Chikita Meidy Pernah Jadi Korban Bullying, Diperlakukan seperti Babu

Lama tak terdengar, Chikita Meidy ternyata setop karier penyanyi cilik karena pernah kena bully

25 November 2023

Chikita Meidy Pernah Jadi Korban Bullying, Diperlakukan seperti Babu
Instagram.com/chikitameidy

Chikita Meidy mungkin tidak lagi asing bagi Mama. Dulu, Chikita Meidy sangat terkenal sebagai seorang penyanyi cilik yang aktif di era tahun 1990-an. Selama kariernya, Chikita telah menyanyikan lagu 'Kuku Ku' hingga 'Kampuang nan Jauah di Mato'.

Saat menikmati momennya menjadi artis cilik, Chikita Meidy sempat merasakan pengalaman yang pahit. Dia ternyata pernah menjadi korban bullying saat masih duduk di bangku sekolah dasar (SD). Kabarnya, pelaku bully tersebut berasal adalah orang ternama.

Rangkuman kisah Chikita Meidy pernah menjadi korban bullying telah Popmama.com siapkan secara detail berikut ini.

Terus gulir layarmu ke bawah untuk membacanya!

1. Chikita Meidy ungkap dirinya pernah kena bully oleh kakak kelasnya

1. Chikita Meidy ungkap diri pernah kena bully oleh kakak kelasnya
Instagram.com/chikitameidy

Chikita Meidy muncul dalam video di kanal YouTube Ferdy ELEMENT. Dalam video itu, Chikita menceritakan tentang latar belakang keluarga dan perjalanan kariernya di masa lalu kepada Ferdy.

Akan tetapi, di tengah-tengah video, Chikita kemudian menceritakan bahwa dirinya pernah kena bully. Kata dia, bullying zaman itu adalah hal yang parah sekali. Dia sendiri ternyata pernah kena bully oleh kakak kelasnya saat masih duduk di bangku SD.

"Sebenarnya aku punya kakak kelas yang mungkin aku sampai nggak bisa nangis sih, cuma aku kayak mungkin sekarang ini nggak bisa akrab lagi sama dia. Kalau tahu orangnya, ya sudah diam saja," kata Chikita dikutip dari kanal YouTube Ferdy ELEMENT.

"Jadi aku punya kakak kelas yang lumayan keji sama aku. Ini di umur aku masih kelas 4 SD. Jadi, dia adalah seorang yang besar banget sekarang, tapi sampai sekarang dia nggak bisa negur aku akhirnya," sambungnya.

2. Chikita Meidy cerita dirinya pernah diperlakukan seperti babu oleh kakak kelasnya sewaktu SD

2. Chikita Meidy cerita diri pernah diperlakukan seperti babu oleh kakak kelas sewaktu SD
Instagram.com/chikitameidy

Lanjutnya, Chikita Meidy mengaku pernah diperlakukan sebagai babu oleh kakak kelasnya sewaktu masih SD. Chikita akhirnya pun bertanya kepada dirinya sendiri kenapa terlalu gampang untuk mengiyakan kata orang lain.

"Jadi, aku di-bully. Dulu itu ada yang dagang tempura, tapi dia jualannya itu di depan pagar (sekolah). Nah, itu geng-geng anak kelas 6 SD, aku baru keluar, 'Eh Chikita beliin dong tuh, nih gue kasih duitnya.' Jadi aku itu dulu dibabuin terus sama kakak kelas," katanya.

"Itu aku kayak kenapa mental aku terlalu gampang banget iyain kata orang, tapi mami papi itu soalnya kayak begini, 'Chika kamu adalah seorang bintang, jangan pernah berlaku kasar, jangan pernah membalas, harus begini-begini.' Muak aku," sambungnya.

Di situ, Chikita kemudian merasa muak dan berat untuk menjadi seorang Chikita Meidy. Dia pun berpikir untuk tak mungkin sampai bertengkar dengan teman di sekolah.

Editors' Pick

3. Chikita Meidy kemudian mengadu kepada guru BK atas kejadian itu

3. Chikita Meidy kemudian mengadu kepada guru BK atas kejadian itu
Instagram.com/chikitameidy

Chikita Meidy kemudian mengaku mengadukan kejadian itu kepada guru bimbingan konseling (BK). Akan tetapi, sekolah sepertinya tidak peduli untuk mengambil langkah agar bisa mengatasi kejadian tersebut.

"Akhirnya aku ngadu ke guru BK bahwa ada perlakuan bahwa si kakak kelas 6 ini suka gangguin Chikita dan kebetulan ini orang besar, saat itu dia belum jadi aktris. Dibantuin (oleh sekolah), tapi karena anak orang ternama juga jadi kayaknya nggak digubris," ungkap Chikita.

