Musikal Keluarga Cemara Cocok Ditonton Bareng Keluarga, Apa Alasannya?

Karena pertunjukkan musikal yang satu ini mewakili berbagai pihak yang ada di keluarga

14 Juni 2024

Musikal Keluarga Cemara Cocok Ditonton Bareng Keluarga, Apa Alasannya
Instagram.com/musikalkeluargacemara

Pertunjukan musikal Keluarga Cemara adalah sebuah pengalaman yang menggabungkan keindahan seni teater dengan kisah inspiratif dari keluarga sederhana penuh cinta. Bagi Mama yang ingin mengajak anak-anaknya menikmati hiburan yang mendidik dan menyenangkan, maka ini menjadi kesempatan yang cocok.

Pertunjukan musikal ini tidak hanya menyajikan cerita yang mengharukan, tetapi juga memberikan nilai-nilai positif tentang kebersamaan, ketulusan, dan kekuatan keluarga. Mengajak anak-anak menonton musikal Keluarga Cemara bisa menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi mereka.

Nah, kali ini Popmama.com telah merangkum terkait alasan musikal Keluarga Cemara cocok ditonton bareng keluarga. Pertunjukkan musikal yang satu ini bisa menjadi tontonan yang menarik untuk keluarga, lho.

Editors' Pick

1. Pertunjukan musikal ini mewakili segala pihak yang ada di dalam keluarga

1. Pertunjukan musikal ini mewakili segala pihak ada dalam keluarga
Popmama.com/Muhammad Al-Fatih

Pertunjukan musikal Keluarga Cemara berangkat dari cerita yang sederhana dan lekat dalam kehidupan sehari-hari. Mengisahkan sosok Abah yang menjadi tulang punggung keluarga, Emak yang dekat dengan anak-anaknya, Euis si anak sulung, dan Ara si anak bungsu. Beberapa tokoh yang ada mewakili kisah yang menarik dan hangat.

“Salah satu alasan mengapa semua orangtua Indonesia harus mengajak anak-anaknya untuk menikmati pertunjukkan musikal Keluarga Cemara karena tokoh-tokohnya mewakili keluarga yang ada. Dari Abah, Emak, Euis, dan Ara memiliki cerita yang lekat dengan kehidupan sehari-hari. Hal itu membuat orangtua dan anaknya yang menonton pasti merasa relate,” ujar Andrea Miranda selaku pemeran Emak di IDN Media, Rabu (12/6/2024). 

2. Pada akhirnya, semua orang akan kembali ke keluarga

2. akhirnya, semua orang akan kembali ke keluarga
Popmama.com/Muhammad Al-Fatih

Kisah Keluarga Cemara mengisahkan keluarga yang sederhana dan mengalami segala dinamika kehidupan. Seperti sosok Abah yang berusaha untuk terlihat kuat dan tegar, namun pada akhirnya kembali ke keluarganya supaya menjadi sandarannya.

“Ketika setiap anggota keluarga memiliki masalah dan keresahan, akan kembali ke siapa? Sahabat, teman, atau keluarga? Tentu saja keluarga. Seperti Abah yang berusaha terlihat kuat menjalani kehidupan. Padahal ia juga manusia biasa yang perlu kembali ke keluarganya untuk menumpahkan segala keresahannya,” cerita Taufan Purbo yang berperan sebagai Abah.

3. Kisah sederhana yang mudah dicerna

3. Kisah sederhana mudah dicerna
Popmama.com/Muhammad Al-Fatih

Pertunjukkan musikal Keluarga Cemara menghadirkan kisah sederhana yang mudah dicerna untuk segala umur. Pertunjukkan ini begitu cocok untuk dinikmati Mama dan si Kecil sebagai pertunjukkan yang menghadirkan pengalaman serta pelajaran.

“Musikal Keluarga Cemara adalah pertunjukkan dengan pembawaan kisah yang sederhana. Ya seperti kehidupan sehari-hari, ada Abah, ada Emak, ada Euis, dan ada Ara. Cerita yang dibawakan mewakili setiap pihak yang ada dan di pertunjukkan ini mudah dipahami untuk anak-anak kok. Jadi, sangat recommended untuk setiap orangtua agar mengajak anaknya ketika menonton musikal Keluarga Cemara,” cerita Simhala Avadana yang berperan sebagai Abah.

Nah, kira-kira seperti itulah penjelasan terkait alasan musikal Keluarga Cemara cocok ditonton bareng keluarga. Apa Mama tertarik menonton musikal ini bersama keluarga? 

Baca juga:

The Latest