Renungan Alkitab Amsal 27 Ayat 10, Pentingnya Hidup Bertetangga
Firman Tuhan di dalam Alkitab menunjukkan bahwa hidup bertetangga sangat penting untuk dilakukan
12 November 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Alkitab memang telah menjadi salah satu hal yang penting bagi umat Kristen dan Katolik. Firman Tuhan yang terdapat di dalam Alkitab sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia dalam menjalani keseharian.
Di dalam kehidupan sehari-hari, bukan tidak mungkin kita dapat bertemu dengan orang lain, baik itu pasangan, anggota keluarga, hingga teman. Tidak hanya itu, kamu juga bisa saja bertemu dan menyapa tetangga setiap hari.
Hubungan dengan tetangga memang harus senantiasa dijaga sebaik mungkin. Hal ini dikarenakan, tetangga yang dekat juga merupakan saudara bagi kita sendiri. Ibaratnya, jika kita sedang kesulitan, tetangga bisa menjadi orang pertama yang membantu.
Berikut Popmama.com telah menyiapkan renungan Alkitab Amsal 27 ayat 10 yang membahas tentang arti dari hidup bertetangga secara lebih detail.
Editors' Pick
Isi Bacaan Alkitab Amsal 27 Ayat 10
27:10 Jangan kautinggalkan temanmu dan teman ayahmu. Jangan datang di rumah saudaramu pada waktu engkau malang. Lebih baik tetangga yang dekat dari pada saudara yang jauh.
Konteks yang Bisa Dilihat di Dalam Alkitab
Bila membaca dengan detail, ayat Alkitab di atas berbicara tentang tetangga yang bisa menjadi pihak penolong kita saat di masa sulit.
Dari bacaan tersebut, kita juga dapat memahami bahwa berhubungan baik dengan orang-orang yang tinggal berdekatan dirasa penting pada zaman dahulu saat Raja Salomo berkuasa.
Walau hubungan dengan keluarga sangat penting dan dapat menjadi sumber dukungan besar yang bisa diandalkan, Salomo dalam bacaan ini menunjukkan bahwa peran seorang teman atau tetangga juga sangat penting terutama terkait hal kesukaran.