20 Adegan Ciuman di Film Superhero, Ada Spider-Man hingga Iron Man
Selain menyuguhkan aksi laga yang seru, film superhero juga dibumbui oleh adegan ciuman, lho!
18 Juli 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Menghabiskan waktu di akhir pekan bersama pasangan dengan menonton film adalah hal yang sangat seru untuk dilakukan. Namun, bila sudah merasa bosan dengan film drama, dan horor, film superhero bisa jadi sebuah pilihan yang tepat.
Tidak hanya menyuguhkan aksi laga, beberapa film superhero juga ada yang dibumbui dengan adegan ciuman. Tentunya, ini bisa jadi suatu hal yang menarik bagi Mama dan pasangan.
Mau tahu apa saja film superhero yang ada adegan ciumannya? Kali ini Popmama.com telah merangkumkan 20 adegan ciuman di film superhero.
Yuk Ma, intip beberapa adegannya berikut ini!
1. Andrew Garfield dan Emma Stone ciuman dalam film 'The Amazing Spider-Man 2'
Bagi Mama dan Papa yang termasuk penggemar dari film superhero pasti sudah tidak asing dengan 'The Amazing Spider-Man 2'. Film yang rilis pada tahun 2014 itu sempat mencuri perhatian publik, tak terkecuali Indonesia.
Di film ini, aktor Andrew Garfield berperan sebagai Peter Parker yang di mana merupakan sosok tokoh utama. Tidak hanya menawarkan laga saja, di film ini juga terselip salah satu adegan ciuman.
Singkat cerita, Gwen Stacy yang diperankan oleh Emma Stone dipantau oleh beberapa orang. Mengetahui itu, ia pun segera melarikan diri untuk menjauh dari orang-orang tersebut.
Gwen yang hampir terjatuh saat melarikan diri, segera ditolong oleh Peter yang sedang berada tak jauh darinya.
Mereka berdua akhirnya masuk ke dalam sebuah ruangan maintenance. Di ruang itulah adegan ciuman Peter dan Gwen terjadi.
Setelah berciuman, mereka berdua menyusun sebuah rencana untuk mengeluarkan Gwen dari lab OsCorps.
2. Tom Holland dan Zendaya ciuman dalam film 'Spider-Man: Far from Home'
Salah satu film superhero yang tak kalah populer ialah 'Spider-Man: Far from Home'. Film terebut dirilis secara resmi pada tahun 2019 lalu.
Seri ‘Spider-Man’ yang satu ini juga turut dibumbui dengan adegan ciuman mesra nan romantis yang dilakukan secara profesional.
Dalam film ini, Michelle Jones atau MJ yang diperankan oleh Zendaya bertemu dengan Peter Parker yang diperankan oleh Tom Holland. Mereka bertemu di sebuah jembatan jalan yang sudah dipenuhi oleh beberapa kendaraan yang terbakar.
MJ yang tampak khawatir langsung memeluk Peter dengan spontan. MJ juga menanyakan keadaan yang dialami Peter. Saat Peter sedang meminta maaf dan menjelaskan situasi yang terjadi, MJ pun mencium bibir Peter.
Setelah adegan ciuman terjadi, keduanya saling mengutarakan perasaan suka yang dialami.
3. Henry Cavill dan Amy Adams berciuman dalam film 'Man of Steel'
'Man of Steel' menjadi film 'Superman' yang rilis pada tahun 2013 lalu. Film ‘Man of Steel’ sendiri disutradarai oleh Zack Snyder. Agar mendapat perasaan dari penonton, film ini pun diselipkan adegan romantis, yaitu ciuman.
Di film ini, Henry Cavill yang berperan sebagai Superman melakukan adegan ciuman secara profesional dengan lawan mainnya, Amy Adams yang berperan sebagai Lois Lane.
Dalam ceritanya, Lois Lane mencium Superman saat berada di suatu tempat yang sudah dipenuhi dengan runtuhan puing bangunan. Sebelum berciuman, mereka berdua saling melakukan tatapan yang dalam.
