5 Sikap Mencurigakan Suami yang Selingkuh dari Istrinya

Kenali perubahan sikap suami yang berselingkuh ya, Ma!

4 Agustus 2024

5 Sikap Mencurigakan Suami Selingkuh dari Istrinya
Freepik/yanalya

Perselingkuhan sering sekali menjadi pemicu keretakan rumah tangga. Hadirnya orang ketiga di antara kalian bisa membuat suami berubah, misalnya penampilan jadi beda atau emosinya kerap naik turun.

Beberapa perubahan ini bisa membuat seorang istri mulai meragukan suaminya. Terutama saat menyadari ada sikap dan tindakan yang di luar kebiasaan. 

Meski begitu, tidak semua perubahan menunjukkan bahwa pasangan kita memang terbukti berselingkuh. Mama perlu melihatnya dari berbagai sisi, jangan sampai keraguan ini justru malah memicu pertengkaran besar.

Mengutip dari Live About, kali ini Popmama.com telah merangkum beberapa sikap mencurigakan suami yang selingkuh dari istrinya. 

Disimak baik-baik ya, Ma! 

Deretan Sikap Mencurigakan Suami yang Selingkuh dari Istrinya

1. Suami lebih memperhatikan penampilannya

1. Suami lebih memperhatikan penampilannya
Freepik/drobotdean

Apakah suami belakangan ini lebih memperhatikan penampilannya mulai dari ujung rambut sampai kaki?

Apakah ia sering beli pakaian baru, memakai parfum yang tidak sesuai dengan karakternya. Hal ini kemungkinan dia lakukan agar terlihat lebih menarik. 

Jika suami jadi lebih peduli dengan penampilannya seperti saat kalian berdua pertama kali berkencan, maka tidak ada salahnya untuk mulai curiga padanya. 

Editors' Pick

2. Ada rutinitas yang berubah

2. Ada rutinitas berubah
Freepik/senivpetro

Setelah pulang kerja, apakah ia biasa mandi di malam hari? Atau mungkin mencuci bajunya sendiri? Bisa jadi ia mencoba menghilangkan aroma parfum selingkuhannya yang menempel di tubuh dan baju. 

Selaim itu, suami yang sebelumnya tidak pernah memperhatikan penampilan fisik, sekarang ia jadi sering olahraga setiap hari atau pergi le gym setiap minggu tanpa alasan khusus. 

3. Terjadi perubahan perilaku seksual

3. Terjadi perubahan perilaku seksual
Freepik/jcomp

Ada beberapa perubahan perilaku seksual yang terjadi ketika suami selingkuh. Ia akan mencoba berbagai teknik gaya bercinta atau bisa juga ia tidak tertarik untuk berhubungan seks lagi dengan istrinya. 

Jika ia mulai mencoba-coba gaya bercinta yang lain dari biasanya, wajar jika Mama bertanya-tanya dari mana ia mempelajarinya. Sebaliknya, jika suami sama sekali tidak ingin berhubungan intim, muncul pertanyaan apakah ia melakukannya bersama perempuan lain? 

4. Sering memulai pertengkaran

4. Sering memulai pertengkaran
Freepik

Apakah ia jadi gampang tersulut emosi dan marah-marah karena hal sepele? Bukan hanya Mama saja, bahkan ia mulai membentak anak-anak juga. 

Pasangan yang selingkuh cenderung senang memulai pertengkaran dengan istrinya untuk membuat jarak di antara keduanya jadi renggang. Ia juga akan memulai pertengkaran sebagai alasan untuk meninggalkan rumah. 

Hati-hati, pertengkaran ini bisa digunakan sebagai senjata untuk menyerang Mama jika dia ketahuan selingkuh. Suami bisa saja menghasut orang-orang agar membenarkan perselingkuhannya.

Nantinya ia akan mengucapkan kalimat pembelaan seperti, rumah tangganya tidak bahagia karena pertengkaran yang sering terjadi. Oleh karenanya, ia memilih untuk pergi dari rumah. 

5. Teman suami menunjukkan perilaku aneh

5. Teman suami menunjukkan perilaku aneh
Freepik

Tidak hanya perilaku suami yang akan berubah, tetapi juga semua teman dekatnya. Perhatikan baik-baik bagaimana perilaku teman-temannya apakah ada gelagat aneh atau cara bicara yang beda. 

Mereka bisa saja melakukan ini untuk melindunginya atau ada juga teman yang menghindari Mama karena merasa bersalah telah mengetahui fakta perselingkuhan ini.

Nah Ma, itulah beberapa sikap mencurigakan dari suami yang selingkuh. Mengetahui tanda-tanda perselingkuhan sangat penting untuk menyelamatkan rumah tangga.

Apakah memilih bertahan atau tidak, semua keputusan ada di tangan Mama. Pertimbangkan kembali dengan matang dan bijak ya, Ma. 

Baca juga:

The Latest