Bikin Heboh, Ini Penyebab Lee Si Young Bercerai

Kisah cinta Lee Si Young dan Cho Seung Hyun berakhir mengejutkan

20 Maret 2025

Bikin Heboh, Ini Penyebab Lee Si Young Bercerai
Instagram.com/leesiyoung38

Perceraian para artis memang sering kali mengundang sorotan publik, begitu pula dengan Lee Si Young. Aktris ternama Korea Selatan yang baru-baru ini mengumumkan perpisahan dengan suaminya, Cho Seung Hyun. Pemberitaan tersebut tentu menghebohkan karena pasangan ini sudah delapan tahun menikah.

Pasangan yang terlihat harmonis dan sering dibagikan momen kebahagiaan di media sosial ini mengejutkan penggemar dengan keputusan yang diambil melalui kesepakatan bersama. Hal ini membuat penggemar bertanya-tanya, apa alasan di balik perceraian mereka?

Berikut Popmama.com merangkum penyebab Lee Si Young bercerai secara lebih detail.

Yuk, disimak informasinya!

Editors' Pick

Pernikahan yang Manis dan Berakhir Berpisah

Pernikahan Manis Berakhir Berpisah
Instagram.com/leesiyoung38

Pernikahan Lee Si Young dan Cho Seung Hyun pada September 2017 sempat dianggap sebagai contoh hubungan ideal para artis. Mereka tampak saling mendukung dalam karier masing-masing, dan kisah cinta mereka sering kali dibagikan kepada publik.

Kehadiran putra mereka pada Januari 2018 menjadi momen bahagia yang semakin memperkuat ikatan antara keduanya. Namun, di balik citra harmonis tersebut, hubungan mereka mengalami tantangan yang mungkin tidak terlihat oleh publik.

Meski dari luar tampak bahagia, namun keputusan untuk berpisah menunjukkan bahwa tidak semua hubungan dapat dipertahankan meski telah berjuang bersama selama waktu yang lama.

Isyarat Perpisahan di Media Sosial

Isyarat Perpisahan Media Sosial
Instagram.com/leesiyoung38

Sebelum berita perceraian, Lee Si Young sempat membagikan momen perjalanan di Paris melalui media sosialnya. Dalam unggahan tersebut, dia menunjukkan foto Menara Eiffel saat matahari terbenam dan menuliskan pesan yang cukup mendalam.

"Sunsets are the most beautiful. Hello Eiffel✨✨✨✨✨
See you all later 👋🏻
I wish every day could be this peaceful with the people you love 🧼💗🙏🏻
Paris is over!!!!! 💋💃🏻💄," tulis Lee Si Young dalam unggahannya di Instagram.

Kutipan ini memicu spekulasi di kalangan netizen terkait kondisi emosional Lee Si Young. Banyak yang bertanya-tanya apakah ini merupakan sinyal akan adanya perubahan besar dalam pernikahannya.

Agensi Buka Suara, Belum Ada Pernyataan Resmi Terkait Alasan Perceraian

Agensi Buka Suara, Belum Ada Pernyataan Resmi Terkait Alasan Perceraian
Instagram.com/leesiyoung38

Agensi Lee Si Young, ACE FACTORY, memberikan pernyataan resmi atas perceraian ini. Ia menekankan bahwa proses tersebut berlangsung dengan kesepakatan bersama.

"Kami mohon pengertian bahwa kami tidak dapat memberikan tanggapan lebih lanjut karena ini adalah masalah pribadi yang menyangkut Lee Si Young," kata mereka.

Pernyataan tersebut menunjukkan bahwa agensi ingin melindungi privasi sang aktris dalam menghadapi situasi sulit ini. Sampai saat ini, tidak ada informasi resmi tentang alasan di balik perceraian tersebut, menambah ketertarikan publik terhadap kisah pribadi mereka.

Keputusan untuk tetap diam mungkin dimaksudkan agar Lee Si Young dan Cho Seung Hyun dapat menjalani proses ini tanpa tekanan dari luar, dan dengan harapan agar keduanya dapat menemukan kebahagiaan baru di masa depan.

Nah, itulah penjelasan terkait penyebab Lee Si  Young bercerai yang awalnya dianggap sebagai pasangan romantis. Semoga proses perceraiannya berjalan lancar ya, Ma.

Baca juga:

The Latest