4. Chris Evans dan Scarlett Johansson ciuman dalam film 'Captain America: The Winter Soldier'
Aktor Chris Evans dan aktris Scarlett Johansson pernah beberapa kali terlibat dalam film superhero buatan Marvel Studios. Salah satu di antaranya ialah film 'Captain America: The Winter Soldier' yang dirilis secara resmi pada 2014 lalu.
Pada film tersebut ada satu scene di mana mereka pergi menghindari dari kejaran beberapa orang. Bahkan, Chris dan Scarlett sampai rela melakukan adegan ciuman agar tidak ketahuan oleh orang-orang yang mengejar mereka.
Adegan ciuman ini dilakukan saat Chris dan Scarlett berada di tengah kerumunan orang yang ada di eskalator.
5. Mark Ruffalo dan Scarlett Johansson ciuman dalam film 'The Avengers: Age of Ultron'
Tak hanya pada satu film saja, aktris Scarlett Johansson juga pernah beberapa kali melakukan adegan ciuman. Ia diketahui pernah melakukan adegan tersebut bersama aktor Mark Ruffalo.
Adapun adegan ini dilakukan dalam film 'The Avengers: Age of Ultron' yang dirilis pada tahun 2015.
Saat itu, Mark Ruffalo yang memerankan Bruce Banner sedang bersama Scarlett Johansson yang memerankan Natasha Romanoff. Mereka berdua terjebak di sebuah bangunan yang akan runtuh.
Dalam situasi yang semakin terancam, mereka pun memikirkan cara agar dapat menyelamatkan diri. Natasha kemudian meminta Bruce untuk berubah menjadi Hulk. Namun, Bruce takut berubah wujud menjadi Hulk.
Mengetahui hal itu, Natasha Romanoff akhirnya mencium bibir Bruce dan mendorongnya jatuh ke bawah. Bruce yang telah berubah menjadi Hulk langsung menyelamatkan dirinya dan Natasha dengan menjauh dari bangunan tersebut.
6. Chris Hemsworth dan Natalie Portman ciuman dalam film 'Thor'
Film yang dirilis pada tahun 2011 ini, diperankan oleh Chris Hemsworth sebagai Thor dan Natalie Portman yang berperan sebagai Jane Foster. Film 'Thor' ternyata menjadi film superhero lain yang diselipkan adegan ciuman lho, Ma.
Adegan tersebut terjadi saat Thor sang Dewa Petir harus segera kembali ke Asgard untuk menghentikan Loki. Adegan ciuman antara Thor dan Jane Foster menjadi momen terakhir sebelum keduanya berpisah selama beberapa tahun.
7. Ryan Reynolds dan Morena Baccarin ciuman dalam film 'Deadpool 2'
Film 'Deadpool 2' yang dirilis pada tahun 2018 menjadi salah satu film superhero yang diselipi oleh adegan ciuman. Adegan ini sendiri dilakukan oleh Ryan Reynolds yang berperan sebagai Deadpool bersama Morena Baccarin yang berperan sebagai Vanessa.
Dilansir dari People, Morena menceritakan suatu fakta menarik yang terjadi dibalik adegan ciuman tersebut. Morena mengaku kostum yang dikenakan oleh Reynolds membuat dirinya agak kesulitan untuk mendalami peran dan terhubung dengan lawan mainnya saat syuting.
"Dia adalah seorang prajurit. Saya merasa, ketika saya melihat wajahnya (saat Reynolds menggunakan kostum Deadpool lengkap), lebih sulit untuk terhubung dengannya, dengan orangnya," ujar Morena yang dikutip dari People.
Dirinya juga mengaku bahwa perannya akan lebih mudah didalami ketika Reynolds tidak mengenakan kostum tersebut.
8. Tobey Maguire dan Kirsten Dunst ciuman dalam film 'Spider-Man'
Sebelum Andrew Garfield dan Tom Holland, Tobey Maguire telah lebih dulu memerankan tokoh Peter Parker yang merupakan sosok dibalik superhero Spider-Man.
Film pertama 'Spider-Man' telah dirilis pada tahun 2002 lalu. Film ini sendiri juga tidak ketinggalan dibumbui oleh adegan yang romantis, yaitu ciuman.
