Mantan istri dari almarhum Adjie Massaid, Reza Artamevia dikenal sebagai penyanyi yang sudah terkenal dari zaman 90-an. Perempuan kelahiran Jakarta pada 29 Mei 1975 itu memiliki segudang lagu yang diciptakannya.
Terutama, lagunya yang bertajuk ‘Berharap Tak Berpisah’ itu sering diputar oleh banyak pendengar. Walau lagu lawas, lagunya dikenal hingga anak-anak di zaman sekarang. Apalagi lagunya berisikan tentang hubungan percintaan.
Kali ini Popmama.com telah merangkum berbagai lagu cinta Reza Artamevia beserta maknanya.
Yuk, scrolling terus!
Kumpulan Lagu Cinta Reza Artamevia
1. Berharap Tak Berpisah
Youtube.com/RezaArtamevia
Lagu ‘Berharap Tak Berpisah’ mengisahkan tentang seseorang yang yang berusaha mempertahankan hubungan dengan kekasihnya karena sudah terancam akan berakhir. Lirik lagunya mencerminkan kerinduan dan keinginan agar tidak berpisah dari orang yang dicintainya, meski keduanya saling melakukan kesalahan.
Dari kesalahan yang telah diperbuat, muncul rasa penyesalan yang kuat dalam dirinya. Liriknya merefleksikan kesalahan yang dilakukan dan dampak yang didapat terhadap hubungannya.
Lagu ‘Berharap Tak Berpisah’ menunjukkan kesalahan dalam hubungan bisa menyebabkan rasa sakit dan kehilangan, namun ada juga harapan untuk memperbaiki keadaan.
2. Keabadian
Youtube.com/GMI Records
Lagu ‘Keabadian’ mengisahkan tentang seorang perempuan yang menunggu cinta sejatinya setelah putus cinta. Ia bertanya-tanya seberapa dalam cinta pasangannya dan apakah cinta itu akan bertahan selamanya hingga maut memisahkan mereka.
Tak hanya membicarakan soal cinta, lagu ini juga berisi terkait harapan dan kesedihan yang menyertainya sehingga relevan bagi banyak orang yang pernah merasakan hal serupa.
Editors' Pick
3. Pertama
Youtube.com/RezaArtamevia
Lagu ‘Pertama’ mengungkapkan perasaan bahagia yang dialami seseorang saat pertama kali merasakan cinta. Lagunya mengisahkan bagaimana cinta bisa menghadirkan emosi baru yang membangkitkan dan mengubah hidup seseorang.
Lewat lagu ini, para pendengar merasakan getaran emosi yang mendalam. Apalagi lagunya sangat disukai banyak orang dan dirasa relate dengan kehidupan cinta pertama mereka.
4. Satu yang Tak Bisa Lepas
Youtube.com/AquariusMusikindo
Lagu ‘Satu yang Tak Bisa Lepas’ menceritakan kerinduan dan kesedihan seseorang yang masih mencintai mantan kekasihnya. Meski terpisah, namun perasaan cinta miliknya tak akan bisa dilupakan.
Dirinya juga mengungkapkan harapan untuk kembali bersama. Hal ini menunjukkan walaupun waktu terus berjalan, perasaannya kepada sang mantan masih tetap ada dan kuat.
5. Aku Wanita
Instagram.com/Widivann
Lagu ‘Aku Wanita’ menceritakan tentang seorang perempuan yang memiliki keinginan untuk bersama dengan orang yang dicintainya. Tema liriknya mengenai harapan untuk selalu dekat dan menghabiskan waktu bersama, sehingga menciptakan momen berharga yang tidak akan terlupakan.
Lagu ciptaan Reza Artamevia ini menjadi lagu yang disukai banyak pendengar. Melodi lagu ini begitu merdu dan liriknya yang ekspresif, terutama dalam isi lagunya tentang percintaan dan hubungan.
6. Biar Menjadi Kenangan
Youtube.com/AquariusMusikindo
Lagu ‘Biar Menjadi Kenangan’ mengisahkan rasa sakit dan kesedihan seseorang yang muncul karena menunggu kepastian dalam suatu hubungan di mana salah satu pihak terus mencintai orang lain.
Walau hubungan yang diciptakan olehnya itu tak berjalan sesuai harapan, kenangannya akan tetap ada dan menjadi bagian dari kehidupan.
Meski ada rasa sakit, dirinya juga tersadar bahwa terkadang lebih baik membiarkan hubungan menjadi kenangan daripada terus berjuang dalam hubungan yang tidak sehat.
7. Cinta 'Kan Membawamu Kembali
Soundcloud.com
Lagu ‘Cinta ‘Kan Membawamu Kembali’ mengisahkan tentang seseorang yang memiliki perasaan rindu kepada orang yang telah pergi meninggalkannya. Dirinya juga berharap jika suatu saat mereka bisa kembali.
Selain harapan, orang tersebut juga menerima keadaan yang dialaminya dan belajar untuk menunggu serta percaya bahwa waktu akan membawa perubahan untuknya.
Itulah rangkuman berbagai lagu cinta Reza Artamevia beserta maknanya. Dari beberapa lagu di atas, lagu mana yang sering kamu dengarkan, nih?