Ada Pembakaran Lilin, Mutia Ayu Marah Makam Glenn Fredly Dirusak
Mutia Ayu berikan pesan tegas kepada para peziarah
22 Juli 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mutia Ayu, istri dari mendiang Glenn Fredly merasa kesal dan marah terhadap peziarah yang merusak makam suaminya. Kekesalan dan amarah Mutia Ayu dibagikan lewat InstaStory pribadinya pada Sabtu (20/7/2024).
Sebelumnya, makam Glenn tampak bagus dan rapi. Namun, setelah kejadian ziarah berlalu, tampak bekas pembakaran lilin di atas makam Glenn. Maka dari itu, Mutia Ayu membagikan keluh kesahnya serta pesan permohonan terhadap semua peziarah.
Nah, kali ini Popmama.com rangkum terkait informasi Mutia Ayu marah makam Glenn Fredly dirusak.
Yuk, simak beberapa faktanya!
Editors' Pick
1. Larangan dan permohonan Mutia Ayu terhadap peziarah makam Glenn Fredly
Mutia Ayu menyampaikan pesan permohonan terhadap peziarah yang melakukan ziarah ke makam Glenn Fredly. Pesan itu disampaikan Mutia Ayu lewat unggahan InstaStory pada Sabtu (20/7/2024).
Alasan mama satu anak ini membuat pesan tersebut karena ada peziarah yang melakukan pembakaran di makam Glenn Fredly. Mengetahui hal itu, Mutia Ayu melarang peziarah melakukan pembakaran lilin dan mempertanyakan esensi dari pembakaran lilin tersebut.
“Halo semuanya. Aku minta tolong ya, untuk kalian siapa pun yang ziarah ke makamnya Glenn, jangan ada pembakaran lilin atau apa pun itu. Pertama itu merusak makamnya Glenn, kedua esensi pembakarannya untuk apa. Tolong hargai,” ungkap Mutia Ayu.
“Dengan rasa hormat saya untuk kalian, cukup dengan mendoakan dan menjaga kerapihan makamnya Glenn. Aku pasti ikut senang,” lanjutnya.
2. Mutia Ayu merasa geram terhadap pelaku pembakaran lilin di makam Glenn Fredly
Istri dari mendiang Glenn Fredly itu merasa tidak terima dan geram dengan perlakuan peziarah. Apalagi ada peziarah yang seenaknya meninggalkan bekas pembakaran lilin di makam sang suami. Walau bekas pembakarannya tidak mengakibatkan hal yang fatal, ia tetap tidak menyukai hal tersebut.
“Meskipun bekas pembakarannya tidak fatal, tapi nggak boleh ada kayak gini lagi ya. TOLONG. Mau apa pun itu alasannya, aku secara pribadi tetap tidak suka. Terima kasih,” tulis Mutia Ayu dalam unggahan pribadinya.
Dalam unggahannya itu, ia mengatakan kalau makam Glenn sedang diperbaiki akibat ulah peziarah.
“Sekarang makamnya sudah mulai diperbaiki, supaya rapi kembali,” cerita Mutia Ayu.