Singkat cerita, Mary Jane yang diperankan oleh Kirsten Dunst diganggu oleh sekelompok laki-laki. Merasa terganggu, Mary pun segera melarikan diri di bawah rintik hujan yang deras.
Melihat Mary diganggu oleh kelompok tersebut, Peter segera bergegas menolong dengan cara menarik laki-laki yang mengganggu Mary menggunakan jaring laba-labanya. Mary yang senang ditolong oleh Peter, langsung menghampiri dan mencium Peter Parker.
9. Tobey Maguire dan Kirsten Dunst ciuman dalam film 'Spider-Man 2'
Tak hanya dalam satu film saja, keduanya bahkan melakukan adegan ciuman dalam film 'Spider-Man 2'. Adegan ini dilakukan oleh keduanya dengan sangat profesional.
Saat itu, Mary Jane yang tengah mengenakan dress putih pergi meninggalkan pernikahannya untuk memberitahukan pesan kepada Peter. Mary mengatakan bahwa dirinya harus bersama Peter, meskipun Peter adalah Spider-Man.
Mengetahui itu, Peter mengucapkan rasa terima kasih atas pengakuan yang diungkapkan oleh Mary dan langsung menciumnya di kamar tidur pribadi.
Editors' Pick
10. Tobey Maguire dan Bryce Dallas Howard ciuman dalam film 'Spider-Man 3'
Menuai kesuksesan pada 'Spider-Man' dan 'Spider-Man 2', membuat Tobey Maguire kembali dipercaya untuk memerankan tokoh Peter Parker dalam 'Spider-Man 3' yang rilis pada tahun 2007 silam.
Film 'Spider-Man 3' menjadi beberapa film superhero yang juga turut diselipkan adegan ciuman. Namun kali ini, Peter tidak berciuman dengan Mary Jane, melainkan dengan Gwen Stacy yang diperankan oleh Bryce Dallas Howard.
Saat itu, Gwen yang sedang berpidato di tengah kerumuman orang dihampiri oleh Peter Parker. Publik yang ada di sana tampak senang dengan kehadiran Peter dan memintanya untuk mencium Gwen.
Akhirnya, Gwen dan Peter melakukan adegan ciuman di depan banyak orang.
11. Chadwick Boseman ciuman dengan Lupita Nyong’o dalam film 'Black Panther'
Selain ‘Avengers: Infinity War’, di tahun yang sama rilis juga sebuah film superhero seru yang berjudul 'Black Panther'.
Film ini diperankan oleh para pemain ternama, beberapa di antaranya seperti Chadwick Boseman sebagai T’Challa dan Lupita Nyong’o sebagai Nakia.
'Black Panther' juga tidak ketinggalan dibumbui oleh adegan romantis, yaitu ciuman. Adegan ini bermula saat T’Challa mengucapkan terima kasih kepada Nakia yang sudah menyelamatkan dirinya dan keluarganya. Setelah itu, ia pun mencium Nakia dengan romantis.
12. Andrew Garfield dan Emma Stone berciuman dalam film 'The Amazing Spider-Man'
Selain dalam 'The Amazing Spider-Man 2', Andrew dan Emma juga telah melakukan adegan ciuman dalam film lainnya, yakni 'The Amazing Spider-Man' yang tayang pada tahun 2012 lalu.
Dalam potongan clip tersebut diceritakan, Peter Parker yang diperankan oleh Andrew Garfield akhirnya mengungkapkan identitas aslinya kepada Gwen Stacy yang diperankan oleh Emma Stone. Hal ini dilakukannya saat berada di atas atap sebuah bangunan pada malam hari.
Setelah mengungkapkan siapa sosok Peter Parker yang sebenarnya, dia dan Gwen melakukan adegan ciuman. Adegan ini pun tidak berlangsung lama, pasalnya saat ciuman itu terjadi, mereka berdua kepergok oleh seseorang.
13. Tom Holland dan Zendaya berciuman dalam film 'Spider-Man: No Way Home'
Rilis di tahun 2021 lalu, film 'Spider-Man' yang satu ini tidak kalah booming dengan versi lainnya. Euforia dari film ini pun terasa hingga ke masyarakat Indonesia.
