7 Quotes Soekarno tentang Cinta, Penuh Makna Indah
Soekarno memiliki banyak quotes tentang cinta yang penuh dengan makna indah
15 Oktober 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Nama Soekarno tentu sudah tidak lagi terasa asing bagi masyarakat Indonesia. Pasalnya, lelaki yang juga akrab disapa Bung Karno itu selama ini telah dikenal sebagai presiden pertama Republik Indonesia oleh seluruh lapisan masyarakat dari berbagai generasi.
Dalam sejarah kemerdekaan Indonesia, beliau memainkan peranan penting. Oleh karena itu, tak heran jika Soekarno memiliki kata-kata bijak yang bisa membangkitkan semangat hingga mampu membuat hati dan jiwa bergetar.
Menariknya, selain memiliki kata-kata bijak soal pembangkit semangat, Soekarno ternyata juga memiliki beberapa kata-kata bijak yang membahas tentang cinta.
Kali ini Popmama.com telah merangkum beberapa quotes Soekarno tentang cinta secara lebih detail. Keep scrolling untuk terus membaca!
Kumpulan Quotes Soekarno tentang Cinta
1. Quotes Soekarno tentang cinta dalam hati adalah anugerah
"Jangan kamu pernah merasakan bahwa cinta yang kamu rasakan itu membuatmu derita, sungguh Tuhan memberikan cinta dalam hatimu adalah anugerah dan itu harus kamu syukuri." - Soekarno
Bagi sebagian orang, cinta mungkin bisa terasa membutakan. Bahkan tak jarang ada orang yang merasa menderita karena cinta. Namun, hal tersebut sangat kontras di mata Soekarno.
Melalui quotes yang satu ini, Soekarno seperti mengingatkan publik bahwa cinta dalam hati bukanlah sesuatu yang bisa membawa derita, melainkan cinta adalah anugerah dari Tuhan dan hal itu sudah sepatutnya untuk disyukuri.
2. Quotes Soekarno tentang dua sifat berlawanan yang bisa berjalan beriringan
"Dua sifat yang berlawanan. Aku bisa lunak dan aku bisa cerewet. Aku bisa keras dan laksana baja dan aku bisa lembut berirama." - Soekarno
Soekarno melalui quotes di atas tampak tidak membantah bahwa ada dua sifat yang berlawanan di dalam diri. Meski ada perbedaan, dua sifat yang berlawanan itu di mata Soekarno dapat berjalan beriringan, bahkan di dalam kehidupan percintaan sekalipun.
Dalam quotes itu, Soekarno tegas mengatakan bahwa dirinya bisa saja keras. Namun di sisi lain, dirinya pun bisa memiliki perasaan lembut.
Editors' Pick
3. Quotes Soekarno tentang meminta pasangan tetap bersama
"Ikutlah bersamaku, terbang bersama aku, tetaplah jadi kekasihku." - Soekarno
Semasa hidupnya, Soekarno diketahui memiliki 9 orang istri. Dia sendiri pernah menuliskan surat berisi pesan romantis kepada beberapa istrinya. Salah satu dari surat itu ialah quotes yang satu ini. Kata-kata romantis dalam quotes ini dikirim Soekarno untuk Kartini Manoppo.
Sebagai informasi,Kartini Manoppo dulu pernah menjadi seorang pramugari untuk maskapai penerbangan Garuda. Soekarno dan Kartini bertemu saat melihat lukisan karya Basuki Abdullah. Sejak itu, Kartini selalu ikut dalam penerbangan Soekarno ke luar negeri.
Bila diamati dari kata per kata yang ada dalam kalimat itu, Soekarno sepertinya tengah meminta pasangannya untuk tetap bersamanya melalui quotes ini.
4. Quotes Soekarno tentang cinta yang abadi
"Tulislah tentang aku dengan tinta hitam atau tinta putihmu. Biarlah sejarah membaca dan menjawabnya." - Soekarno
Siapa yang tidak mengetahui sosok Soekarno? Seluruh masyarakat Indonesia pasti tahu bahwa Soekarno adalah presiden pertama setelah Republik ini merdeka pada tahun 1945. Hal itu diketahui oleh publik hingga sekarang karena tercatat dalam sejarah Indonesia.
