Link Tren Send the Song Buat Kirim Pesan ke Orang Terkasih
Tren ini lagi viral di media sosial, lho
6 November 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Banyak ragam cara untuk mengekspresikan kasih ke orang tersayang, salah satunya dengan mengirimkan pesan sekaligus lagu yang merepresentasikan pesan tersebut. Tak jarang, bermunculan website khusus yang dibuat untuk mengirim pesan kepada seseorang secara anonim.
Belakangan ini, sedang viral website mengirimkan pesan secara anonim bernama Send the Song yang lambat laun menjadi sebuah tren di kalangan media sosial.
Tren ini menggabungkan elemen nostalgia, emosi, dan musik sebagai media komunikasi yang unik dan personal. Lagu-lagu yang dipilih acap kali memiliki lirik yang relevan dengan perasaan pengirim, mulai dari ungkapan cinta, terima kasih, hingga permintaan maaf.
Nah, kali ini Popmama.com telah merangkum link tren Send the Song buat kirim pesan ke orang terkasih.
Yuk, simak fakta menariknya!
Editors' Pick
Link Tren Send the Song untuk Orang Terkasih
Tren Send the Song sering dipakai dalam berbagai kesempatan, seperti perayaan hari jadi, ulang tahun, atau sekadar untuk menunjukkan perhatian. Tren ini juga menciptakan koneksi emosional antara pengirim dan penerima, menjadikan pengalaman berbagi pesan lebih bermakna.
Mama tentu bisa langsung memainkan tren ini secara gratis, lho. Mama hanya perlu mengunjungi tautan https://sendthesong.xyz/, kemudian bakal ada beberapa pilihan untuk mengirim pesan atau sekadar melihat pesan anonim dari orang lain.
Di samping itu, Mama dapat menuliskan kisah atau cerita dengan memilih opsi "share your message - create message" di pojok kiri bawah jika Mama menggunakan komputer atau laptop.
Cara Main Tren Send the Song untuk Orang Terkasih
Cara mainnya pun cukup mudah, Mama perlu mengisi kotak tujuan nama, kolom pesan, dan pilihan musik yang kamu inginkan. Berikut langkah detailnya, yakni:
- Buka aplikasi peramban atau browser pada HP, laptop atau komputer
- Kunjungi situs https://sendthesong.xyz lalu pilih 'Create Messages' atau 'Tell Your Story'
- Lalu, isi kotak nama penerima pesan, pesan yang ingin kamu sampaikan, dan pilih lagu
- Kasih tanda centang pada captcha yang ada di bawah kolom pencarian lagu
- Jika sudah terisi semua, maka kamu bisa klik 'Submit'
- Nantinya, kamu akan melihat ada link pada tampilan situs. Link tersebut dapat kamu kunjungi untuk melihat pesan yang telah dituliskan.