Doa Meminta Ketenangan dari Rasa Patah Hati
Selalu yakin jika Allah SWT akan memudahkan segala kesulitan
30 Juni 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Allah SWT telah menciptakan manusia dengan wujud yang paling indah. Keindahan itu dikuatkan dengan adanya hati dan pikiran yang melekat di dalam diri manusia.
Oleh karena itu, hati dan akal pikiran sangat berhubungan dengan perasaan diri manusia. Hal ini pula bisa membuat manusia merasakan rasa sakit hati yang mendalam, seperti kehilangan pekerjaan hingga ditinggal orang tersayang.
Namun, Allah SWT tak mungkin membiarkan hambanya larut dalam kesedihan. Berdoa kepada Sang Pencipta merupakan salah satu cara untuk diberi ketenangan diri dari patah hati.
Agar kamu bisa terlepas dari kesedihan yang mendalam, berikut ini Popmama.com telah merangkum sejumlah doa meminta ketenangan diri yang dilansir dari berbagai sumber.
Editors' Pick
Doa Meminta Ketenangan Diri Usai Mengalami Patah Hati
Mengutip dari Islami.co, Nabi Muhammad SAW pernah mengajarkan doa ketenangan hati usai kehilangan sesuatu. Dalam hadis yang diriwayatkan Al-Bukhari dan Muslim, Rasulullah pernah didatangi oleh seorang sahabat yang bernama Ummu Salamah.
Maksud kedatangan Ummu Salamah ialah untuk mencurahkan isi hatinya usai ditinggal suami tercinta, Abu Salamah saat berperang. Kemudian, Nabi Muhammad melafalkan sebuah doa kepada Ummu Salamah untuk menenangkan hatinya. Berikut bunyi, yakni:
اللَّهُمَّ أْجُرْنِى فِى مُصِيبَتِى وَأَخْلِفْ لِى خَيْرًا مِنْهَا
“Ya Allah, berilah aku pahala dalam musibahku ini dan berilah ganti yang lebih baik daripadanya.” (HR Al-Bukhari dan Muslim)
Tak disangka, doa Ummu Salamah langsung dibalas Allah SWT dengan diberikan pengganti yang lebih baik.
Tak Dibiarkan Begitu Saja, Allah SWT akan Selalu Beri Jalan Kemudahan pada Manusia
Tak dapat dipungkiri jika hidup manusia tak selalu berjalan mulus. Banyak hal yang terkadang bisa membuat hidup jauh lebih berat daripada biasanya.
Nah, Allah SWT. telah menjamin adanya kemudahan dalam kesulitan yang dialami manusia. Hal ini seperti tertuang pada surah Al Insyirah ayat 6.
إِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا
Artinya:
"Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan." (QS. Al-Insyirah: 6)
Dari penggalan di atas, sudah ada jaminan dari Allah akan ada jalan keluar dari setiap permasalahan yang dilalui. Asalkan manusia yakin dan tulus berdoa kepada-Nya.