12 Foto Keluarga Ferdy Sambo, Penuh Kebahagiaan dan Kenangan Indah
Mulai dari foto jadul hingga terbaru, potret keluarga Ferdy Sambo penuh kebahagiaan dan kenangan
14 Februari 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Nama Mantan Kadiv Propam Polri, Ferdy Sambo, memang sedang menjadi buah bibir di kalangan masyarakat. Bukan baru-baru ini saja, namanya sudah lama dibicarakan sejak kasus pembunuhan berencana Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J terungkap.
Ya, kasus tersebut memang turut menyeret nama Ferdy Sambo. Tak hanya dirinya, nama istrinya, Putri Candrawathi, juga turut terseret kasus tersebut. Terbaru, keduanya sudah mendapatkan vonis dalam persidangan yang digelar pada Senin (13/2/2023) kemarin.
Tidak hanya membicarakan soal kasus yang terjadi, publik juga ikut membicarakan keluarga Ferdy Sambo. Seperti yang diketahui, berbagai foto keluarganya kini sudah beredar luas.
Beberapa foto-foto tersebut tampak memperlihatkan kebahagiaan mereka seperti keluarga dan penuh dengan kenangan.
Jika kamu ingin melihat foto keluarga Ferdy Sambo, kali ini Popmama.com sudah merangkumnya secara lengkap.
1. Momen keluarga Ferdy Sambo foto bersama para ajudan
Foto yang satu ini mungkin sudah sangat familiar di kalangan publik. Pasalnya, foto yang memperlihatkan keluarga Ferdy Sambo ini mulai tersebar setelah kasus pembunuhan Brigadir J terdengar publik.
Dalam foto ini, Putri Chandrawathi bersama kedua anak perempuannya tampak memakai kebaya putih yang dilengkapi aksesori serupa. Sementara itu, Ferdy dan anaknya yang paling kecil terlihat memakai pakaian berwarna putih.
Meski beberapa anggota keluarga terlihat kompak memakai baju berwarna putih, putra Ferdy tampak menggunakan seragamnya berwarna biru.
Tidak hanya keluarga Ferdy, di foto ini juga terlihat beberapa ajudannya, termasuk di antaranya terlihat pula Brigadir J.
2. Foto bersama keluarga inti, Ferdy Sambo dan istri tampilkan senyuman
Jika sebelumnya keluarga Ferdy Sambo tampak berfoto bersama para ajudannya, foto yang satu ini hanya terlihat keluarga inti dari Ferdy saja.
Dalam foto ini Ferdy dan istrinya tampak tersenyum. Tidak hanya itu, anak perempuannya juga ikut menampilkan senyuman saat melakukan foto bersama.
Sebagai informasi, Ferdy dan Putri Candrawathi memiliki empat orang anak. Menurut kabar yang beredar, tiga orang anak mereka merupakan anak kandung. Beberapa sumber menyebut satu anak lainnya yang merupakan seorang balita adalah anak adopsi.
Meski demikian, kabar tentang anak balita tersebut belum dapat dipastikan kebenarannya.
3. Abadikan foto bersama, keluarga Ferdy Sambo tampil dengan busana berwarna sama
Tidak hanya satu ataupun dua, masih ada foto keluarga Ferdy Sambo lainnya yang turut diabadikan. Foto yang satu ini menjadi salah satu bukti di antaranya.
Menariknya, dalam foto yang satu ini, seluruh anggota keluarga Ferdy Sambo tampak tampil kompak dengan busana atasan berwarna sama, yakni putih.
Bila diamati, foto keluarga yang satu ini bisa dibilang menjadi foto jadul. Pasalnya, anak-anak Ferdy Sambo yang terlihat dalam foto tampak masih berusia anak-anak hingga remaja.
4. Kenakan kaos polo bertuliskan 'Turn Back Crime', Ferdy Sambo abadikan momen bersama anak-anaknya
Tidak hanya dalam balutan busana yang formal, Ferdy Sambo juga turut mengabadikan momen kebersamaan dengan anak-anaknya dalam busana kaos polo.
Dalam foto yang satu ini, Ferdy Sambo hingga anak-anaknya tampak kompak menggunakan kaos polo bertuliskan 'Turn Back Crime'. Tidak hanya menggunakan baju yang sama, mereka pun turut memperlihatkan gaya berfoto yang sama.
5. Masih menggunakan kaos polo 'Turn Back Crime', Putri Candrawathi abadikan momen bersama anak-anaknya
Tidak hanya Ferdy Sambo, Putri Candrawathi juga memiliki foto bersama anak-anaknya.
Dalam foto yang satu ini, Putri dan anak laki-lakinya tampak menggunakan kaos polo bertuliskan 'Turn Back Crime', sementara anak perempuannya tampak menggunakan kemeja berwarna hitam.
Saat berfoto bersama, Putri dan kedua anaknya tampak menampilkan gaya berfoto yang sama.
Editors' Pick
6. Foto jadul keluarga Ferdy Sambo saat beraktivitas di gereja
Selain foto masa kini, beberapa potret jadul keluarga Ferdy Sambo juga sudah tersebar luas di hadapan publik. Salah satu dari banyaknya potret jadul tersebut bisa dilihat pada foto yang satu ini.
Dalam foto ini, Ferdy Sambo bersama istri dan anak-anaknya tampak begitu harmonis. Foto ini diketahui diambil saat mereka beraktivitas di sebuah gereja bersama seorang pendeta. Ekspresi senyum pun terlihat dari wajah Ferdy Sambo dan istrinya.
