Tidak hanya kepada pasangan, lagu cinta Melly Goeslaw ada yang diciptakan untuk sang Mama
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Melly Goeslaw merupakan seorang penyanyi dan penulis lagu asal Indonesia yang melegenda. Beberapa karya lagunya kerap menjadi soundtrack sebuah film, salah film berjudul ‘Ada Apa dengan Cinta?’.
Memilki nama asli Meliana Cessy Goeslaw, dia merupakan anak dari Melky Goeslaw dan Ersi Sukaesih. Bakat menyanyi turun dari sang Papa, Melky Goeslaw diketahui merupakan seorang penyanyi jazz.
Melly Goeslaw terkenal melalui grup ‘Potret’ yang tergabung bersama Anto Hoed dan Ari Ayunir. Lalu, dia juga sempat membentuk ‘BBB’ (Bukan Bintang Biasa) yang beranggotakan Raffi Ahmad, Dimas Beck, Laudya Cynthia Bella, Ayushita dan Chelsea Olivia.
Tidak hanya lagu yang nge-beat, Melly menciptakan lagu yang bertemakan cinta. Nah, kali ini Popmama.com telah merangkum 12 lagu cinta Melly Goeslaw yang sukses bikin baper.
1. Ada Apa dengan Cinta?
Ada apa dengan cinta
Perbedaan aku dan engkau
Biar menjadi bait
Dalam puisi cinta terindah
'Ada Apa dengan Cinta?' merupakan lagu yang menjadi soundtrack dengan judul film yang sama. Lagu ini menceritakan tentang sepasang kekasih yang enggan berbicara mengenai isi hatinya.
Salah satu pihak tidak ingin jujur mengatakan apa yang dirasakan dalam dirinya. Tetapi, pihak lainnya terus mendorong agar pasangannya mau berbicara kepadanya.
2. Menghitung Hari
Pergi saja cintamu pergi
Bilang saja pada semua
Biar semua tahu adanya
Diriku kini sendiri
'Menghitung Hari' merupakan salah satu lagu galau milik Melly Goeslaw. Lahir pada 1999, lagu ini mengisahkan tentang sepasang kekasih yang salah satunya ingin meminta kejelasan hubungan mereka.
Namun, salah satu pihak seperti tidak serius menjalani hubungan. Akhirnya, hubungan mereka menjadi abu-abu dan pihak yang meminta kejelasan menyuruh pasangannya pergi.
3. I'm Fallin' In Love
Dan ku tlah jatuh cinta
Ku wanita dan engkau lelaki
Perasaanku berkata
I'm fallin in love
'I'm fallin in love' merupakan lagu Melly Goeslaw dari albumnya 'Apa Artinya Cinta?' pada 2005.
Lagu ini menceritakan seorang perempuan yang melihat sosok laki-laki, lalu kemudian merasa jatuh cinta. Perempuan tersebut membayangkan jika dirinya menikah dengan laki-laki tersebut.
4. Jika
Jika memang masih bisa mulutku berbicara
Santun kata yang ingin terucap
'Kan ku dengar caci dan puji dirimu padaku
Kita masih muda dalam mencari keputusan
Maafkan daku ingin kembali
Seumpama ada jalan 'tuk kembali
Lagu ini dinyanyikan oleh Melly Goeslaw yang berduet dengan Ari Lasso. 'Jika' menceritakan sepasang kekasih yang banyak perbedaan dalam menjalani. hubungannya.
Keduanya diceritakan masih muda, sehingga masih banyak keputusan yang diambil kedepannya. Namun, mereka tidak memiliki niat untuk saling meninggalkan.
5. Bimbang
Pejamkan mata bila
Ku ingin bernafas lega
Dalam anganku, aku berada
Di satu persimpangan
Jalan yang sulit kupilih
Lagu 'Bimbang' merupakan karya Melly Goeslaw yang juga tergabung dalam album 'Ada Apa dengan Cinta?'.
Seperti judulnya, seseorang dihadapkan dengan rasa bimbang yang dialami dalam hubungannya. Di satu sisi, dia merindukan pasangannya. Namun dia merasa tersiksa dengan rasa rindu yang menghampirinya.
6. Ku Bahagia
Dalam hidup ini
Arungi semua cerita indahku
Saat-saat remaja yang terindah
Tak bisa terulang
'Ku Bahagia' merupakan lagu Melly Goeslaw yang juga termasuk ke dalam film 'Ada Apa dengan Cinta?'. Meski bertemakan cinta, lagu ini diciptakan dengan alunan musik yang lumayan cepat.
