4 Perbedaan The Architecture of Love Versi Film dan Novel

Hadirnya karakter baru di dalam film mampu menguatkan alur cerita

29 April 2024

4 Perbedaan The Architecture of Love Versi Film Novel
Popmama.com/Muhammad Al-Fatih

Buku best seller dari Ika Natassa sering kali diadaptasi menjadi film yang begitu menyentuh hati. The Architecture of Love (TAoL) menjadi karya Ika Natassa yang kesekian kalinya untuk diadaptasi menjadi film.

Mengisahkan tentang penulis bernama Raia Risjad yang sedang mengalami writers block dan lari dari getirnya masa lalu. New York menjadi lembaran baru bagi Raia. Ia pun membuka kisah barunya saat bertemu dengan sang arsitek, River Yusuf. Keduanya diketahui sama-sama memiliki trauma di masa lalu.

Kira-kira seperti apa perbedaan antara film dan novel The Architecture of Love? Marilah simak penjelasan dari Popmama.com terkait beberapa perbedaan The Architecture of Love versi film dan novel secara lebih detail.

Yuk, disimak perbedaannya bagi yang penasaran!

1. Hadirnya karakter baru untuk menguat alur cerita di film

1. Hadir karakter baru menguat alur cerita film
Instagram.com/omardaniel_

Diadaptasi dari novel Ika Natassa, tentu saja ada beberapa perbedaan hasil dari pengembangan naskah dan alur plot isi film The Architecture of Love. Hal itu terlihat bagaimana hadirnya karakter baru di film The Architecture of Love, yaitu Diaz.

Karakter Diaz turut menguatkan cerita dalam film The Architecture of Love. Khususnya saat Diaz terlibat dalam kehidupan barunya Raia di New York.

“Karakter Diaz itu tidak ada di dalam novel. Karakter ini (Diaz) memang di-develop oleh Mas Alim,” ungkap Omar Daniel yang memainkan peran sebagai Diaz di Epicentrum XXI, Kamis (25/4/2024).

Editors' Pick

2. Terdapat pengembangan alur cerita yang di luar novel The Architecture of Love

2. Terdapat pengembangan alur cerita luar novel The Architecture of Love
Instagram.com/ikanatassa

Beberapa film yang diadaptasi dari karya novel biasanya terdapat pengembangan alur cerita. Hal ini juga dilakukan di film The Architecture of Love yang disampaikan langsung oleh Ika Natasaa. Ia menyampaikan perihal adanya pengembangan plot cerita di dalam film.

“Ada beberapa alur cerita yang di dalam film itu di luar novel. Tapi hal tersebut dilakukan untuk menyampaikan pesan dan emosi yang sesuai porsi tanpa ada yang ditahan-tahan. Dengan begitu, porsi setiap adegannya pas dan tersampaikan,” ungkap Ika Natassa saat berbagi kisahnya tentang film The Architecture of Love.

3. Berusaha agar New York tidak terlihat sebagai kota turis

3. Berusaha agar New York tidak terlihat sebagai kota turis
Youtube.com/StarvisionPlus

Novel dari Ika Natassa yang diangkat menjadi film berjudul The Architecture of Love memang diketahui berlatar belakang kota di Amerika, yaitu New York. New York terkenal dengan segala gedung dan tempat umum yang memiliki ceritanya dan bermakna.

Hal tersebut dicoba diadaptasi ke dalam film The Architecture of Love agar tidak seperti New York yang tourist cities. Di dalam film, New York seolah mampu menghadirkan kesan dari setiap sudutnya, sehingga memiliki makna serta berkaitan dengan kisah baru antara Raia dan River.

4. Omar Daniel tidak merasa kesulitan memainkan karakter baru yang ada di dalam film

4. Omar Daniel tidak merasa kesulitan memainkan karakter baru ada dalam film
Instagram.com/omardaniel_

Bisa dibilang kalau Omar Daniel yang memainkan peran bernama Diaz di dalam film The Architecture of Love berbeda dengan yang lain. Hal ini dikarenakan hanya dirinya yang memainkan karakter baru yang tidak ada di dalam novel. Namun, kendati begitu bukan berarti menyulitkan untuk Omar sendiri.

“Saya merasa karakter Diaz sudah cukup kuat untuk saya pribadi. Karena karakter ini (Diaz) sudah melalui proses character development yang matang dan saya juga dibantu dengan workshop yang ada,” ungkap Omar saat menceritakan pengalamannya yang bermain di film The Architecture of Love.

Nah, kira-kira seperti itulah rangkuman terkait beberapa perbedaan The Architecture of Love versi film dan novel. Ada yang sudah tidak sabar dengan kisah cinta antara Raia dan River versi film?

Baca juga:

The Latest