Berbeda dengan kehidupannya setelah menjadi jenderal polisi, dalam foto ini keluarga Ferdy Sambo terlihat berpenampilan sederhana.
7. Di waktu luang, Ferdy Sambo sempatkan diri habiskan waktu bersama anak perempuannya
Tidak hanya menampilkan formasi keluarga yang lengkap, foto kebersamaan Ferdy Sambo dan anaknya juga turut beredar di media sosial. Salah satunya yang bisa dilihat adalah foto yang satu ini.
Dalam foto ini, Ferdy Sambo bersama anak perempuannya, Trisha Eungelica sedang menghabiskan waktu bersama. Tidak ingin melewatkan momen berharga tersebut, Sambo dan Trisha tampak abadikan momen melalui foto selfie.
Saat berfoto, keduanya tampak bahagia. Tak lupa, Trisha juga menampilkan ponselnya yang menampilkan sebuah tayangan drama Korea.
Sebagai seorang anak, Trisha sangat dekat dengan kedua orangtuanya. Ia bahkan pernah mengunggah beberapa foto kebersamaan dengan papa dan mamanya di akun Instagram @trishaeas.
Tidak hanya sekadar foto biasa, Trisha juga turut menuliskan caption yang menyentuh.
"221222 - my love. my role model. my human diary. cepet pulangggg. kangen," tulis Trisha pada caption foto bersama Putri Candrawathi yang diunggah pada 22 Desember 2022.
"220213 - iloveuboth," tulis Trisha pada caption foto dirinya memeluk Ferdy Sambo, yang diunggah jelang sidang vonis kedua orangtuanya.
8. Momen Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi habiskan waktu dengan anaknya yang paling kecil
Di kesempatan lain, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi juga pernah menyempatkan diri di tengah kesibukan untuk menghabiskan waktu bersama anaknya yang paling kecil.
Tak ingin melewatkan momen berharga, Ferdy Sambo dan Putri ikut mengabadikannya dalam bentuk foto. Tampil dengan menggunakan masker, Ferdy Sambo dan Putri tampak bahagia saat menghabiskan waktu bersama sang anak.
9. Momen Ferdy Sambo berfoto bersama anak laki-lakinya
Tidak hanya memiliki foto bersama Trisha dan anak yang paling kecil, Ferdy Sambo juga turut memiliki foto berharga bersama anak laki-laki kesayangannya.
Dalam foto tersebut, Ferdy Sambo yang tampil menggunakan kemeja tampak menikmati momen bersama dengan putranya yang tampil dengan mengunakan seragam berwarna biru yang lengkap dengan topi baret hitam.
Foto berharga tersebut pun turut tersebar di media sosial.
10. Habiskan waktu bersama, Ferdy Sambo dan anaknya abadikan foto selfie
Sebagai papa dan anak, Ferdy Sambo dan anaknya tentu pernah menyempatkan waktu beberapa kali untuk menghabiskan waktu bersama. Di sela menghabiskan waktu bersama, Ferdy Sambo dan sang anak tak lupa untuk melakukan foto bersama.
Dalam foto selfie yang diabadikan, Ferdy Sambo dan anaknya tampak berdekatan. Ekspresi senang sang anak saat berfoto bersama begitu tampak dengan jelas.
11. Foto jadul keluarga Ferdy Sambo saat habiskan waktu di mall
Seperti orang pada umumnya, Ferdy Sambo dan istrinya juga memilih mengunjungi mall untuk menghabiskan waktu bersama. Hal tersebut tampak terlihat dalam salah satu foto jadul yang beredar di media sosial.
Penampilannya tidak seperti sekarang, Ferdy Sambo, Putri Candrawathi hingga anak laki-lakinya tampil dengan begitu sederhana dalam foto ini.
12. Tidak hanya satu kali, keluarga Ferdy Sambo juga pernah menghabiskan waktu bersama di mall pada kesempatan lain
Tidak hanya terlihat dalam satu foto, masih ada foto lainnya yang ternyata juga memperlihatkan kebersamaan Ferdy Sambo dan keluarga saat menghabiskan waktu berharga di sebuah mall.
Dalam foto yang satu ini, senyuman lebar tampak melekat pada wajah keduanya. Ferdy Sambo dan Putri pun tampak sangat kompak menggunakan busana berwarna serba putih.
Tidak hanya pada Ferdy Sambo dan Putri, senyum lebar juga terlihat dari anak-anaknya. Saat melakukan foto bersama, kedua anaknya yang masih kecil kala itu tampak menempel dan tidak mau lepas dari Putri.
Jadi, itulah beberapa foto keluarga Ferdy Sambo yang penuh kenangan indah. Bila dilihat, beberapa foto tersebut tampak memperlihatkan kebahagiaan mereka sebagai keluarga yang menjalani berbagai momen indah.
Kini, keluarga Ferdy Sambo harus menerima kenyataan yang sangat pahit. Pasalnya, Ferdy Sambo sudah divonis hukuman mati atas kasus pembunuhan berencana Brigadir J. Sementara Putri Candrawathi divonis hukuman 20 tahun penjara.
Baca juga:
- 7 Fakta Penetapan Ferdy Sambo Divonis Hukuman Mati
- Foto Jadul Ferdy Sambo Beredar di Internet, Ini Komentar Netizen
- Pendampingan Psikologis untuk Anak Ferdy Sambo