Disutradarai Hasto Broto, film Kejar Mimpi Gaspol! mengangkat kisah tentang perjuangan seorang mama dalam menggapai mimpinya. Dalam film ini, kisah tersebut ditampilkan dengan latar kawasan Gunung Bromo.
Menariknya, ada beberapa pemeran utama yang menampilkan kemampuan aktingnya di film Kejar Mimpi Gaspol!. Salah satunya ada Asri Welas yang berperan menjadi Fifi. Film ini pun menjadi debut bagi Asri sebagai pemeran utama.
Yuk, kenalan lebih dekat dengan para pemain utama lewat biodata dan profil 3 pemain utama film Kejar Mimpi Gaspol! yang sudah Popmama.com rangkumkan dalam artikel ini.
Keep scrolling!
Biodata dan Profil Para Pemeran Utama Film Kejar Mimpi Gaspol!
Editors' Pick
1. Asri Welas
Dok. Vidio/Kejar Mimpi Gaspol
Nama asli: Asri Pramawati
Nama panggung: Asri Welas
Tempat kelahiran: Tanjung Priok, Jakarta Utara
Tanggal lahir: 7 Maret 1979
Pekerjaan: Aktris, komedian, penari, desainer
Tahun aktif: 1989-sekarang
Instagram: @asri_welas
Asri Welas selama ini telah dikenal sebagai salah satu aktris dengan karakter khas dan aktingnya yang autentik.
Bahkan, kemampuannya dalam membawakan peran dengan penuh emosi telah memampukannya meraih penghargaan Pemeran Pendukung Wanita Terbaik di Indonesian Box Office Movie Awards.
Selain dikenal sebagai aktris, Asri juga diketahui memiliki bisnis di dunia fashion. Hal tersebut pun menjadikan Asri sebagai sosok yang multitalenta.
Dalam film Kejar Mimpi Gaspol!, Asri Welas akan berperan sebagai Fifi, seorang mama yang berjuang dalam menggapai mimpinya.
2. Michelle Ziudith
Dok. Vidio/Kejar Mimpi Gaspol
Nama lengkap: Michelle Ziudith Waselly
Nama panggung: Michelle Ziudith
Nama panggilan: Michelle atau Michi
Tempat kelahiran: Medan
Tanggal lahir: 20 Januari 1995
Jumlah saudara: Anak pertama dari dua bersaudara
Orangtua: Muhammad Ruchiman dan Missi Waselly
Tahun aktif: 2009-sekarang
Instagram: @michelleziu
Michelle Ziudith lebih dulu mengawali kariernya di dunia hiburan melalui ajang Miss Celebrity tahun 2009 silam. Dia kemudian debut di sinetron Arti Sahabat (2011) dan namanya mulai dikenal setelah berperan sebagai Yasmin di sinetron Love in Paris (2012).
Dia sendiri telah tampil di beberapa film, seperti Magic Hour (2015), London Love Story (2016), Calon Bini (2019), hingga Ipar adalah Maut (2024). Peranannya pun banyak mendapat respons positif dan membuatnya menjadi salah satu aktris yang paling diperhitungkan.
Di film Kejar Mimpi Gaspol!, Michelle berperan menjadi Diana, anak perempuan satu-satunya yang dimiliki Fifi (Asri Welas).
3. Tora Sudiro
Dok. Vidio/Kejar Mimpi Gaspol
Nama lengkap: Taura Danang Sudiro
Nama panggung: Tora Sudiro
Tempat kelahiran: Jakarta
Tanggal lahir: 10 Mei 1973
Orangtua: Tanto Sudiro dan Pinky Mardikusno
Pasangan: Mieke Amalia
Tahun aktif: 2001-sekarang
Instagram: @t_orasudi_ro
Sebelum akhirnya menjadi aktor, Tora Sudiro ternyata adalah seorang pekerja asuransi, sound engineer, dan bahkan orang periklanan. Dia sendiri pernah sekolah di Selandia Baru untuk belajar ilmu sound engineer.
Suatu hari, Tora mendapatkan tawaran bermain dalam film Tragedi (2001) yang disutradarai Rudi Soedjarwo. Namanya sendiri baru mulai dikenal setelah membintangi film Arisan! sebagai Sakti.
Dalam kariernya, suami Mieke Amalia ini pernah meraih Piala Citra sebagai Aktor Pemeran Utama Terbaik dalam Festival Film Indonesia (FFI) 2004. Kemudian, nama Tora semakin terkenal setelah membintangi acara sketsa komedi, Extravaganza.
Tak hanya sebatas Piata Citra, dia pun pernah meraih penghargaan Ensemble Talent Terbaik di Indonesian Box Office Movie Awards lewat perannya di film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 (2016).
Tora di film Kejar Mimpi Gaspol! akan berperan sebagai lelaki bernama Darma. Kira-kira bakal seperti apa peranannya dalam film Kejar Mimpi Gaspol?
Itulah rangkuman biodata dan profil 3 pemain utama film Kejar Mimpi Gaspol!. Melalui artikel kali ini, ada banyak informasi yang bisa membuat kamu mengenal lebih dekat para pemain utama film ini.