Ini Dia Behind The Scene Pemotretan Tantri "Kotak" Syalindri
No. 4 baca deh, Ma! Apa Mama juga punya kode unik?
25 Mei 2018
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Banyak dari #MamaMillennial yang tahu sosok rocker perempuan yang baru saja memutuskan untuk berhijab ini, kan?
Yaps, benar sekali, Tantri Syalindri Ichlasari.
Seorang penyanyi bersuara khas yang bergabung dengan grup musik Kotak pada tahun 2008 setelah menggantikan posisi Pare, vokalis Kotak sebelumnya.
Dalam pencarian cinta, Tantri Kotak akhirnya melabuhkan hatinya pada Arda yang juga merupakan seorang vokalis grup musik, di mana pada 26 Oktober 2014 pasangan ini resmi menjadi pasangan suami istri.
Dari pernikahannya, Tantri Kotak dikarunia seorang puteri cantik yang lahir pada 23 April 2016 dan diberi nama Karanada Medina Danarda atau biasa dipanggil Kara.
Tanpa panjang lebar, berikut ini Popmama.com akan sajikan informasi mengenai behind the scene pemotretan #MillennialMama of The Month bersama Tantri Kotak dan Kara.
Pemotretan di Kamakura Japanese Café
Pemotretan #MillennialMama of The Month bersama Tantri Kotak dan Kara berlangsung di Kamakura Japanese Café yang beralamat di Jl. RS Fatmawati Kav. II No. 201, Fatmawati, Jakarta.
Didominasi oleh warna biru yang memberikan kesan lebih segar, café ini menyajikan berbagai makanan misalnya Omrice, Pasta, dan ada menu untuk anak lho, Ma.
Pas banget ya untuk kunjungan bersama keluarga.
Editors' Pick
Tantri Kotak ditemani sang suami
Namanya berpergian atau pemotretan bersama anak, alangkah lebih mudah jika Mama tidak sendirian. Begitupun dengan Tantri Kotak.
Dalam pemotretan #MillennialMama of The Month untuk bulan Mei, Tantri didampingi oleh Arda Naff yang kebetulan tidak memiliki jadwal manggung kala itu.
Tidak hanya sekadar menemani, sang suami juga mengasuh Kara, puteri mereka satu-satunya.
Biarpun Tantri Kotak juga mengajak pengasuh anak, tetapi banyak hal yang dilakukan oleh Arda Naff lho, Ma.
Mulai dari membidik momen menggemaskan Kara, membuat Kara tersenyum, hingga menyuapi Kara makan.
Manis banget ya, Ma, keluarga kecil ini.