Rayakan Ulang Tahun, Rachel Vennya Belajar Memaafkan Diri Sendiri
Tepat di hari ulang tahun, Rachel Vennya kenang perjalanan hidupnya melalui video baru yang diunggah
23 September 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
23 September menjadi tanggal yang sangat begitu berharga dan membahagiakan dalam hidup Rachel Vennya. Pasalnya di tanggal tersebut, Rachel merayakan hari ulang tahunnya. Tahun 2022 ini, Rachel telah memasuki usia 27 tahun.
Berbeda dari tahun lalu, di hari ulang tahun kali ini Rachel mengenang perjalanan hidupnya. Selama hidupnya, ia menyadari ada suka dan duka yang mewarnai harinya. Dari setiap momen yang terjadi, Rachel pun mengambil pembelajaran hidup yang akan diingatnya.
Penggambaran tersebut ia tuangkan secara jelas ke dalam sebuah video yang belum lama ini diunggah di kanal YouTube pribadinya. Dalam video tersebut, Rachel juga memperlihatkan peran keluarga dan orang terdekat yang sangat penting bagi dirinya.
Nah, mengenai video perjalanan hidup yang diunggah Rachel Vennya, kali ini Popmama.com telah merangkum beberapa poin pentingnya.
Yuk, disimak!
1. Rachel Vennya belajar memaafkan diri sendiri usai berada di titik terendah
Salah satu dari antara banyak momen yang paling diingat Rachel ialah saat dirinya tersandung kasus karantina pada 2021 lalu. Ia menilai saat itu merupakan titik terendah di mana dirinya berproses. Ia juga mengaku sudah mengambil keputusan yang salah saat itu.
Dalam videonya, Rachel menyadari waktu tidak bisa diputar mundur kembali. Di saat kesulitan tersebut, Rachel mengaku hal yang bisa ia lakukan ialah menerima kenyataan dan mencoba berjalan kembali.
"Tetapi hidup hanya memiliki satu arah jarum jam. Tidak ada yang bisa aku perbaiki, dan tidak ada yang bisa aku ulang kembali. Satu-satunya hal yang bisa aku lakukan hanya menerima dan mencoba untuk berjalan lagi," ucap Rachel.
Dari hal tersebut, Rachel secara perlahan mulai belajar memaafkan dirinya atas kesalahan yang sudah diperbuat dan bangkit dari keterpurukannya.
Editors' Pick
2. Rachel Vennya bersyukur akan kehadiran orang-orang tulus di saat tersulit
Bagi seorang Rachel Vennya, tahun 2022 merupakan tahun di mana dirinya mengambil banyak pelajaran yang sangat berharga usai terpuruk pada tahun sebelumnya.
Di tahun ini, dirinya mengaku mulai menata, memikirkan, dan mencari kembali arti kehidupan yang sebenarnya. Ia juga mengaku belajar lebih menghargai waktu, pekerjaan, dan hal-hal kecil yang sebelumnya terlewatkan.
Rachel belajar bersyukur menghargai setiap kesempatan, termasuk bersyukur akan kehadiran orang-orang tulus, seperti keluarganya. Baginya, merekalah yang selalu menemani jatuh dan bangunnya kehidupan Rachel berulang kali.
Mama dua anak ini merasa beruntung bisa mendapatkan kesempatan kedua dari orang-orang tulus yang ada di sekitarnya. Kesempatan kedua tersebut memampukan dirinya untuk berubah dan menjadi seseorang yang lebih baik lagi.
"Belajar untuk mensyukuri setiap kesempatan, juga bersyukur atas kehadiran orang-orang tulus ada di sini. Menemani jatuh dan bangunnya kehidupanku berulang kali. Memberiku kesempatan kedua untuk berubah dan menjadi lebih baik lagi," ujar Rachel.