Makna Unik Cincin Pernikahan Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad

Terdapat detail yang penuh makna di balik cincin pernikahan Salsha dan Ohim

10 Juli 2024

Makna Unik Cincin Pernikahan Salshabilla Adriani Ibrahim Risyad
Instagram.com/ibrhmrsyd

Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad, dua artis tanah air yang baru melangsungkan pernikahan pada Minggu (7/7/2024). 

Selain pernikahan pasangan ini yang baru saja berlangsung, ada satu elemen unik yang menarik perhatian banyak orang, yakni perihal cincin pernikahan Ohim dan Salsha.

Pernikahan Salsha dan Ohim bukan hanya momen yang indah, tetapi juga penuh makna dengan detail-detail yang dirancang khusus. Cincin pernikahan pasangan ini tidak hanya sekadar perhiasan, tetapi juga terdapat kisah di balik pembuatannya dan makna dari komitmen mereka.

Seperti apa fakta dan makna cincinnya? Kali ini Popmama.com telah merangkum makna unik cincin pernikahan Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad.

Fakta Makna Unik Cincin Pernikahan Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad

Editors' Pick

1. Terdapat ukiran dari inisial Ibrahim dan Salsha

1. Terdapat ukiran dari inisial Ibrahim Salsha
Instagram.com/salshabillaadr

Makna unik dari cincin pernikahan Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad, salah satunya karena terdapat ukiran huruf ‘I’ dan ‘S’. Ukiran tersebut melambangkan nama dari pasangan ini.

Cincin yang terdapat ukiran dari inisial Ibrahim dan Salsha merupakan simbol dalam cincin yang mereka pakai. Jadi, tak heran kalau cincin tersebut juga menyimpan kisah perjalanan keduanya di masa depan.

2. Terlihat simpel, namun terdapat detail yang menggemaskan

2. Terlihat simpel, namun terdapat detail menggemaskan
Instagram.com/salshabillaadr

Cincin pernikahan memang hanya sebatas perhiasan yang terlihat di jari tangan. Namun, cincin yang dikenakan Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad berbeda.

“Simpel, tapi sebenarnya banyak detail yang bukin gemas. Seperti dua cincin kita kalau digabungkan,” ungkap Salsha dalam unggahan Instagram pribadinya. 

3. Bimbang yang berujung suatu kepastian

3. Bimbang berujung suatu kepastian
Instagram.com/salshabillaadr

Satu bulan sebelum pernikahan, Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad sempat bimbang akan cincin yang kelak akan dikenakannya. Mereka bingung untuk memutuskan antara menggunakan cincin yang sudah jadi atau custom ring.

Namun, Salsha dan Ohim akhirnya bisa menemukan pilihan yang tepat. Mereka memutuskan untuk merancang cincin sesuai keinginannya. Seiring berjalannya waktu, konsep dan detail cincinnya begitu mengesankan serta menjadi bukti kisah cinta keduanya.

4. Proses pembuatan cincin pernikahan yang cepat

4. Proses pembuatan cincin pernikahan cepat
Instagram.com/salshabillaadr

Saat Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad memutuskan untuk menggunakan jasa pembuatan cincin. Pasnagan ini hanya membutuhkan waktu satu kali pertemuan. Menurut cerita dari Salsha, proses pembuatan cincinnya terbilang cepat.

Meeting cuman sekali, langsung dikasih beberapa design proposal & lagsung jatuh hati sama cincin ini,” ungkap Salsha di unggahan Instagram miliknya.

Seperti itulah penjelasan terkait makna unik pernikahan Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad. Makna cincin pernikahan Ohim dan Salsha so sweet banget ya, Ma.

Baca juga:

The Latest