7 Fakta dan Sinopsis Film 18×2 Beyond Youthful Days, Kisah Nyata

Kisah tentang laki-laki yang bertemu dengan perempuan yang menjadi pujaan hatinya pada 18 tahun lalu

21 Agustus 2024

7 Fakta Sinopsis Film 18×2 Beyond Youthful Days, Kisah Nyata
Instagram.com/netflixjp

Film baru terkait romansa berjudul 18x2 Beyond Youthful Days telah hadir di Netflix sejak 3 Agustus 2024. Sebelum tayang di Netflix, film ini sudah duluan tayang di Taipei pada 14 Februari, diikuti dengan rilis di Taiwan dan pemutaran khusus di Tokyo pada bulan Maret sebelum dibuka di bioskop Jepang pada Mei 2024.

Film 18x2 Beyond the Days of Youth diputar di beberapa festival film seperti, Hong Kong International Film Festival 2024, Far East Film Festival 2024, dan New York Asian Film Festival 2024. Untuk isi filmnya sendiri itu seperti apa, ya?

Berikut Popmama.com telah merangkum terkait fakta dan sinopsis film 18×2 Beyond Youthful Days secara lebih detail. 

Kumpulan Fakta dan Sinopsis Film 18×2 Beyond Youthful Days

1. Filmnya hasil kolaborasi antar negara dan diperankan oleh aktor ternama

1. Film hasil kolaborasi antar negara diperankan oleh aktor ternama
Youtube.com/Nuplayofficial

Film bergenre romantis berjudul 18x2 Beyond the Days of Youth ini merupakan hasil kolaborasi antara Taiwan dan Jepang. Film ini disutradarai langsung oleh Michihito Fuji dan diproduseri oleh Chang Chen.

Adapun yang menjadi pemeran karakter-karakter dalam film ini ialah aktor asal Taiwan bernama Greg Hsu dan aktris Jepang bernama Kaya Kiyohara. Keduanya diyakini bisa memerankan dua karakter utama di film 18x2 Beyond the Days of Youth.

Selain Greg Hsu dan Kaya Kiyohara, ada juga pemeran lainnya yang turut hadir, yakni Joseph Chang, Shunsuke Michieda, Haru Kuroki, Hitomi Kuroki, hingga Yutaka Matsushige.

2. Diangkat berdasarkan kisah nyata

2. Diangkat berdasarkan kisah nyata
Instagram.com/netflixjp

Inspirasi pembuatan film 18x2 Beyond the Days of Youth berdasarkan kisah nyata. Ceritanya diambil dari sebuah blog perjalanan viral karya Jimmy Lai, seorang pengembang video games asal Taiwan.

Kisahnya itu pada akhirnya diadaptasikan menjadi sebuah film yang disutradarai dan ditulis bersama oleh Michihito Fujii yang terkenal lewat The Journalist. Tak hanya sendirian, ia juga dibantu oleh Hirokawa Hayashida dalam menggarap film yang mengisahkan asmara beda negara ini.

Editors' Pick

3. Greg Hsu berhasil mempermainkan emosi penonton dengan penampilannya

3. Greg Hsu berhasil mempermainkan emosi penonton penampilannya
Instagram.com/netflixjp

Sebagian besar penonton mungkin akan setuju bahwa penampilan Greg Hsu sebagai Jimmy di 18x2 Beyond Youthful Days sudah dikuasai olehnya. Sepanjang film, penonton diajak mengikuti perjalanan Jimmy menelusuri kehidupan orang yang dicintainya.

Dirinya juga berhasil memainkan peran berbeda untuk karakternya yang berusia 18 dan 36 tahun. Karakter Jimmy yang berusia 18 tahun lebih bahagia, energik, dan tak pernah menyerah. Namun, Jimmy yang berusia 36 tahun tampak lebih dewasa, kaku, dan saat berbicara menggunakan nada lebih rendah.

Melihat perjalanan Jimmy membuat perasaan penonton bergejolak. Tentu saja penampilan Greg Hsu didukung oleh rekan-rekannya seperti Kyohara Kaya sebagai Ami, Joseph Chang sebagai Liu, Michieda Shunsuke sebagai Koji, dan Kuroki Haru sebagai Yukiko.

4. Color grading yang berbeda pada latar waktu masa kini dan masa lalu

4. Color grading berbeda latar waktu masa kini masa lalu
Youtube.com/Nuplayofficial

Film 18x2 Beyond the Days of Youth menyuguhkan dua latar waktu berbeda, yakni pada latar masa kini saat Jimmy berusia 36 tahun dan latar masa lalu kali 18 tahun lalu.

Untuk membedakan kedua latar waktu tersebut, dibedakan dengan color grading. Hal ini dibuat oleh sutradara agar penonton tak berpikir keras dalam membedakan latar waktu masa kini dan masa lalu.

Adapun warnanya dibedakan menjadi cenderung oranye dan kuning hangat untuk latar waktu masa lalu. Alasan menggunakan warna tersebut karena saat Jimmy masih berusia 18 tahun, dirinya memiliki jiwa muda yang menggembirakan. Pada saat itu juga, ia bersama orang-orang terdekatnya yang membuatnya diselimuti kebahagiaan.

Sedangkan pada latar masa kini, warnanya cenderung gelap dengan hint biru. Alasan menggunakan warna tersebut karena Jimmy merasakan putus asa, pilu, dan kehilangan pada beberapa tahun terakhir.

5. Alur cerita 18x2 Beyond the Days of Youth yang maju mundur

5. Alur cerita 18x2 Beyond the Days of Youth maju mundur
Instagram.com/netflixjp

Film 18x2 Beyond Youthful Days dengan genre romantis ini menyuguhkan menawarkan alur cerita yang cukup luas. Film ini bercerita tentang Jimmy dewasa yang berusaha menemukan cinta pertamanya setelah 18 tahun berpisah.

Namun, pengemasan alur yang ditawarkan terbilang unik. Film yang berdurasikan 1 jam 30 menit itu bisa membuat penonton ikut tenggelam dalam kisah perjalanan Jimmy melepaskan rasa kehilangannya. Bukan hanya karena penampilan Greg Hsu, penceritaannya yang maju-mundur sukses mempermainkan emosi penonton.

6. Twist di bagian akhir melegakan penonton

6. Twist bagian akhir melegakan penonton
Instagram.com/netflixjp

Pada 30 menit terakhir film 18x2 Beyond Youthful Days, sutradara memberikan twist kepada penonton yang dihadapkan pada kenyataan yang menyesakkan. Sutradara bukan hanya membuat satu, namun ada beberapa patahan yang bisa membuat penonton memahami keseluruhan cerita dari awal hingga akhir.

Film ini terlihat seperti mengambil pola bookending yang menghubungkan awal dan akhir cerita. Salah satunya ada di percakapan Ami, yaitu dirinya berharap perjalanannya tidak akan pernah berakhir, adegan pembuka dan penutup film ini seperti sebuah putaran yang tiada akhir.

7. Alur filmnya berjalan lambat

7. Alur film berjalan lambat
Youtube.com/Nuplayofficial

Durasi film 18x2 Beyond the Days of Youth yang sangat panjang itu, yakni 124 menit ternyata memiliki proses alur cerita yang lambat. Paruh pertama film ini agak lambat, tetapi seterusnya lebih intens.

18x2 Beyond the Days of Youth berhasil menjelaskan latar belakang dan motivasi masing-masing karakter tanpa mengejutkan. Dengan kata lain, jika kamu mau menonton film ini tak akan memicu banyak pertanyaan di dalam pikiranmu.

Sinopsis 18×2 Beyond Youthful Days

Sinopsis 18×2 Beyond Youthful Days
imdb.com

18x2 Beyond the Days of Youth memperkenalkan Jimmy (Greg Hsu), seorang pengembang video games yang tinggal di Taiwan. Kisahnya bermula 18 tahun lalu ketika seorang pelancong asal Jepang bernama Ami (Kara Kiyohara) bertemu dengan laki-laki asal Taiwan bernama Jimmy. 

Saat itu, Jimmy dan Ami bekerja di toko yang sama sepanjang musim panas. Situasi ini membawa kedua insan ini pada hubungan yang lebih kuat dan dekat. 

Pada akhirnya, mereka berdua. sering menghabiskan waktu bersama melakukan hal-hal sederhana, seperti mengendarai sepeda motor atau pergi ke bioskop. Seiring berjalannya waktu, Jimmy merasakan benih cinta dalam dirinya. Ia menyukai Ami yang empat tahun lebih tua darinya.

Namun, kebahagiaan mereka tidak bertahan lama. Tanpa diduga, Ami memutuskan untuk kembali ke negaranya, lalu meninggalkan Jimmy dengan segala perasaannya yang belum bisa tersampaikan.

Setelah 18 tahun berlalu, suatu ketika Jimmy kembali ke rumah orangtuanya. Dirinya melihat kartu yangam dikirim oleh Ami. Kartunya sendiri juga sudah berumur 18 tahun, dikirim oleh Ami dari Jepang. Melihat surat tersebut membuat Jamie tenggelam dalam kenangan masa lalu.

Jimmy akhirnya mengambil keputusan untuk pergi ke Jepang menemui cinta lamanya. Tapi apakah Jimmy akhirnya akan bertemu Ami?

Nah, itulah rangkuman terkait fakta dan sinopsis film 18×2 Beyond Youthful Days. Apakah Mama sendiri sudah menonton film ini di Netflix?

Baca juga:

The Latest