Lirik Lagu 'Kita Kubur Sampai Mati' Bernadya, Lelah Pertahankan Cinta

Lagu ini ada dalam album perdana Bernadya

30 Juni 2024

Lirik Lagu 'Kita Kubur Sampai Mati' Bernadya, Lelah Pertahankan Cinta
Instagram.com/bernadyaribka

Penyanyi Bernadya kini telah merilis album perdananya bertajuk Sialnya, Hidup Harus Tetap Berjalan. Dari banyaknya lagu, salah satu di antaranya yang ada di album tersebut adalah 'Kita Kubur Sampai Mati'.

Kini, video musik dari lagu tersebut sudah ditonton lebih dari 55 ribu kali di YouTube usai tayang perdana pada 24 Juni 2024 lalu. Setelah lagu itu dirilis, tidak sedikit yang bertanya-tanya soal makna dari lagu tersebut.

Makna dan lirik lagu 'Kita Kubur Sampai Mati' Bernadya sudah Popmama.com rangkumkan dalam artikel kali ini.

Yuk, disimak!

Fakta, Makna, dan Lirik Lagu 'Kita Kubur Sampai Mati' Bernadya

Lirik Lagu 'Kita Kubur Sampai Mati' Bernadya

Lirik Lagu 'Kita Kubur Sampai Mati' Bernadya
Youtube.com/Bernadya

Editors' Pick

1. Lagu ini berkisah tentang seseorang yang menyerah untuk mempertahankan kisah cintanya

1. Lagu ini berkisah tentang seseorang menyerah mempertahankan kisah cintanya
Youtube.com/Bernadya

Jika dibedah frasa per frasa dalam liriknya, lagu ini seperti mengisahkan tentang seseorang yang akhirnya memutuskan menyerah karena telah lelah untuk mempertahankan kisah cinta bersama pasangannya.

Sebenarnya, jauh di dalam lubuk hatinya dia berharap keputusan pasangan untuk mengakhiri hubungan tidaklah benar. Namun, kini dia tidak bisa berbuat apa-apa karena keputusan pasangannya untuk berpisah sudah sangat bulat.

2. Sebelumnya, sudah berusaha pertahankan kisah cintanya

2. Sebelumnya, sudah berusaha pertahankan kisah cintanya
Youtube.com/Bernadya

Sebelum memutuskan untuk menyerah, orang tersebut sudah berusaha mencurahkan semua yang dia bisa untuk mempertahankan hubungannya. Dia bahkan tampak memaksa pasangannya untuk bicara soal hubungan mereka. Namun, pasangannya tetap diam saja.

3. Saat kisah cintanya berakhir, janji-janji manis yang tersisa tak akan ditepati

3. Saat kisah cinta berakhir, janji-janji manis tersisa tak akan ditepati
Youtube.com/Bernadya

Menyerahnya orang tersebut atas kisah cinta bersama pasangannya tentu membuat hubungan mereka jadi berakhir. Saat cinta mereka sudah usai, yang tersisa hanyalah tinggal janji-janji manis yang mereka buat. Sayangnya, janji itu tak akan ditepati.

Pada bait selanjutnya, Bernadya menulis bahwa harga diri orang tersebut sudah terkikis dan terbuang hanya untuk mengemis perasaan pasangannya yang tak akan kembali. Oleh karena itu, dia memilih untuk mengubur kisah tersebut selamanya.

4. Lagu ini berada di phase 1 album terbaru Bernadya

4. Lagu ini berada phase 1 album terbaru Bernadya
Instagram.com/junirecords

Lagu 'Kita Kubur Sampai Mati' ini berada dalam album perdana Bernadya bertajuk Sialnya, Hidup Harus Tetap Berjalan yang sudah dikerjakan sejak November 2023 lalu. Album itu sendiri terbagi ke dalam tiga fase atau phase.

Lagu ini masuk ke dalam phase 1 bertajuk Heartbreak bersama lagu lainnya seperti 'Sialnya, Hidup Harus Tetap Berjalan', 'Kata Mereka Ini Berlebihan', dan 'Lama-Lama'.

"Ketika hanya kamu yang mengerahkan segala upaya untuk membuat hubunganmu dengannya tetap baik-baik saja, dan berpikir untuk mengakhirinya," tulis Bernadya tentang phase 1 dalam albumnya.

Lagu 'Kita Kubur Sampai Mati' sudah bisa didengarkan secara langsung lewat platform streaming musik online. Mama sudah dengar lagu ini belum?

Baca juga:

The Latest