuh. Hal inilah yang membantu proses otaknya berproses lebih optimal.
Saat bermain drum, putra pertama dari Andien ini bisa mendapatkan berbagai manfaatnya. Si Kecil di rumah ada yang sedang belajar bermain drum juga nggak nih?
Baca juga: Cut Malka Ayesha Mulai Ikuti Jalan Tompi di Industri Musik