Kartun Upin & Ipin memang sangat populer. Kepopulerannya itulah ternyata memunculkan sejumlah teori konspirasi di kalangan para penggemarnya.
Tidak sedikit teori itu bermunculan. Salah satunya, ada teori yang menyebut kalau Upin dan Ipin hanyalah khayalan Opah. Lantas, apakah teori konspirasi itu benar adanya?
Melalui artikel kali ini, Popmama.com sudah mengumpulkan beberapa teori konspirasi kartun Upin Ipin secara detail.
Ayo, cari tahu kebenaran teori tersebut lewat artikel ini!
Daftar Teori Konspirasi Kartun Upin Ipin
1. Upin Ipin adalah imajinasi Kak Ros yang koma
Dok. Les' Copaque Production/Upin & Ipin
Konon kabarnya, Upin dan Ipin cuma imajinasi Kak Ros yang sedang mengalami koma. Teori konspirasi ini memang cukup kencang beredar di kalangan penggemar.
Katanya, saat kecelakaan, Kak Ros memegang dua boneka kembar, yaitu Upin dan Ipin. Selama koma, alam bawah sadarnya Kak Ros membentuk imajinasi berupa kisah boneka kembar tersebut.
Berangkat dari penjelasan itu, teori konspirasi satu ini seperti menjelaskan kalau Upin dan Ipin tidak nyata dan hanya sekadar imajinasi dari Kak Ros yang koma. Namun, kebenaran dari teori ini masih belum bisa dipastikan.
2. Upin dan Ipin adalah khayalan Opah
Dok. Les' Copaque Production/Upin & Ipin
Ada pula teori konspirasi lain yang menyebut kalau Upin dan Ipin adalah khayalan Opah. Teori ini sempat viral di media sosial, terutama di X (dulu bernama Twitter) dan TikTok.
Sebagian besar penggemar menduga kalau Upin dan Ipin hanyalah khayalannya Opah. Di sisi lain, ada juga yang menganggap kalau Upin Ipin sebenarnya sudah meninggal akibat kecelakaan.
Teori ini muncul setelah belakangan beredar foto dua makam di Palu yang bertuliskan nama Upin yang meninggal 6 Agustus 1995 dan Ipin meninggal pada 2 April 1996. Gegara foto itu, mulai muncul dugaan kalau kartun Upin & Ipin terinspirasi dari kisah nyata.
Di sisi lain, pihak Les' Copaque selaku rumah produksi kartun ini telah menyatakan kalau kisah Upin & Ipin hanya rekaan saja, dan bukan berdasarkan kisah nyata dari orang yang masih hidup atau sudah meninggal dunia.
Editors' Pick
3. Opah naksir dengan Tok Dalang
Dok. Les' Copaque Production/Upin & Ipin
Dalam cerita, rumahnya Tok Dalang dan Opah diketahui memang berdekatan. Tak hanya itu saja, Opah dan Tok Dalang kabarnya juga merupakan teman kecil. Meski demikian, mereka tidak menjadi pasangan.
Opah sendiri sudah menikah dengan lelaki bernama Ghani yang kabarnya sudah meninggal. Sementara itu, Tok Dalang juga sudah beristri. Namun, istrinya kemungkinan sudah meninggal karena tidak pernah ditampilkan.
Walau hubungan Tok Dalang dan Opah hanya sebatas teman, tapi tak sedikit juga penggemar kartun ini mengira kalau Opah naksir dengan Tok Dalang. Teori ini pun muncul karena kecurigaan penonton dengan sikap Opah yang malu-malu saat di dekat Tok Dalang.
4. Orangtua Upin dan Ipin meninggal bersama
Dok. Les' Copaque Production/Upin & Ipin
Teori konspirasi lainnya yang bikin orang penasaran adalah tentang orangtua Upin dan Ipin. Misteri ini pun sering kali dibahas karena tak sedikit orang yang bertanya-tanya tentang keberadaan orangtua mereka.
Orangtua Upin dan Ipin memang sudah meninggal dunia. Dalam sebuah episode, Upin dan Ipin pun terlihat mengunjungi makam orangtuanya bersama Opah dan Kak Ros.
Namun, teori konspirasi banyak menyebut kalau orangtua Upin dan Ipin meninggal bersama dalam kecelakaan. Kini, terungkap sudah kalau teori konspirasi tersebut ternyata tidaklah benar.
Terkuak, dulu kartun Upin & Ipin musim pertama merupakan proyek sampingan Les' Copaque. Kabarnya, karakter papa-mamanya Upin dan Ipin memang sengaja tidak dibuat karena terkendala jumlah tenaga kerja dan biaya produksi.
"Ketika Upin & Ipin musim satu disiarkan TV9, itu merupakan proyek sampingan kami saja. Oleh karena keterbatasan waktu dan kekurangan biaya serta tenaga kerja, tidak ada tokoh baru yang dihasilkan. LCP memilih untuk menjadikan Upin dan Ipin sebagai anak yatim piatu," jelas pihak rumah produksi melalui tulisan di X.
5. Kak Ros menikah dengan Abang Roy
Dok. Les' Copaque Production/Upin & Ipin
Meski pada awalnya tidak diciptakan, wujud orangtua Upin Ipin perlahan mulai diperlihatkan di dalam kartunnya.
Di salah satu episode, orangtua Upin Ipin tampak ditampilkan sekilas dan dari situ terlihat kalau mamanya mereka mirip sekali dengan Kak Ros. Menariknya, papa Upin dan Ipin justru terlihat seperti Abang Roy, lelaki yang sering berbuat licik di kartun Upin & Ipin.
Dari situlah tidak sedikit penonton yang menduga kalau itu merupakan potret Kak Ros di masa depan dengan kemungkinan dia akan menikah bersama Abang Roy.
6. Nenek Dzul adalah Nenek Kebayan
Dok. Les' Copaque Production/Upin & Ipin
Teori konspirasi berikutnya mengenai identitas asli nenek Dzul. Konon, neneknya Dzul merupakan Nenek Kebayan yang ada dalam cerita dongeng. Bagi kamu yang belum tahu, Nenek Kebayan digambarkan sebagai sosok nenek yang menakutkan.
Dalam suatu episode, neneknya Dzul dan Nenek Kebayan terlihat mirip. Itulah yang akhirnya memunculkan teori konspirasi dan kecurigaan yang menyebut kalau mereka adalah orang yang sama.
7. Kamar rahasia di rumah Upin Ipin
Dok. Les' Copaque Production/Upin & Ipin
Jika mengikuti cerita dalam kartun Upin & Ipin, kamu mungkin tahu episode tentang kamar rahasia. Suatu hari, Upin dan Ipin menemukan kamar terkunci itu. Kamar tersebut ternyata berisi barang-barang peninggalan orangtua mereka.
Keberadaan kamar itu pun menjadi pertanyaan banyak orang. Mengapa Upin dan Ipin tak pernah sadar ada kamar tersebut? Kenapa kamar itu selalu dikunci?
Dari pertanyaan itu, muncullah teori konspirasi. Tidak sedikit penonton yang berasumsi kalau kamar rahasia di rumah Upin Ipin itu adalah kamar yang datang dari masa depan.
Jadi, itulah kumpulan teori konspirasi kartun Upin Ipin. Lewat artikel kali ini, kamu bisa jadi tahu beberapa teori konspirasi yang berkembang di kalangan penggemar kartun ini. Apakah kamu percaya dengan teori konspirasi di atas?