Lagu 'Ku Bahagia' mengisahkan sosok remaja yang masih ingin merasakan masa-masa mudanya yang indah. Selain itu, dia juga menanamkan sikap kasih sayang untuk kekasihnya kelak.
7. Gantung
Sampai kapan kau gantung
Cerita cintaku memberi harapan
Hingga mungkin ku tak sanggup lagi
Dan meninggalkan dirimu oh
Lagu 'Gantung' merupakan ciptaan Melly Goeslaw yang menceritakan tentang hubungan yang digantung. Ketidakjelasan hubungan mereka membuat salah satu pasangan meminta penjelasan mengenai kelanjutannya.
Ketidakjelasan hubungan membuat salah satu pihak memutuskan mengakhiri hubungan dan meninggalkan pasangannya itu.
8. Cinta (feat. Krisdayanti)
Cinta tegarkan hatiku
Tak mau sesuatu merenggut engkau
Naluriku berkata
Tak ingin terulang lagi
Kehilangan cinta hati
Bagai raga tak bernyawa
Lagu 'Cinta' dipopulerkan oleh Melly Goeslaw bersama Krisdayanti pada 2005. Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang tidak ingin kehilangan lagi pasangannya dan berusaha mempertahankannya.
Kehilangan seseorang yang tersayang untuk kesekian kalinya pastinya membuat hati sedih. Karena itu, dia memasrahkan semuanya pada cinta.
9. Mungkin
Mungkin cintaku
Terlalu kuat dan menutupi
Jiwa yang dendam akan kerasmu
Sehingga kita bersama
Mungkin
Lagu 'Mungkin' dinyanyikan oleh Melly Goeslaw saat dirinya masih tergabung bersama 'Potret'. 'Mungkin' ini merupakan salah satu lagu yang termasuk dalam album 'I Just Wanna Say I L U'.
'Mungkin' bercerita tentang sepasang kekasih yang menjalani hubungan dengan tidak sehat. Sang perempuan selalu menerima sikap dan perlakuan yang keras dari pasangannya itu, sehingga mereka selalu bersama.
10. Bagaikan Langit
Bagaikan langit di sore hari
Berwarna biru sebiru hatiku
Menanti kabar yang aku tunggu
Peluk dan cium hangatnya untukku
Sama seperti 'Mungkin', lagu 'Bagaikan Langit' juga dipopulerkan oleh Melly saat bersama 'Potret'. Lagu ini juga kerap menjadi soundtrack dalam sebuah film ataupun sinetron.
Lagu 'Bagaikan Langit' menceritakan seseorang yang sedang menunggu kedatangan kekasihnya itu. Perasaan dia sangat bahagia karena akan mendapatkan pelukan yang hangat dan ciuman dari kekasihnya.
11. Bunda
Nada-nada yang indah
Selalu terurai darinya
Tangisan nakal dari bibirku
Takkan jadi deritanya
Tidak hanya kepada pasangan, Melly Goeslaw menyanyikan lagu cinta dari mama kepada anaknya yang berjudul 'Bunda' saat masih bersama 'Potret'.
Lagu ini mengisahkan seseorang yang merindukan akan kasih sayang dari mamanya saat masih kecil. Lalu, lagu ini juga menceritakan perjuangan seorang mama yang mengurus anaknya saat masih di buaian.
Siapa pun yang mendengar lagu ini pasti akan merasa haru dan tersentuh, karena liriknya yang sangat dalam dan menyentuh.
12. Ketika Cinta Bertasbih
Ketika cinta bertasbih, nadiku berdenyut merdu
Kembang-kempis dadaku merangkai butir cinta
Garis tangan tergambar, tak bisa aku menentang
Sujud syukur pada-Mu atas segala cinta
Lagu ini dipopulerkan Melly Goeslaw bersama dengan Nazmy Salim atau yang biasa dipanggil Amee. Lagu ini juga menjadi soundtrack dengan judul film yang sama.
Selain cinta kepada pasangan, manusia juga memiliki kecintaan kepada penciptanya. Lagu ini pun menceritakan tentang kecintaan dan rasa syukur atas doa-doa yang dipanjatkan untuk-Nya.
Itulah 12 lagu yang dinyanyikan oleh Melly Goeslaw tentang cinta. Selain menyentuh, lagu-lagunya pun bisa membuat terharu bagi yang mendengarnya.
Baca juga: