Naura Ayu Diberi Wejangan Orangtua soal Hubungan Asmara dan Keluarga

Kira-kira apa saja bentuk wejangan yang diberikan orangtuanya, ya?

11 Oktober 2024

Naura Ayu Diberi Wejangan Orangtua soal Hubungan Asmara Keluarga
Popmama.com/Fx Dimas Prasetyo

Siapa di sini yang sedari kecil mendengarkan lagu karyanya Naura Ayu, nih? Penyanyi cilik yang sekarang sudah dewasa ini baru saja merilis lagu barunya berjudul ‘Di Depan Mata’ pada 20 September 2024, lho.

Jika dibandingkan dengan karya lamanya dengan karya barunya ini sudah memiliki tema lagu yang terbilang jauh. Lagu ini dikarenakan dengan memiliki tema soal percintaan, berbeda dengan sebelumnya yang temanya lebih umum untuk didengarkan oleh banyak usia.

Lagu ‘Di Depan Mata’ juga sepertinya terinspirasi dari dirinya sendiri dan sang kekasih. Namun, ketika menjalin hubungan, Naura tentunya juga mendapatkan wejangan dari orangtuanya. Bukan hanya wejangan soal hubungan asmara, tetapi juga soal adiknya yang masih kecil.

Wejangan seperti apa yang diberikan kepadanya, ya? Berikut Popmama.com akan membagikan informasi seputar wejangan orangtua kepada Naura Ayu secara detail.

Editors' Pick

1. Naura Ayu diberikan kepercayaan oleh orangtuanya selama menjalin hubungan dengan kekasihnya

1. Naura Ayu diberikan kepercayaan oleh orangtua selama menjalin hubungan kekasihnya
Popmama.com/Fx Dimas Prasetyo

Selama ini Naura sudah banyak sekali diberikan wejangan oleh kedua orangtuanya. Bahkan, ketika dirinya menjalin hubungan bersama Fadi Alaydrus, Naura diberikan wejangan juga kepercayaan.

“Banyak banget sih, wejangan yang suka dikasih sama mama papa. Apalagi mama papa kasih kepercayaan buat aku juga, terus kayak 'Pokoknya ingat ya, kak, jangan gini jangan gitu. Dijaga kepercayaannya'," jelas Naura di IDN HQ, Jakarta Selatan pada Senin (23/9/2024).

2. Ada wejangan yang selalu membekas pada diri Naura Ayu

2. Ada wejangan selalu membekas diri Naura Ayu
Popmama.com/Fx Dimas Prasetyo

Bagi Naura, wejangan sang papa yang paling membekas pada dirinya sendiri itu ketika papanya sering mengingatkan bahwa Naura sebagai kakak, ia harus selalu dekat dengan adik-adiknya. Terutama adiknya yang paling kecil, Nakeya Ayu.

“Cuman wejangan yang menurut aku paling nempel itu, aku sadar sendiri. Maksudnya emang papa suka ngomong kalau misalkan aku punya adik, si Yaya. Nakeya nggak pernah boleh sampai ke life out,” ungkapnya.

Apalagi Naura yang makin beranjak dewasa dan terpaut usia 16 tahun dengan adik bungsunya itu. Jarak usia tersebut membuat Naura berpikir jika sudah membangun keluarga, Nakeya pasti baru mulai tumbuh dan menjalani hidupnya.

“Jadi, nanti begitu kita sudah umur berapa, sudah mau punya keluarga, pasti tuh Nakeya baru mau tumbuh. Masih umur berapa kan, kita nggak pernah tahu,” sambung Naura.

3. Naura Ayu selalu menghabiskan waktu bersama adik bungsunya

3. Naura Ayu selalu menghabiskan waktu bersama adik bungsunya
Popmama.com/Fx Dimas Prasetyo

Dari wejangan sang papa membuat Naura tersadar untuk lebih banyak meluangkan waktu bersama Nakeya. Jika anak-anak sepantar Naura lebih memikirkan pekerjaan, hubungan percintaan, dan berbagai hal lainnya, dirinya lebih memfokuskan waktunya untuk adiknya itu.

“Jadi yang bikin aku selalu sadar untuk nge-spend more time sama Nakeya dari pada kehidupan aku yang ada di depan mata aku sekarang. Maksudnya kayak, kalau umur seumur aku kan kita pasti fokusnya lebih kayak ke kerjaan, pacaran, segala macam,” ucap Naura.

Setiap kali ada kesempatan untuk menghabiskan waktu dengan adiknya, Naura pasti lebih memilih untuk selalu bersamanya.

“Makanya aku kalau bisa spend time sama adik aku. Sebisa mungkin kalau Nakeya di rumah, pasti aku di rumah,” tutupnya.

Itulah informasi seputar wejangan orangtua kepada Naura Ayu. Kalau Mama sendiri biasa kasih wejangan ke anak tentang apa, nih?

Baca juga:

The Latest