"Ya sudah suatu ketika aku kayak drop saja. Kok geng-gengnya dia itu selalu nge-bully aku, ya. Terus kakak kelas itu punya cowok yang disukai, nah cowoknya ini suka sama aku. Terus gengnya dia yang dipimpin sama si artis ini yang suka bully aku juga ikut-ikutan (bully)," katanya.

4. Tindakan bullying yang diterima membuat mental Chikita menjadi drop

4. Tindakan bullying diterima membuat mental Chikita menjadi drop
Instagram.com/chikitameidy

Chikita kemudian menjelaskan bentuk bully lain yang diterimanya, seperti sepatu hingga alat salatnya dilempar ke atas genting. Tindakan bullying tersebut ternyata sampai membuat mental Chikita menjadi drop.

"Cuma akhirnya aku dari situ kayak punya mental block, drop banget sampai angkatan aku juga ikut-ikutan (bully) karena yang kelas 4 ini punya kakak temennya si artis ini juga. Dari situ aku merasakan bullying yang parah banget," katanya lagi.

5. Chikita akhirnya mengadukan kepada mamanya

5. Chikita akhir mengadukan kepada mamanya
Instagram.com/chikitameidy

Chikita mengadukan yang dialaminya kepada sang mama. Di situ, Chikita menceritakan bahwa dia merasa stres apabila harus izin karena menjalani karier bernyanyi. Dia pun mengaku hampir tak ada teman karena teman-temannya merasa Chikita adalah bintang.

"Dari situ aku bilang sama mami, 'Mi kayaknya Chika stres deh kalau misalnya terlalu diiming-imingi Chika harus izin karena Chika harus menuntaskan sebagai penyanyi. Aku hampir nggak punya teman. Teman-teman merasa aku itu star banget'," kata Chika.

Lebih lanjut, Chikita bercerita bahwa mamanya sempat mendatangi sekolah dan mempertanyakan tentang apa yang dialami Chikita. Papanya pun turut datang ke sekolah saat itu.

6. Chikita Meidy mengaku sampai merasa trauma

6. Chikita Meidy mengaku sampai merasa trauma
Instagram.com/chikitameidy

Lantaran tingkah kakak kelas perempuannya yang melakukan aksi bullying, Chikta mengaku sempat ditenangkan oleh teman-teman lelaki yang ada di sekolahnya. Saat itu, mereka mengatakan kepada Chikita untuk bersabar.

"Gara-gara si sosok orang ini mimpin geng-gengnya untuk nge-bully aku terus-terusan, yang teman-teman cowok itu ngebantu aku, 'Sabar ya dek'," kata Chikita.

Dalam kesempatan itu, Chikita juga mengungkap bentuk aksi bullying lain yang sempat didapatkannya. Kata Chikita, dia pernah mendapati ada bangkai kecoa di dalam tasnya, hingga pernah dilemparkan makanan ringan yang sudah dihancurkan.

Aksi bullying kala itu sampai membuat Chikita merasa trauma saat bertemu dengan artis yang tidak disebutkan namanya itu. Kata Chikita, artis tersebut bahkan tak pernah menegurnya sampai sekarang, malah suami artis itu yang berusaha baik kepadanya.

"Mungkin teman-teman aku saat itu nggak sadar mereka melakukan itu sekarang dan one day aku ketemu sama orang itu, aku trauma sama si artis tersebut. Dan artis tersebut nggak pernah negur aku sama sekali sampai sekarang," katanya.

7. Kejadian itu membuat Chikita berhenti menjadi penyanyi

7. Kejadian itu membuat Chikita berhenti menjadi penyanyi
Instagram.com/chikitameidy

Kepada Ferdy, Chikita secara blak-blakan mengaku bahwa karena hal itu dia kemudian berhenti untuk menjadi penyanyi. Dia mengaku benar-benar fokus untuk menempuh pendidikan saat berada di bangku SMP dan SMA.

"Jujur, gara-gara itu aku langsung out. Nggak nyanyi lagi. Benar-benar sekolah di SMP, SMA. Keluar, tapi kayak one hit wonder hilang kayak semacam itu," kata Chika.

Papanya Chikita, Meddy Emde, menyayangkan kejadian itu terjadi. Menurut sang papa, Chikita sebenarnya masih bisa untuk bernyanyi. Akhirnya Chikita meminta kepada papanya untuk dibuatkan program acara edukatif tentang wawancara dengan tokoh terkenal.

"Jadi, ya sebenarnya itu masa kecil aku yang sebenarnya indah dan ada juga dukanya karena sesuatu akhirnya aku berhenti," katanya lagi.

Itulah rangkuman kisah Chikita Meidy pernah menjadi korban bullying. Dari cerita di atas, Mama tentunya menjadi tahu tentang bullying yang pernah dialami oleh Chikita Meidy saat dulu. Dari cerita itu, tergambar betapa berat situasi yang pernah dialami oleh Chikita Meidy.

Baca juga:

The Latest