Pengetahuan publik akan sosok Soekarno sepertinya merupakan perwujudan dari quotes yang satu ini. Dari quotes ini, Soekarno seolah mengatakan bahwa sejarahlah yang akan menjawab tentangnya.
Menariknya, quotes yang satu ini juga bisa dikaitkan tentang percintaan. Bila dikaitkan, quotes ini bisa bermakna soal cinta yang abadi.
5. Quotes Soekarno tentang memuliakan pasangan
"Dari ribuan dara di dunia, kumuliakan engkau sebagai dewiku. Kupuja dengan nyanyian mulia, kembang dan setanggi dupa hatiku." - Soekarno
Beberapa orang yang menjalin hubungan bisa saja memiliki kata romantis untuk pasangannya. Menariknya, Soekarno ternyata juga pernah menuliskan kata-kata romantis dalam surat yang dikirimkan kepada Fatmawati.
Kalimat romantis tersebut bisa kamu baca dalam quotes yang satu ini. Dalam kata-kata romantis yang dikirimkan melalui surat, Soekarno tampak memuji Fatmawati sebagai seorang dewi di matanya.
6. Quotes Soekarno tentang laki-laki dan perempuan yang bekerja sama bisa membawa hubungan ke arah baik
"Laki-laki dan perempuan adalah sebagai dua sayapnya seekor burung. Jika dua sayap sama kuatnya, maka terbanglah burung itu sampai ke puncak yang setinggi-tingginya, jika patah satu dari pada dua sayap itu, maka tak dapatlah terbang burung itu sama sekali." - Soekarno
Manusia tentu tidak dapat hidup seorang diri di dunia ini. Pasalnya, manusia sudah dari awal diciptakan berpasangan, yaitu antara laki-laki dan perempuan.
Bagi Soekarno, laki-laki dan perempuan disimbolkan sebagai dua sayap seekor burung. Di mana, jika laki-laki dan perempuan bekerja sama dengan baik bisa membawa sesuatu ke arah yang lebih baik.
Quotes Soekarno ini bisa dikaitkan dengan percintaan. Seperti diketahui, jika sudah menikah, dua orang yang berbeda akan menjadi satu. Di situlah, laki-laki dan perempuan yang mengikat janji suci perkawinan bekerja sama agar hubungan mereka tetap berjalan baik.
7. Quotes Soekarno tentang meminta pasangan menjadi teman hidup
"Jadilah inspirasi hidupku, jadilah teman hidupku, bahagiakanlah hidupku." - Soekarno
Soekarno semasa hidupnya ternyata juga pernah mengatakan kalimat yang sangat romantis pada saat melamar Ratna Sari Dewi atau yang dikenal sebagai Madame Dewi atau Dewi Soekarno. Kalimat romantis tersebut bisa kamu baca dalam quotes yang satu ini.
Melalui quotes berisi kalimat romantis itu, Soekarno seperti sedang meminta Dewi untuk menjadi teman hidupnya.
Tiada disangka, Dewi ternyata belum pernah mendengar kalimat itu. Dari kalimat tersebut, Dewi pun seperti merasa yakin dalam benaknya bahwa Tuhan telah memilihnya untuk hidup bersama Soekarno.
Itulah beberapa quotes Soekarno tentang cinta yang sudah dirangkum dari berbagai sumber secara detail. Melihat rangkuman quotes di atas, mungkin ada beberapa orang baru menyadari bahwa sosok Soekarno juga tampak romantis terhadap pasangannya.
Baca juga:
- 14 Quotes Cinta di Film Ketika Berhenti di Sini, Menyentuh Banget
- 11 Quotes Cinta Buya Hamka, Indah dan Penuh dengan Makna yang Mendalam
- 10 Quotes RA Kartini tentang Cinta, Romantis dan Bijak