Bagaimana tidak, pasalnya dalam film ini ketiga pemeran Spider-Man dipertemukan. Cerita yang disuguhkan sepanjang film ini pun sangat seru dan menarik.
Film 'Spider-Man: No Way Home' ternyata juga terselip sebuah adegan ciuman romantis yang diwarnai dengan penuh haru.
Adegan ini dilakukan oleh Peter dan MJ tepat sebelum Doctor Strange menghapus ingatan semua orang termasuk MJ tentang identitas Spider-Man.
Mama dan Papa apakah sudah menonton film ini?
14. Gal Gadot dan Chris Pine ciuman dalam film 'Wonder Woman 1984'
Tak cuma laki-laki, film superhero pun turut diperankan oleh perempuan sebagai tokoh utama. Ini bisa jadi pilihan yang menarik bila Mama dan Papa kala merasa bosan menonton film superhero yang diperankan oleh laki-laki.
Salah satu dari antara film superhero yang diperankan oleh perempuan ialah 'Wonder Woman 1984'. Film ini resmi dirilis secara global pada tahun 2020 lalu.
'Wonder Woman 1984' juga menjadi film yang memiliki adegan ciuman. Tidak hanya romantis, adegan tersebut juga membuat para penontonnya jadi tersentuh.
Adegan ciuman ini diperankan oleh Gal Gadot yang berperan sebagai Diana yang merupakan Wonder Woman dan Chris Pine yang berperan sebagai Steve Trevor. Ciuman yang berlangsung tersebut diperankan dengan begitu dalam dan penuh emosional.
15. Paul Bettany dan Elizabeth Olsen ciuman dalam film 'Avengers: Infinity War'
Di film 'Avengers: Infinity War', Paul Bettany dan Elizabeth Olsen turut bermain bersama. Mereka berdua berperan sebagai Vision dan Wanda. Menghayati peran dengan sangat baik, membuat hubungan Wanda dan Vision sangat disukai penggemar.
Dalam film ini keduanya terlibat dalam situasi momen romantis yang juga menyita perhatian penonton. Saat itu, Vision merasakan sesuatu yang aneh dan meminta Wanda untuk menceritakan apa yang ia rasakan.
Mereka berdua pun saling menatap dengan penuh kasih ketika berada di dekat jendela kamar saat malam hari. Di tengah hujan yang turun di luar rumah, Wanda dan Vision kemudian melakukan adegan ciuman. Adegan ini pun terbilang memorable dari seluruh film Marvel.
16. Jason Momoa dan Amber Heard ciuman dalam film 'Aquaman'
Bosan dengan film superhero biasa? Film superhero bernuansa air bisa jadi pilihan lain, lho. Adapun film superhero bertema air yang bisa disaksikan adalah 'Aquaman'. Film ini sendiri diperankan oleh Jason Momoa sebagai Aquaman.
Sama seperti yang lainnya, film 'Aquaman' tentu dibumbui juga oleh adegan laga yang seru dan menarik, serta adegan ciuman. Adegan ciuman tersebut dilakukan oleh Jason Momoa dengan Amber Heard yang berperan sebagai Mera.
Dalam film ini, adegan ciuman itu dilakukan oleh keduanya kala berada di dalam air. Terlihat, keduanya melakoni adegan ini dengan sangat mendalam dan profesional.
17. Uma Thurman mencium bibir Chris O’Donnell dalam film 'Batman & Robin'
Tentunya Mama dan Papa sudah tidak asing lagi mendengar Batman dan Robin, ya. Film kedua karakter ini di rilis pada tahun 1997 silam.
Beberapa aktor dan aktris papan atas ikut bermain, seperti Arnold Schwarzenegger, Alicia Silverstone, Uma Thurman, George Clooney, hingga Chris O’Donnell.
Film seru ini ternyata juga ikut terselip dengan sebuah adegan ciuman yang dilakoni oleh Uma Thurman dan Chris O’Donnell dengan profesional.
Adegan ini berawal dari Robin yang diperankan oleh Chris O’Donnell terjebak di suatu tempat bersama Poison Ivy yang diperankan oleh Uma Thurman. Saat terjebak, Robin pun menghampiri Poison Ivy dan bertanya tentang sebuah rencana.
Namun, Poison Ivy punya permintaan khusus yang mengharuskan Robin mencium dirinya terlebih dulu, baru akan diberitahukan rencana tersebut. Robin menolak, dan meminta Poison Ivy untuk memberitahukan terlebih dahulu.
Setelah rencana tersebut diungkapkan oleh Poison Ivy, mereka berdua akhirnya berciuman.
18. Chris Evans cium Emily VanCamp dalam film 'Captain America: Civil War'
Aktor ternama Chris Evans diketahui pernah beberapa kali melakukan adegan ciuman dengan lawan mainnya dalam sebuah film. Film 'Captain America: Civil War' ini menjadi salah satu bukti ketika ia melakoni adegan tersebut.
Singkat cerita, Steve Rogers yang diperankan oleh Chris Evans bertemu dengan Sharon Carter yang diperankan oleh Emily VanCamp. Kala itu Sharon mengantarkan kostum dan perlengkapan Captain America milik Steve.
Setelah itu, Steve dan Sharon melakukan adegan ciuman. Meski hanya sebentar saja, keduanya tampak mendalami adegan tersebut dengan baik.
Dibalik ciuman yang dilakukan tersebut, ternyata ada fakta mengejutkan. Dilansir dari Variety, Emily mengungkapkan bahwa cukup banyak reaksi negatif yang datang tentang adegan ciuman tersebut.
"Ada cukup banyak reaksi negatif tentang itu (adegan ciuman Sharon dengan Steve). Beberapa dari alur cerita pasti ada yang berhasil, tetapi ada juga yang nggak berhasil. Namun, saya pikir itu (‘Captain America: Civil War’) adalah film yang luar biasa," ucap Emily.
19. Chris Pratt ciuman dengan Zoe Saldana dalam film 'Avengers: Infinity War'
Tak hanya pada Wanda dan Vision, adegan ciuman juga terjadi pada Gamora dan Peter Quill dalam film 'Avengers: Infinity War' yang dirilis secara resmi pada tahun 2018 lalu.
Awalnya sebelum adegan tersebut terjadi, keduanya sedang fokus berbicara. Lalu, Gamora yang diperankan oleh Zoe Saldana merasa sedih. Dirinya pun ditenangkan oleh Quill yang diperankan oleh Chris Pratt. Akhirnya, mereka berdua melakukan adegan ciuman tersebut.
Adegan ciuman yang dilakukan oleh Peter Quill dan Gamora ini memperlihatkan perkembangan love-hate relationship mereka berdua sejak muncul di film ‘Guardians of the Galaxy’ pertama.
20. Robert Downey Jr. dan Gwyneth Paltrow ciuman dalam film 'Iron Man 2'
Dari beberapa film yang dimainkan, Robert Downey Jr. diketahui juga pernah melakukan adegan ciuman bersama lawan mainnya.
Film 'Iron Man 2' menjadi bukti nyata adanya adegan tersebut yang dilakoni dengan profesional. Dalam film ini, ia melakukan adegan ciuman bersama Gwyneth Paltrow yang berperan sebagai Pepper Potts.
Pepper adalah tangan kanan Tony Stark yang diperankan oleh Robert Downey Jr. dan bertanggung jawab atas semua hal. Setelah bertahun-tahun lamanya bekerja bersama, mereka berdua tidak menyangkal bahwa ada perasaan yang timbul.
Sebelum terjadi adegan ciuman, Tony lebih dulu menyelamatkan Pepper yang terjebak dalam bahaya. Tony akhirnya membawa Peper ke tempat aman, yakni di sebuah atap gedung.
Meskipun keduanya saat itu sempat beradu argumen, mereka tetap melakukan adegan ciuman dengan mesra.
Jadi itulah beberapa adegan ciuman yang ada pada film superhero. Dari daftar ini, manakah yang paling menarik untuk Mama dan Papa?
Baca juga:
- 4 Adegan Ciuman Angga Yunanda di Film dan Serial
- 20 Adegan Ciuman di Film Indonesia, Terbaru Ada Jefri Nichol
- 15 Adegan Ciuman Film dan Serial Hollywood yang Tidak Ada Dalam Naskah